Anda di halaman 1dari 4

Pengertian : aplikasi yang dibuat oleh perusahaan untuk mempermudah komunikasi melalui

chat ataupun video call.

Fungsi : - agar pihak 1 dan pihak 2 dapat berkomunikasi bertatap muka menggunakan
video call
- agar mudah melakukan komunikasi.
- dapat melakukan sharing foto antar user.

Kelebihan : - Tersedia di perangkat komunikasi seperti handphone dan komputer.


- Mudah digunakan.
- Dapat melakukan komunikasi group.
- Dapat melakukan panggilan handphone melalui komputer.

Kekurangan : - menggunakan internet untuk berkomunikasi.


- untuk sejumlah perangkat, App ini terlalu berat.
- Perlu menginstall software lagi untuk melakukan panggilan Hp

Gunakan Hangouts untuk tetap berhubungan. Kirim pesan ke teman, mulai panggilan video atau
suara gratis, dan lakukan percakapan dengan satu orang atau grup.
● Kirim dan terima Hangouts dan pesan teks (SMS/MMS) dan beralih dengan mudah antara
keduanya.
● Masukkan semua teman di obrolan grup hingga 100 orang.
● Ungkapkan lebih banyak dengan foto, peta, emoji, stiker, dan animasi GIF.
● Buat percakapan menjadi panggilan video grup gratis hingga dengan 10 teman.
● Panggil nomor mana pun di dunia (dan semua panggilan ke pengguna Hangouts lainnya secara
gratis!).
● Hubungkan akun Google Voice untuk nomor telepon, SMS, dan integrasi pesan suara.
● Tetap berhubungan dengan teman melalui Android, iOS, dan web, serta sinkronkan obrolan di
semua perangkat Anda.
● Kirim pesan ke teman kapan saja, meskipun mereka sedang offline.

Catatan: Tagihan operator seluler dan ISP mungkin berlaku. Panggilan ke pengguna Hangouts
gratis, tetapi panggilan lainnya mungkin dikenakan tagihan. Lihat tarif panggilan
dihttps://www.google.com/hangouts/rates
Hangout: Komunikasi Video dari Google
This entry was posted on August 6, 2012, in Geodesi UGM, ICT, IT, teknis, Tips and tagged julia
gillard, perdana menteri, suara merdeka. Bookmark the permalink. 5 Comments

4 Votes

Terbit di Suara Merdeka 5/8/12

Tanggal 21 Juli lalu, Perdana Menteri Australia, Julia Gillard, melakukan komunikasi dengan
masyarakat Australia secara langsung menggunakan percakapan video di Ineternet.
Menariknya, undangan untuk berinteraksi itu bahkan disampaikan lewat iklan di YouTube.
Pada hari H, percakapan lewat video itu ditayangkan langsung lewat YouTube.

Teknologi sudah merambah dunia politik begitu jauhnya. Apa yang dilakukan Julia Gillard
sesungguhnya bukan yang pertama karena sebelumnya Presiden Barack Obama di Amerika
Serikat melakukan hal yang sama. Obama berinteraksi dengan rakyat Amerika secara
langsung dengan komunikasi video di internet. Ini merupakan sebuah revolusi dalam dunia
politik dan bahwa jarak, waktu dan hirarki kekuasaan memang semestinya tidak
menghalangi rakyat untuk menyampaikan suaranya.

Barack Obama dan Julia Gilard menggunakan alat yang sama ketika berbicara dengan
masyarakat yaitu Google Hangout. Ketika saya menyampaikan hal ini di twitter, ada yang
bahkan bertanya “apa itu Google Hangout?” Itu jadi salah satu alasan saya menulis artikel
ini.

Google Hangout (GH) adalah produk yang relatif baru dari Google. GH adalah bagian dari
Google Plus. Jika Anda belum tahu, Google Plus adalah Facebook versi Google. Mudah-
mudahan tidak ada yang bertanya “apa itu Facebook?” karena artinya mereka sudah
ketinggalan jauh sekali.

