Anda di halaman 1dari 2

Intro to Advertising - W5 Virino Miracle - 42414 - K

STP analysis: Burger King

source: ​iklan 1​ ​https://www.youtube.com/watch?v=S_WvhNuRpbE

iklan 2​ ​https://www.youtube.com/watch?v=20ih3ELlDkI

Segmentation
Menurut yang kami amati secara langsung maupun tidak, segmentasi yang dapat
disasar oleh Burger King, secara demografis yaitu male & female; usia 9-40 tahun;
family, mahasiswa, anak sekolah, dan orang kantoran; dan semua agama,
golongan, dan ras. Secara geografis yaitu ​urban & sub-urban​. Secara psikografis
yaitu segmen para penyuka hal instan dan makanan simpel, lezat, siap saji.
Segmentasi yang telah disebutkan diatas adalah kategori atau penggolongan yang
​ urger King.
mungkin dapat menjadi target market dari ​brand B

Potongan cuplikan iklan di atas mengilustrasikan segmentasi pasar dari Burger King
yaitu keluarga; anak sekolah; usia 9-40 tahun. Selain itu, judul video dengan kata
“19ribuan!!!” menjadi strategi ​positioning​ yang dilakukan oleh Burger King.

Targeting
Kemudian setelah mengetahui beberapa segmentasi yang ada di masyarakat,
Burger King harus memilih salah satu atau beberapa segmentasi yang dapat disasar
oleh mereka sebagai target market mereka. Setelah kami amati dan analisis
berdasarkan apa yang terjadi secara riil di lapangan dan juga dari iklan yang mereka
buat, Burger King memilih target yaitu ​male & female​; tingkat ekonomi dengan
penghasilan sekitar 2,5 - 6 jt/bulan; ​burger lover, fast food lover, ​dan promo seeker.
Selain itu, menurut pengamatan kami ternyata Burger King yang sebelumnya
Intro to Advertising - W5 Virino Miracle - 42414 - K

menyasar kalangan keluarga namun kini mulai bergeser transisi menjadi mencoba
menyasar kalangan muda.

Hal ini dapat dilihat dari iklan yang mereka produksi yang turut melibatkan pemeran
kalangan muda. Menurut saya, Burger King melakukan langkah ini karena
mempertimbangkan soal responsivitas kalangan muda, potensi penjualan,
kesempatan ekspansi pasar, maupun kemudahan dalam menjangkau kalangan
muda lewat bermacam media.

Positioning
Setelah memilih target mana yang sesuai dengan model bisnis Burger King, maka
mereka juga akan menentukan kira-kira dimana atau bagaimana ​positioning d ​ ari
brand Burger King. Di tengah sengitnya persaingan di bidang yang sama yaitu
restoran cepat saji dengan menu fried chicken, burger, french fries, dll maka Burger
King harus mencari cara supaya tidak terus terlibat dalam persaingan yang kurang
produktif. Maka mereka juga harus tahu apa ​Unique Selling Proposition ​(USP) dari
brand B​ urger King sendiri. Menurut yang kami diskusikan, Burger King punya USP
yaitu menu burger yang variatif; mereka juga merupakan ​burger experts​;
family-oriented;​ dengan ​rate of taste ​sekitar 3,8 / 5; dan biasanya menempati lokasi
yang strategis dan sangat mudah dijangkau oleh target.

Anda mungkin juga menyukai