Anda di halaman 1dari 2

ASUHAN PADA BAYI USIA 4 BULAN

TANGGAL 13 SEPTEMBER 2009


1) Pengkajian
a) Subjektif :
- Nama Anak : A.A. Gd. Jayadi Putra
- Umur : 4 bulan
- Nama Ayah : A.A. Made Jaya
- Nama Ibu : A.A. Anom
- Alamat : Br. Aktha, Lembeng, Sukawati, Gianyar
b) Objektif :
- Anak sudah dapat menggerakkan kedua lengan dan tungkainya dengan
mudah pada saat telentang.
- Anak sudah dapat melihat dan menatap wajah kita pada saat telentang.
- Anak sudah dapat mengeluarkan suara-suara lain (mengoceh) disamping
menangis.
- Anak sudah dapat mengikuti gerakan kita dengan menggerakkan
kepalanya dari kanan atau kiri ke tengah ketika telentang.
- Anak sudah dapat mengikuti gerakkan kita dengan menggerakkan
kepalanya dari satu sisi hampir sampai pada sisi yang lain pada saat
telentang.
- Anak sudah dapat membalas senyuman ketika diajak berbicara sambil
tersenyum.
- Anak sudah dapat mengakat kepalanya kurang lebih 300 pada saat
telungkup di alas yang datar.
- Anak sudah dapat mengangkat kepalanya sehingga membentuk sudut 450
pada saat telungkup di alas yang datar.
- Anak sudah dapat mengangkat kepalanya dengan tegak pada saat
telungkup di alas yang datar.
- Anak sudah dapat tertawa keras walau tidak digelitik atau diraba-raba.
2) Diagnosa
Anak umur 4 bulan, pertumbuhan normal, dan perkembangan normal.
Dasar : dari penjabaran data tersebut di atas.
3) Diagnosa / Masalah Potensial
Tidak ada.
4) Kebutuhan / Tindakan Segera
Tidak ada.
5) Perencanaan
a) Stimulasi : -Tidak ada.
b) Anticipatory : -Beri tahu ibu untuk selalu mengajak bayinya bicara.
-Beri tahu ibu untuk memperkenalkan berbagai macam
bentuk benda, misal berikan mainan dengan berbagai
ukuran.
-Beri tahu ibu untuk mengajari bayinya agar dapat
memegang benda dengan kedua tangan, yaitu dengan
cara meletakkan sebuah benda atau mainan dan usahakan
kedua tangan bayi memegang benda tersebut pada waktu
yang sama.
6) Pelaksanaan
- Memberi tahu ibu untuk selalu mengajak bayinya bicara.
- Memberi tahu ibu untuk memperkenalkan berbagai macam bentuk benda, misal
berikan mainan dengan berbagai ukuran.
- Memberi tahu ibu untuk mengajari bayinya agar dapat memegang benda dengan
kedua tangan, yaitu dengan cara meletakkan sebuah benda atau mainan dan
usahakan kedua tangan bayi memegang benda tersebut pada waktu yang sama.
7) Evaluasi
- Ibu sudah mengetahui harus selalu mengajak bayinya bicara.
- Ibu sudah mengetahui bahwa perlu memperkenalkan berbagai macam bentuk
benda, misal berikan mainan dengan berbagai ukuran pada bayinya.
- Ibu bersedia mengajari bayinya untuk dapat memegang benda dengan kedua
tangan, yaitu dengan cara meletakkan sebuah benda atau mainan dan usahakan
kedua tangan bayi memegang benda tersebut pada waktu yang sama.

Anda mungkin juga menyukai