Jika kita punya akun Gmail artinya kita sudah punya akun universal Google dan itu artinya
kita punya akun YouTube, Google Site, Blogger, Google Play dan tentu saja Google Plus.
Artinya, kita juga sudah bisa menggunakan GH. Google Plus beralamat
di https://plus.google.com/ dan kita bisa langsung login dengan akun Gmail. Setelah mengisi
beberapa data profil wajib, kita bisa langsung menggunakan GH. Dalam hitungan detik, kita
sudah bisa bercakap-cakap dengan orang di seluruh dunia dengan video. Yang membuatnya
istimewa, GH bisa digunakan oleh banyak orang sekaligus dan gratis. Saat ini GH bisa
menampung sepuluh pengguna dalam satu waktu.
Akun Universal
GH berbasis web sehingga pengguna tidak perlu menginstal program khusus seperti yang
terjadi pada Skype, misalnya. Meski demikian, tetap perlu menginstal plugin suara dan video
untuk pertama kali. Plugin ini berguna untuk percakapan suara dan video menggunakan
Gmail, iGoogle, dan orkut (media sosial lain versi Google). GH juga memungkinkan berbagi
tampilan layar (share screen) saat interaksi. Misalnya, peserta A ingin menunjukkan
presentasi maka fasilitas ini bisa dipakai. Dengan begini, peserta lain akan melihat layar
komputer A sebagai tampilan, bukan wajah A. Saya sudah mencoba menggunakan fasilitas
ini ketika berinteraksi dengan teman di Surabaya sementara saya ada di Australia. Hasilnya
sangat bagus, animasi di komputer saya di Australia bisa dinikmati dengan baik dari
Surabaya. Fasilitas lain adalah berbagi pakai dan bekerja sama mengelola dokumen dengen
Google Docs yang sudah terintegrasi dengan Google Plus. Semua ini sangat menjanjikan
bagi kolaborasi jarak jauh.
Nonton Bersama
Untuk kepentingan hiburan, GH memungkinkan peserta menonton video bersama di
YouTube. Selain itu, interaksi itu juga bisa disiarkan langsung di YouTube sehingga bisa
dinikmati siapa saja, bukan hanya mereka yang terlibat percakapan GH. Inilah yang
dilakukan oleh Julia Gillard beberapa waktu lalu. Percakapannya dilakukan dengan beberapa
orang saja tetapi bisa disaksikan oleh jutaan orang di seluruh dunia. Hal ini memberi ide
pada saya bahwa GH bisa digunakan untuk kuliah umum online atau seminar dengan target
peserta yang tidak terbatas. Penulis terkemuka seperti Deepak Chopra dari Amerika Serikat
telah menggunakan fasilitas ini, bercakap-cakap dengan beberapa orang menggunakan GH
dan disiarkan langsung lewat YouTube. GH rupanya akan atau telah menjadi saingan bagi
penyiaran TV konvensional.

Ketika ditanya mengapa namanya Google Hangout, Chee Chew, konseptornya menjelaskan
bahwa idenya adalah membuat komunikasi video menjadi keseharian yang tidak selalu
serius. Komunikasi video tidak harus selalu tentang rapat penting atau diskusi serius tapi
bisa juga untuk sekedar saling menemani meskipun tidak saling bicara. Sekedar hangout.
Dengan kemudahan pemakaiannya, GH kini digunakan oleh banyak pihak termasuk media
audio visual seperti stasiun televisi untuk berkomunikasi dengan narasumber di berbagai
lokasi. Sebuah review di internet mengatakan bahwa GH adalah pesaing dan mungkin akan
mengalahkan Skype.

Bagi saya, Google Hangout merupakan salah satu peluang baru bagi terjadinya komunikasi
yang semakin efektif melintasi ruang dan waktu. Untuk apa semua itu? Kembali pada
ungkapan lama bahwa teknologi tak ubahnya sebilah pisau. Di tangan penjahat dia bisa
mematikan, tetapi di tangan seorang juru masak dia menghasilkan makanan. Begitu juga
dengan GH. The possibilities are endless, bahwa kemungkinannya tidak terbatas. Kalaupun
ada yang membatasi, maka batas itu adalah imajinasi kita.

Anda mungkin juga menyukai