Anda di halaman 1dari 1

Sumpah atau Janji pegawai

Pengambilan sumpah/ janji PNS ini memiliki tujuan tertentu. Yakni


sebagai bagian dari upaya pembinaan PNS sebagai aparatur Negara dan
abdi masyarakat, dengan tujuan agar para pejabat PNS ini mempunyai
kesetiaan dan ketaatan terhadap Pancasila, UUD 1945, Negara dan
pemerintah serta memiliki mental yang baik, jujur, bersih, berdaya guna
dan penuh tanggung jawab terhadap tugasnya, dan di dalam mendukung
usaha pemerintah mendorong terciptanya good governance.
Adapun tata cara pengambilan sumpah atau janji pegawai:
a. Pengambilan Sumpah/Janji Pegawai Negeri Sipil harus dilakukan dalam
bentuk upacara khidmat.
b. Pegawai Negeri Sipil yang mengangkat sumpah/ janji harus didampingi
oleh seorang rohaniwan.
c. Pengambilan Sumpah/ Janji Pegawai Negeri Sipil harus disaksikan oleh
dua orang Pegawai Negeri Sipil yang memiliki pangkat serendah-
rendahnya sama dengan pangkat Pegawai Negeri Sipil yang
mengangkat sumpah/janji.
d. Pejabat yang mengambil Sumpah/Janji Pegawai Negeri Sipil,
mengucapkan susunan kata-kata Sumpah/Janji Pepwai Negeri Sipil
kalimat demi kalimat dan diikuti oleh Pegawai Negeri Sipil yang
mengangkat sumpah/janji.
e. Ketika mengucapkan Sumpah/ Janji Pegawai Negeri Sipil, semua orang
yang tengah hadir dalam upacara tersebut diminta berdiri.
f. Pejabat yang mengambil Sumpah/ Janji Pegawai Negeri Sipil membuat
berita acara tentang pengambilan sumpah/ janji yang dilakukan. Berita
acara dibuat sesuai dengan Peraturan Pemerintah

Anda mungkin juga menyukai