Anda di halaman 1dari 2

DINAS KESEHATAN KOTA SUKABUMI

UPT PUSKESMAS BENTENG


Jln. Benteng Kidul No. 70 Telp. (0266) 225219 Sukabumi
Email : puskesmasbenteng16@gmail.com

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS BENTENG KOTA SUKABUMI


NOMOR : 117 Tahun 2016

TENTANG
TRIASE DI PUSKESMAS BENTENG

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


KEPALA PUSKESMAS BENTENG KOTA SUKABUMI,

Menimbang : a. bahwa pasien dengan kebutuhan darurat, mendesak atau segera


harus diberikan prioritas untuk asesmen dan pengobatan;
b. bahwa berdasarkan pertimbangan diatas, perlu menetapkan
Keputusan Kepala Puskesmas Benteng tentang Triase di
Puskesmas Benteng;

Mengingat : 1. Undang Undang Nomor 29 Tahun 2004, tentang Praktik


Kedokteran;
2. Undang Undang Nomor 36 Tahun 2009, tentang Kesehatan;
3. Undang Undang Nomor 44 Tahun 2009, tentang Rumah Sakit;
4. Peraturan Menteri Kesehatan No.269/MENKES/PER/III/2008
tentang Rekam Medis;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 75 Tahun 2014 tentang
Pusat Kesehatan Masyarakat;

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS BENTENG TENTANG


TRIASE DI PUSKESMAS BENTENG.

Kesatu : Pasien dengan kebutuhan darurat, mendesak atau segera


(emergensi), diidentifikasi dengan proses triase.
Kedua : Pasien tersebut didahulukan diperiksa dokter sebelum pasien
yang lain, mendapat pelayanan diagnostic sesegera mungkin dan
diberikan pengobatan sesuai dengan kebutuhan.

Ketiga : Petugas yang melaksanakan proses triase adalah petugas gawat


darurat puskesmas yang telah mendapat pelatihan
kegawatdaruratan.

Keempat : Pasien harus distabilkan terlebih dahulu sebelum dirujuk yaitu bila
tidak tersedia pelayanan di puskesmas untuk memenuhi
kebutuhan pasien dengan kondisi emergensi dan pasien
memerlukan rujukan ke fasilitas kesehatan yang mempunyai
kemampuan lebih tinggi.

Kelima : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila


dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam penetapannya, maka
akan diadakan pembetulan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Sukabumi
pada tanggal : 9 Mei 2016

Kepala Puskesmas Benteng


Kota Sukabumi,

ERNA
NIP. 19710827 200212 2 004

Anda mungkin juga menyukai