Anda di halaman 1dari 2

BAB II

PROFIL PUSKESMAS

Puskesmas kecamatan pulogadung yang terletak di Jl. Kayu Putih Selatan


III No. 2B Jakarta adalah fasilitas pelayanan kesehatan tingkat pertama
wilayah kecamatan pulogadung dan merupakan unit pelaksana teknis
kesehatan dibawah supervisi suku dinas kesehatan jakarta timur.
Wilayah kerja Puskesmas Kecamatan Pulogadung yaitu seluruh
Kecamatan Pulogadung terletak di 106o 49’ 35” BT dan 6o 10’ 37” LS yang
termasuk dalam wilayah Kota Administrasi Jakarta Timur.
Kecamatan Pulogadung dibagi menjadi tujuh (7) kelurahan yaitu:
– Puskesmas Kelurahan Cipinang
– Puskesmas Kelurahan Jati
– Puskesmas Kelurahan Jatinegara Kaum
– Puskesmas Kelurahan Kayu Putih
– Puskesmas Kelurahan Pisangan Timur
– Puskesmas Kelurahan Pulogadung
– Puskesmas Kelurahan Rawamangun
Batas-batas wilayah Kecamatan Pulogadung berdasarkan Keputusan
Gubernur DKI Jakarta Nomor 1251 Tahun 1986 adalah sebagai berikut:
– Utara: Jalan Perintis kemerdekaan berbatasan dengan Kecamatan Kelapa
Gading Wilayah Kota Administrasi Jakarta Utara.
– Timur: Jalan Raya Bekasi berbatasan dengan Kecamatan Cakung
Wilayah Kota Administrasi Jakarta Timur.
– Selatan: Rel kereta api berbatasan dengan Kecamatan Jatinegara Wilayah
Kota Administrasi Jakarta Timur.
– Barat: Jalan Jendral Ahmad Yani (By-Pass) berbatasan dengan
Kecamatan Matraman Wilayah Kota Administrasi Jakarta Timur dan
Kecamatan Cempaka Putih Wilayah Kota Administrasi Jakarta Pusat.
VISI DAN MISI PUSKESMAS KECAMATAN PULOGADUNG :
VISI
PULOGADUNG SEHAT 2017
MISI
a. Memberikan Pelayanan Prima (Ramah, Cepat, Akurat) Kepada
Masyarakat.
b. Meningkatkan Profesionalisme Sumber Daya Manusia.
c. Melengkapi Sarana dan Prasarana untuk Meningkatkan Pelayanan
Kesehatan.
d. Mengembangkan Sistem Manajemen Puskesmas.
e. Mengembangkan Upaya Kemandirian Masyarakat di Bidang Kesehatan.
f. Menjalin dan Meningkatkan Kerjasama Lintas Sektor dan Mitra Usaha.

Anda mungkin juga menyukai