Anda di halaman 1dari 2

PEMASANGAN KONDOM KATETER

Nomor : SPO– SHSB -NUR – 00-080 Halaman : 1/2


Standar Prosedur Tanggal Berlaku: Revisi : 01 Ditetapkan
Operasional
30 Desember 2018
dr Maria MP,SpPK

Pengertian Suatu prosedur untuk memasang alat drainage urine eksternal pada pasien pria

Tujuan Meminimalkan infeksi saluran kencing


Menjaga kulit di daerah genetalia tetap kering

Kebijakan Setiap perawat dan bidan wajib melaksanakan tindakan keperawatan dan kebidanan sejak
pasien masuk rumah sakit sampai dengan keluar rumah sakit sesuai dengan permasalahan dan
kebutuhan yang ditemui dengan melibatkan pasien dan atau keluarga
Sesuai dengan Keputusan Direktur Siloam Hospitals Surabaya Nomor : 400/SHSB-
HA/SK/XII/2017 Tentang Kebijakan Pelayanan Asuhan Keperawatan

Prosedur 1. Persiapan Alat


1) Kondom karet sesuai ukuran
2) Plester kertas.
3) Urobag
4) Sabun mandi
5) Handuk dan waslap warna kuning
6) Sarung tangan bersih
7) Gunting
8) Underpad
9) Selimut

2. Prosedur
1) Cuci tangan
2) Lakukan proses identifikasi pasien
3) Jelaskan Prosedur pada pasien
4) Dekatkan alat-alat yang telah disiapkan
5) Jaga privasi pasien
6) Pakai sarung tangan bersih
7) Bantu pasien pada posisi terlentang, buka pakaian bagian bawah, tutup dengan
selimut
8) Letakkan underpad dibawah bokong tutup extermitas bawah sampai dengan paha
bagian atas dengan selimut
PEMASANGAN KONDOM KATETER

Nomor : SPO– SHSB -NUR – 00-080 Halaman : 2/2


Standar Prosedur Tanggal Berlaku: Revisi : 01 Ditetapkan
Operasional
30 Desember 2018
dr Maria MP,SpPK

9) Lakukan perawatan genetalia sesuai prosedur


10) Siapkan urobag dengan menggantung lebih rendah dari pasien
11) Pegang penis pasien dengan tangan kiri petugas
12) Sarungkan kondom sampai pangkal penis pasien dengan tangan kanan petugas
13) Sisakan 2,5 cm sampai 5 cm ruang antara glans penis dan ujung kondom kateter
14) Fiksasi condom dengan plester kertas pada penis, jangan terlalu ketat
15) Hubungkan slang urobag pada ujung kondom kateter
16) Posisikan pasien pada posisi yang nyaman
17) Bereskan alat-alat
18) Cuci tangan
19) Dokumentasikan pada formulir terkait: tanggal dan jam pemasangan
20) Untuk penggantian kondom dilakukan setiap hari, pada pagi hari setelah pasien
dimandikan atau dilakukan penggantian lebih awal jika kotor

Unit 1. In patient Department


2. ICU
3. RPK
4. ED

Tabel No.Revisi No.Revisi Rangkuman Revisi


Rangkuman Baru Lama
01 00 Perubahan format dokumen dan perubahan nomor dokumen
Revisi
dari PT-SHSB-NUR-00-080 menjadi SPO-SHSB-NUR -00-080

Anda mungkin juga menyukai