Anda di halaman 1dari 11

LAPORAN OBSERVASI PPID ANRI

Dosen Pengampu : Dra. Prihatni Wuryatmini M.Hum.

Disusun Oleh :

1. Nada Anggita Suwandi (1906310354)


2. Ahmad Rian Fadillah (1906402140)
3. Ghazi Apta Pratama (1906402216)
4. Siska Diah Ayuka Sari (1906312372)

MANAJEMEN REKOD DAN ARSIP

PROGRAM PENDIDIKAN VOKASI

UNIVERSITAS INDONESIA

2019
KATA PENGANTAR

Puji syukur kita panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah
memberikan nikmat serta hidayah-Nya yang sehingga kami dapat menyelesaikan
Laporan Observasi PPID ANRI tepat pada waktunya.

Ucapan terimakasih tidak lupa kami sampaikan kepada Guru Pengampu Mata
kuliah Aspek Aspek Hukum Kearsipan Ibu Dra. Prihatni Wuryatmini M.Hum yang selalu
mendukung kami sehingga Makalah ini dapat disusun dengan baik.

Adapun penyusunan laporan yang berjudul “Laporan Observasi PPID ANRI” ini
tentunya masih jauh dari kata sempurna. Maka dari itu, izinkan Kami menghaturkan
permohonan maaf apabila terdapat kesalahan dalam makalah ini. Akhir kata Kami
ucapkan terima kasih kepada semua pihak atas bantuannya dalam penyusunan dan
pembuatan laporan ini.

Depok, 17 Desember 2019

Tim Penyusun

DAFTAR ISI

2
KATA PENGANTAR ...........................................................................................2

DAFTAR ISI .........................................................................................................3

BAB I : PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang ..................................................................................4


1.2 Rumusan Masalah ............................................................................4
1.3 Tujuan Penulisan ..............................................................................5
1.4 Manfaat Penulisan ............................................................................5

BAB III : PEMBAHASAN

2.1 Pengertian PPID................................................................................6


2.2 Peran PPID ANRI dalam Undang-undang No.14 Tahun 2008.........7
2.3 Pengertian Badan Publik...................................................................7
2.4 Informasi Publik.................................................................................8
2.5 Cara Pengaksesan Informasi Publik di ANRI....................................9
BAB IV : PENUTUP
3.1 Kesimpulan .......................................................................................
3.2 Saran..................................................................................................

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................

3
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) merupakan salah satu Lembaga


Pemerintah Non Kementerian yang dibentuk berdasarkan Undang-Undang
No.7/1971 tentang Ketentuan-ketentuan Pokok Kearsipan yang kemudian diubah
menjadi Undang-Undang No. 43/2009 Tentang Kearsipan dalam rangka
melaksanakan tugas pemerintahan dibidang kearsipan sesuai dengan ketentuan
peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Organisasi Pengelola Informasi dan Dokumentasi ANRI dibentuk berdasarkan


Keputusan Kepala ANRI Nomor HK.01/141/2010. Pembentukan PPID ANRI
merupakan pelaksanaan amanat Undang-undang No.14 Tahun 2008 tentang
Keterbukaan Informasi Publik yang diselenggarakan dalam rangka menjamin hak
warga negara untuk mengetahui rencana pembuatan kebijakan publik, program
kebijakan publik, dan proses pengambilan keputusan publik, serta alasan
pengambilan suatu keputusan publik.

1.2 Rumusan Masalah


1. Apa yang dimaksud dengan PPID ?
2. Apa peran PPID ANRI dalam Undang-undang No.14 Tahun 2008 tentang
Keterbukaan Informasi Publik?
3. Apa yang dimaksud dengan Badan Publik ?
4. Apa yang dimaksud dari Informasi Publik ?
5. Bagaimana cara pengaksesan Informasi Publik di PPID ANRI ?

