Anda di halaman 1dari 6

SMK ANALIS KESEHATAN PUSKESAD

TAHUN PELAJARAN 2019/2020

Disusun oleh :

• Aries Eka Prasetya


• Defi Nelfina
• Dwi Nur Aini
• Fatwa Putri Tilam Sari
• Fayola Aqhilaisa
• Ganefo Siringo Ringo
• Hafidh Zaky Irfansyah

1
KATA PENGANTAR
Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa,karena atas kehendak-Nya
makalah ini dapat terselesaikan. Adapun tujuan dalam penulisan makalah ini
adalah HIV/AIDS dan petujuk pencegahan HIV/AIDS.

Dalam penyelesaian makalah ini, penulisan banyak mengalami kesulitan,


terutama disebabkan oleh kurangnya ilmu pengetahuan. Namun, berkat
bimbingan dari berbagai phak akhirnya makalah ini dapat diselesaikan,
walaupun masih banyak kekurangannya.

Semoga dengan makalah ini kita dapat menambah ilmu pengetahuan


serta wawasan tentang HIV/AIDS. Sehingga kita semua dapat terhindar dari
penyakit berbahaya tersebut. Semoga usaha kami ini mendapat manfaat yang
baik. Serta mendapat ridho dari Tuhan YME. Amiin.

Jakarta, 07 Oktober 2019

Penulis

2
DAFTAR ISI
HALAMAN…………………………………………………………………………………………………….1
KATA PENGANTAR………………………………………………………………………………………..2
DAFTAR ISI…………………………………………………………………………………………………...3

BAB I PENDAHULUAN…………………………………………………………………………………..4
A. Latar belakang
B. Perumusan masalah
C. Tujuan

BAB II PEMBAHASAN…………………………………………………………………………………...5

BAB III PENUTUP…………………………………………………………………………………………..6


A. Kesimpulan
B. Daftar pustaka

3
BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Kita semua mungkin sudah banyak mendengar cerita-cerita


yang menyeramkan tentang HIV/AIDS. Penyebaran HIV/AIDS itu
berlangsung secara cepat dan sampai sekarang belum ditemukan obat
yang bisa menyembuh totalkan penyakit tersebut. Tapi kita tidak
perlu takut. Jika kita menerapkan perilaku hidup sehat dan
bertanggung jawab serta senantiasa memegang teguh ajaran agama,
maka kita terbebas dari HIV/AIDS.

B. Perumusan Masalah

Dengan melihat latar belakang yang telah dikemukakan maka


beberapa masalah yang dapat kami rumuskan dan akan dibahas dalam
makalah ini adalah :

a. Apakah penyebab HIV/AIDS itu?


b. Bagaimana cara penularan HIV/AIDS?
c. Bagaimana pandangan tentang HIV/AIDS menurut agama di
Indonesia?

C. Tujuan

Penulisan makalah ini dilakukan untuk memenuhi tujuan-


tujuan yang diharapkan dapat bermanfaat bagi kita semua guna
menambah ilmu pengetahuan dan wawasan.

Secara terperinci tujuan dari penelitian dan penulisan makalah


ini adalah :

a. Mengetahui penyebab AIDS serta bahaya yang ditimbulkan.


b. Mengetahui cara pencegahan HIV/AIDS.
c. Mengetahui pandangan tentang HIV/AIDS menurut agama di
Indonesia.

4
BAB II PEMBAHASAN

HIV/AIDS merupakan singkatan dari Human Immonudeficiency


Virus. Virus, adalah virus penyebab AIDS. AIDS merupakan singkatan dari
Acquired Immuni Deficiency Syndrome, adalah kumpulan gejala penyakit
yang didapat akibat menurunnya sistem kekebalan tubuh.

1. Apakah penyebab AIDS itu?


AIDS disebabkan oleh virus yang namanya HIV (Human
Immunodeficiency Virus), yaitu virus yang merusak sistem kekebalan
tubuh manusia. Akibatnya tubuh menjadi rentan terhadap serangan
penyakit.
2. Bagaimana cara penularan HIV/AIDS?
HIV/AIDS dapat ditularkan melalui 3 cara, yaitu :
- Hubungan seks bebas yang tidak terlindung (tanpa pengaman),
dengan orang yang telah terinfeksi HIV/AIDS;
- Transfusi darah atau penggunaan jarum suntik secara
bergantian;
- Ibu hamil penderita HIV/AIDS ditularkan kepada bayi yang
dikandungnya.
3. Bagaimana pandangan tentang HIV/AIDS menurut agama di
Indonesia?
AIDS memang salah satu penyakit yang buruk jika dipandang
dalam agama. Karena penularan HIV/AIDS sendiri memang melalui
cara yang dilarang oleh agama, salah satunya adalah melakukan
hubungan seksual secara bebas. Menurut agama, perbuatan
tersebut hukumnya haram, terlebih lagi yang beragama Muslim.

BAB III PENUTUP

5
A. Kesimpulan

Menurut kami karena penyakit HIV/AIDS ini susah disembuhkan,


alangkah baiknya jika mencegah. Lagipula, menurut pandangan agama
memang diharamkan. Kita juga harus memilih untuk menentukan
pasangan hidup, jangan sampai menikah dengan orang yang mengidap
penyakit tersebut. Selain itu, kita harus berhati-hati dalam pemakaian
jarum suntik.

B. Daftar Pustaka

1. Buku satu tentang AIDS yang diterbitkan oleh Yayasan AIDS Indonesia.

2. Internet.

Anda mungkin juga menyukai