Anda di halaman 1dari 2

HARI PENDIDIKAN

Yang Terhormat Bapak Kepala Sekolah SD.10 Padang Sambian


Yang saya hormati Bapak/Ibu Guru
Serta, teman-teman sekalian yang saya banggakan
Om Swastyastu
Assalamu Alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Salam Sejahtaera
Namo Buddhaya
Salam Kebajikan

Tiada kata yang paling pantas diucapkan pada kesempatan ini selain memanjatkan puji
syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas berkat rahmatNya sehingga kita bisa
bersama-sama di sini dalam rangka membicarakan seputar permasalahan pendidikan yang
dihadapi oleh negeri yang kita cintai ini. Kehadiran bapak, ibu, serta teman-teman sekalian
ditempat ini adalah bukti bahwa kita semua ingin melihat pendidikan kita menjadi lebih baik
lagi.
Sahabat-sahabat terkasih, kiranya, kita semua memahami bahwa pendidikan itu adalah
salah satu pilar penting dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Pendidikan memiliki
peran yang sangat strategis dalam perkembangan suatu bangsa. Melalui pendidikan, kualitas
sumber daya manusia suatu bangsa ditingkatkan. Oleh karena itu, pemerintah sebagai pemegang
kebijakan pendidikan nasional harus mampu menjamin terselenggaranya sistem pendidikan yang
merata di semua daerah tanpa terkecuali.

Namun, yang menjadi kendala utama dalam penyelenggaraan pendidikan adalah


kurangnya kesadaran masyarakat tentang pentingnya pendidikan. Masih banyak masyarakat yang
menganggap bahwa pendidikan itu tidaklah terlalu penting. Pendidikan hanya buang-buang
waktu saja, lebih baik bekerja, bisa menghasilkan uang dan membantu ekonomi keluarga.
Akibatnya, banyak anak-anak yang seharusnya berada di sekolah untuk menimba ilmu,
ditemukan di tempat-tempat pekerjaan kasar bergabung bersama orang-orang dewasa. Kondisi
ini banyak terjadi pada mereka yang hidup digaris kemiskinan.
Semoga persoalan di atas dapat diatasi dengan memberikan kesadaran tentang arti penting
pendidikan untuk masa depan. Proses penyadaran tersebut dapat dikombinasikan dengan
pemberian cerita-cerita sukses yang dapat menginspirasi mereka untuk terus bersekolah. Kita
harus bisa meyakinkan mereka bahwa pendidikan merupakan jalan tepat untuk meningkatkan
taraf hidup menjadi lebih baik lagi. Langkah ini adalah tanggung jawab kita semua. Sebuah tugas
mulia karena sejalan dengan cita-cita negara ini untuk mewujudkan anak bangsa yang cerdas.
Meskipun sulit, tetap harus dilakukan agar anak-anak bangsa terlepas dari belenggu kebodohan.
Akhir kata, semoga Tuhan Yang Maha Esa memberikan kekuatan pada kita semua untuk
melaksanakan tugas mulia ini. Terimakasih atas perhatian bapak/ibu dan teman-teman sekalian,
Om Santhi, Santhi, Santhi Om
Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Anda mungkin juga menyukai