Anda di halaman 1dari 2

Kasoami pepe

Panganan ini merupakan makanan pokoktradisional yang paling populer di wakatobi, Sulawesi tenggara.
Terbuat dari ubi jalar dan bentuknya beragam. Ada yang kerurut, ada juga yang gepeng.Kasoami biasanya
dikenal bentuknya mengerucut. Tapi kalau kasoamipepe, itu yang gepeng karenadigeprek , bentuknya
jadi pipih

kasoami adalah makanan pokok pengganti nasi. 5amun,kini kasoami bisa dijadikan cemilan menikmati
indahnya matahariterbenam bersama teh atau kopi. Bukan hanya warga lokal saja, turisasing juga
menyukai hidangan ini.lebih lanjut, kasoami ini ternyata paman dulu biasa dibawa para nelayansaat
hendak mencari ikan di laut.7Kasoami diberi minyak, makanya bisa awet, dan tahan lama bisa
sampaisatu bulan. Karena itu paman dulu kasoami sering jadi bekal nelayan kalauberlayar di laut.

Kaindolu

Pulau Wangi-Wangi merupakan salah satu pulau yang terletak di Kabupaten Wakatobi Provinsi Sulawesi
Tenggara yang memiliki potensi sumber daya laut. Salah satunya adalah sumber daya kerang bulu
(Anadara antiquata). Organisme ini dikenal dengan nama lokal “kaindolu”.

Kaindolu biasanya di jadikan lauk oleh orang wakatobi. Pada saat air laut surut, masyaralat wakatobi
akan pergi mencari kaindolu. Biasanya, kaindolu ini bisa di masak dengam cara di tumis, atau di masak
dengan campuran kelapa muda ( helo'a fangkara).

Cara membuatnya:

Bersihkan kerang bulu(kaindolu)

setelah itu masak dengan menggunakan air hingga cangkang kerang bulu menganganga

Pisahkan isi kerang bulu(kaindolu) dengan cangkangnya

Bersihkan dengan air bersih agar pasir-pasir yang masih menempel pada kaindolu hilang.

Kaindolu siap di masak baik dengan di tumis atau dimasak dengan campuran kelapa muda.
Susuru

Bahan: bubuk beras, cairan gula merah, air secukupnya.

cara membuatnya: Campur bubuk beras dengan cairan gula merah, dan tambahkan air secukupnya.
Kemudian goreng sampai matang. Susuru biasanya dibuat untuk kebutuhan adat dalam upacara
penyiangan, perkwinan, pertanda kedewasaan ( sombo) serta untuk makanan enak.

Anda mungkin juga menyukai