4
1.3 Tujuan Penulisan
1. Untuk mengetahui pengertian PPID
2. Untuk mengetahui peran PPID ANRI dalam Undang-undang No.14 Tahun 2008
tentang Keterbukaan Informasi Publik
3. Untuk mengetahui apa yang dimaksud Badan Publik
4. Untuk mengetahui apa yang dimaksud Informasi Publik
5. Untuk mengetahui cara pengaksesan Informasi Publik di PPID ANRI

1.4 Manfaat Penulisan


1. Memberikan pengetahuan mengenai PPID
2. Memberikan pengetahuan tentang peran PPID ANRI dalam Undang-undang
No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik
3. Memberikan pengetahuan mengenai Badan Publik
4. Memberikan pengetahuan mengenai Informasi Publik.
5. Memberikan pengetahuan mengenai cara pengaksesan informasi publik di PPID
ANRI

5
BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Pengertian PPID

Pasal 1 angka 9 UU KIP menjelaskan PPID adalah pejabat yang


bertanggung jawab di bidang penyimpanan, pendokumentasian, penyediaan,
dan/atau pelayanan informasi di Badan Publik. Dari definisi ini terungkap bahwa
PPID mengemban tanggung jawab yang tidak mudah. Tugasnya mengemban tata
kelola informasi internal, dan membawa citra lembaga ke luar melalui layanan
informasi. Baik buruknya pengelolaan laman suatu lembaga negara, misalnya, ada
di pundak PPID. Tugas-tugas PPID berkaitan erat dengan pengarsipan,
pengelolaan pustaka, dokumentasi kegiatan, dan pelayanan publik.

Ketentuan lebih lanjut mengenai tugas PPID bisa terdapat di Peraturan


Pemerintah (PP) No. 61 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan UU KIP. PPID bertugas
dan bertanggung jawab dalam banyak hal mulai dari mengelola semua informasi
dari semua satuan kerja di Badan Publik, hingga mengatur cara pelayanan
informasi yang baik, cepat, sederhana, dan benar. Kalau ada permohonan
informasi pun PPID-lah yang menjadi garda terdepan menanganinya agar tak
menimbulkan sengketa informasi publik.

Pasal 52 UU KIP mengancam pidana setiap Badan Publik yang tidak


menyediakan, tidak memberikan, dan/atau tidak menerbitkan informasi publik jika
tindakan itu merugikan orang lain. Informasi publik dimaksud berupa informasi
publik secara berkala, informasi yang wajib diumumkan serta merta, informasi yang
wajib tersedia setiap saat, dan informasi publik yang harus diberikan atas dasar
permintaan. Ancaman pidana ke Badan Publik itu secara tidak langsung menyasar
PPID sebagai orang yang bertanggung jawab.

6
2.2 Peran PPID ANRI dalam Undang-undang No.14 Tahun 2008

Pembentukan PPID ANRI merupakan pelaksanaan amanat Undang-undang


No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik yang diselenggarakan
dalam rangka :
 Menjamin hak warga negara untuk mengetahui rencana pembuatan
kebijakan publik, program kebijakan publik, dan proses pengambilan
keputusan publik, serta alasan pengambilan suatu keputusan publik;
 Mendorong partisipasi masyarakat dalam proses pengambilan kebijakan
publik;
 Meningkatkan peran aktif masyarakat dalam pengambilan kebijakan publik
dan pengelolaan Badan Publik yang baik;
 Mewujudkan penyelenggaraan negara yang baik, yaitu yang transparan,
efektif dan efisien, akuntabel serta dapat dipertanggungjawabkan;
 Mengetahui alasan kebijakan publik yang mempengaruhi hajat hidup orang
banyak;
 Mengembangkan ilmu pengetahuan dan mencerdaskan kehidupan bangsa;
dan/atau
 Meningkatkan pengelolaan dan pelayanan informasi di lingkungan Badan
Publik untuk menghasilkan layanan informasi yang berkualitas.

