Anda di halaman 1dari 2

YAYASAN TRI KARYA HUSADA

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN


INDONESIA JAYA PALU
Jl. Towua No. 114 Telp 0451-485603

Palu, 11 Desember 2018


Kepada Yth.
Ketua STIK Indonesia Jaya
Di_
Palu
Dengan Hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama :
NPM :
Program Studi : ILMU KEPERAWATAN
Jurusan/Peminatan :

Sehubungan dengan penelitian proposal skripsi mahasiswa, maka dengan ini saya mengajukan
permohonan judul proposal skripsi sebagai berikut :

1. GAMBARAN UPAYA PENCEGAHAN PENULARAN PENYAKIT TUBERCULOSIS


PARU OLEH KELUARGA PENDERITA DI TINJAU DARI PENDIDIKAN
KESEHATAN YANG DIBERIKAN OLEH PERAWAT DI RSUD MOKOPIDO TOLI-
TOLI
Alasan :
Dari data yang diperoleh peneliti di RSUD Toli-toli terdapat sebanyak 30 orang yang
menderita Tb paru tahun 2017. Pendidikan kesehatan bagi keluarga penderita TB Paru
sangatlah penting untuk menambah pengetahuan tentang keluarga dalam perawatan TB Paru.
Dalam pencegahan penularan TB Paru keluarga sangatlah berperan, karna salah satu tugas
dari keluarga adalah melakukan perawatan bagi anggota keluarga yang sakit dan mencegah
penularan pada anggota keluarga yang sehat.
2. TINGKAT PENGETAHUAN MASYARAKAT TENTANG PENYAKIT DEMAM
BERDARAH DENGUE (DBD) DI DESA BETENGON KECAMATAN DONDO
KABUPATEN TOLI-TOLI
Alasan :
Data terakhir pada Puskesmas Kecamatan Dondo Tahun 2016, tidak didapatkan penderita
DBD, akan tetapi pada Tahun 2017 tepatnya di dalam bulan oktober, sudah didapatkan
penderita sebanyak 15 orang, dan tidak ada yang meninggal. Berdasarkan data diatas tersebut
penulis mengambil topik DBD, karena masih merupakan permasalahan kesehatan. Dari studi
pendahuluan yang dilakukan peneliti di Desa Betengon, sekitar 10 kk belum mengetahui
tentang cara pencegahan penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD).

3. FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGAMBILAN KEPUTUSAN


MASYARAKAT UNTUK MEMILIH SARANA PELAYANAN KESEHATAN DI
DESA BETENGON KECAMATAN DONDO KABUPATEN TOLI-TOLI
Alasan:
Dari hasil studi pendahuluan yang dilakukan peniliti di Desa Betengon, 2 keluarga
mengatakan lebih memilih dirawat di rumah dari pada rumah sakit dengan alasan tidak
mempunyai uang, 4 keluarga lebih memilih pergi ke dukun dengan alasan selain tidak
memerlukan biaya yang berlebih, mereka juga tidak mempunyai kepercayaan yang lebih
terhadap fasilitas kesehatan yang ada. permasalahan tersebut yang melatarbelakangi peneliti
mengangkat judul tersebut.

Mahasiswa,

NENI MARYANINGSIH

NPM. 115 015 073

Anda mungkin juga menyukai