Anda di halaman 1dari 2

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Indonesia merupakan negara yang beriklim tropis, dipengaruhi oleh musim
kemarau dan musim hujan dimana curah hujan cukup tinggi. Pada industri
pertambangan, curah hujan yang tinggi dapat menghambat kegiatan operasional
penambangan, baik dari segi peningkatan produksi maupun dari segi peralatan cepat
rusak karena aus. Curah hujan yang tinggi juga dapat mempercepat laju erosi dan
sedimentasi pada lahan yang rusak akibat kegiatan penambangan. Untuk itu
pengendalian air limpasan permukaan yang juga merupakan bagian dalam
penambangan harus diperhitungkan.

Sistem penyaliran tambang adalah suatu usaha yang diterapkan pada daerah
penambangan untuk mencegah, mengeringkan, atau mengeluarkan air yang masuk ke
daerah penambangan. Upaya ini dimaksudkan untuk mencegah terganggunya aktivitas
penambangan akibat adanya air dalam jumlah yang berlebihan, terutama pada musim
hujan. Selain itu, sistem penyaliran tambang ini juga dimaksudkan untuk memperlambat
kerusakan alat serta mempertahankan kondisi kerja yang aman, sehingga alat-alat
mekanis yang digunakan pada daerah tersebut mempunyai umur yang lama.

1.2 Metode Penelitian


Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menghitung besaran kuantitas
air berdasarkan data curah hujan, menghitung debit limpasan yang akan masuk ke
sump dan menentukan pemasangan pompa untuk mengeluarkan air yang masuk ke
sump.
Penentuan intensitas curah hujan dapat dilakukan dengan beberapa metode,
metode yang digunakan adalah dengan dengan persamaan Monnonobe.

Keterangan:
I = Intensitas curah hujan (mm/jam)
t = Lama waktu hujan atau waktu konstan (jam)
R24 = Curah hujan maksimum (mm)

Penentuan analisis curah hujan maksimum untuk 24 jam (R₂₄) dapat dilakukan
dengan menggunakan rumus distribusi Gumbel, dengan persamaan:

Besarnya curah hujan harian maksimum 24 jam (


R24 : mm/24 jam)
X: Rata-rata curah hujan (mm)
Sx : Deviasi Standard
Yn : Reduced mean
Sn : Reduced standard deviation
Yt : Reduced variasi sebagai periode ulang

Anda mungkin juga menyukai