2.3 Pengertian Badan Publik

Badan Publik adalah lembaga eksekutif, legislatif, yudikatif, dan badan lain
yang fungsi dan tugas pokoknya berkaitan dengan penyelenggaraan negara, yang
sebagian atau seluruh dananya bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja
Negara dan/atau Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah, atau organisasi
nonpemerintah sepanjang sebagian atau seluruh dananya bersumber dari
Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara dan/atau Anggaran Pendapatan dan
Belanja Daerah, sumbangan masyarakat, dan/atau luar negeri.

7
Lingkup Badan Publik dalam Undang¬undang ini meliputi lembaga eksekutif,
yudikatif, legislatif, serta penyelenggara negara lainnya yang mendapatkan dana
dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN)/Anggaran Pendapatan dan
Belanja Daerah (APBD) dan mencakup pula organisasi nonpemerintah, baik yang
berbadan hukum maupun yang tidak berbadan hukum, seperti lembaga swadaya
masyarakat, perkumpulan, serta organisasi lainnya yang mengelola atau
menggunakan dana yang sebagian atau seluruhnya bersumber dari APBN/APBD,
sumbangan masyarakat, dan/atau luar negeri. Melalui mekanisme dan pelaksanaan
prinsip keterbukaan, akan tercipta kepemerintahan yang baik dan peran serta
masyarakat yang transparan dan akuntabilitas yang tinggi sebagai salah satu
prasyarat untuk mewujudkan demokrasi yang hakiki.

2.4 Pengertian Informasi Publik

Informasi Publik menurut UU Nomor 14 Tahun 2008 Pasal 1 Ayat 2 Tentang


Keterbukaan Informasi Publik adalah Informasi Publik adalah informasi yang
dihasilkan, disimpan, dikelola, dikirim, dan/atau diterima oleh suatu badan publik
yang berkaitan dengan penyelenggara dan penyelenggaraan negara dan/atau
penyelenggara dan penyelenggaraan badan public lainnya yang sesuai dengan
UndangUndang ini serta informasi lain yang berkaitan dengan kepentingan publik.
Keterbukaan informasi public ini dimaksudkan untuk mendorong partisipasi
masyarakat dalam melaksanakan pengawasan umum terhadap penyelenggaraan
pemerintahan dan ikut terlibat dalam perencanaan dan penyusunan kebijakan
public serta pembuatan keputusan public yang dapat mempengaruhi kehidupan
masyarakat.
Oleh karena demi pengamanan dan kepentingan umum serta ketahanan
nasional maka diatur pula secara tegas mengenai informasi mana yang tidak boleh
sama sekali diberikan kepada warganegara atau kelompok masyarakat yang
memintanya.

8
2.5 Cara Pengaksesan Informasi Publik di PPID ANRI

9
BAB IV

PENUTUP

4.1 Simpulan

4.2 Saran

10
DAFTAR PUSTAKA

anri.go.id (2019) Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi , Diakses pada 17


Desember 2019, dari https://anri.go.id/informasi-publik/ppid/profil

hukumonline.com (02 January 2014) Bahasa Hukum: Pejabat Pengelola Informasi dan
Dokumentasi , Diakses pada 17 Desember 2019, dari
https://www.hukumonline.com/berita/baca/lt52c4eb6ab17f5/bahasa-hukum--pejabat-
pengelola-informasi-dan-dokumentasi/

ppid.kominfo.go.id (2019) Badan Publik , Diakses pada 17 Desember 2019, dari


https://ppid.kominfo.go.id/badan-publik/

kopasiana.com (26 Juni 2015) Apa yang Dimaksud dengan Informasi Publik , Diakses
pada 17 Desember 2019, dari
https://www.kompasiana.com/ganibazar/55009749a333113e0950fe97/apa-yang-
dimaksud-dengan-informasi-publik

11

Anda mungkin juga menyukai