Anda di halaman 1dari 1

Berdasarkan realisasi hasil kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat tentang penyuluhan penggunaan

material kerikil dan pasir Konawe untuk digunakan sebagai bahan campuran beton mutu K.225, oleh
Team Fakultas Teknik Universitas Halu Oleo Kendari, diperoleh hasil sebagai berikut: 1. Masyarakat Desa
Anggaberi Kecamatan Anggaberi Kabupaten Konawe sangat merespon penyuluhan Penggunaan
Material Pasir dan Kerikil Kali Konawe Untuk Digunakan Sebagai Beton Mutu K.225 Di Kelurahan
Anggaberi Kecamatan Anggaberi Kabupaten Konawe, Dalam upaya memberdayakan semaksimal
mungkin ketersediaan material lokal untuk digunakan sebagai bahan bangunan yang lebih ekonomis. 2.
Masyarakat Kelurahan Anggaberi mengapresiasi penyuluhan Penggunaan Material Pasir dan Kerikil Kali
Konawe Untuk Digunakan Sebagai Beton Mutu K.225 Di Kelurahan Anggaberi Kecamatan serta
mengharapkan untuk Anggaberi Kabupaten Konawe, diadakanya penyuluhan pada tingkat kecamatan
yang menyasar para pelaku konstruksi khususnya tukang batu yang bersentuhan langsung dengan
pekerjaan lapangan. 3. Masyarakat Kelurahan Anggaberi khususnya yang bergerak dibidang konstruksi
sangat tertarik dengan adanya penyuluhan Penggunaan

Material Pasir dan Kerikil Kali Konawe Untuk Digunakan Sebagai Beton Mutu K.225 Di Kelurahan
Anggaberi Kecamatan Anggaberi Kabupaten Konawe sehingga masyarakat niengetahui memanfaatkan
material tersebut untuk digunakan sebagai bahan cara bangunan khususnya untuk digunakan sebagai
bahan campuran beton mutu K.225. VI. KESIMPULAN Dari hasil pelaksanaan kegiatan pengabdian pada
masyarakat oleh Team Fakultas Teknik Universitas Halu Oleo Kendari diperoleh beberapa kesimpulan
sebagai berikut : 1. Masyarakat telah memahami bagaimana memanfaatkan material kerikil dan pasir
Konawe untuk digunakan sebagai bahan campuran beton mutu K.225. 2. Masyarakat telah memahami
bahwa material lokal berupa kerikil dan pasir konawe dapat digunakan sebagai beton dengan mutu
K.225, sehingga untuk bangunan dengan struktur yang tidak terlalu berat seperti rumah tinggal dan
ruko, penggunaan material tersebut kiranya sudah dapat memenuhi dengan memperhatikan komposisi
campuran yang telah dijelaskan oleh tim penyuluh sehingga pada akhirnya dapat memberikan dampak
ekonomi yang lebih baik bagi masyarakat desa Anggaberi

Anda mungkin juga menyukai