Anda di halaman 1dari 5

BUDAYA DAN LINGKUNGAN ORGANISASI

Disusun Oleh :
Geraldy Bonaventura Pinontoan
19410002

FAKULTAS PERTANIAN
PROGRAM STUDI AGRIBISNIS
UNIVERSITAS JANABADRA 2019/2020
1. Sebutkan dan jelaskan dimensi – dimensi di dalam budaya organisasi !

Dimensi – dimensi dalam budaya organisasi terdiri dari dari beberapa hal,
diantara lain :

Dimensi Inovasi dan Pengambilan Risiko


Kadar seberapa karyawan didorong untuk inovatif dan mengambil risiko.
Dimensi Perhatian Pada Detail
Kadar sebarapa karyawan diharapkan mampu menunjukkan ketepatan, analisis,
dan perhatian pada detail.
Dimensi Orientasi Hasil
Kadar seberapa manajer berfokus pada hasil atau keluaran bukannya pada cara
mencapai hasil itu.
Dimensi Orientasi Manusia
Kadar seberapa keputusan manajemen turut mempengaruhi orang-orang yang
ada dalam organisasi.
Dimensi Orientasi Tim
Kadar seberapa pekerjaan disusun berdasar tim bukannya perorangan.
Dimensi Keagresifan
Kadar seberapa keryawan agresif dan bersaing daripada bekerjasama.
Dimensi Stabilitas
Kadar seberapa keputusan dan tindakan  organisasi menekankan usaha untuk
mempertahankan status.
2. Sebutkan dan jelaskan kondisi umum yang tidak secara langsung dapat
mempengaruhi organisasi !
Secara tidak langsung kondisi umum yang dapat mempengaruhi organisasi
yaitu:
Kondisi ekonomi: tingkat suku bunga, perubahan tingkat disposable income,
tahapan siklus bisnis.
Kondisi hukum: Mencakup peraturan-peraturan yang ditetapkan oleh pemda
tingkat I dan II maupun pemerintah pusat.
Kondisi politik: Mencakup stabilitas umum suatu negara dimana perusahaan
beroperasi dan sikap aparat pemerintah terhadap dunia usaha.
Kondisi sosial budaya: Mengenai ekspektasi masyarakat di negara tempat
perusahaan beroperasi terhadap nilai, tradisi, dan selera. Contoh: perubahan gaya
hidup menuju gaya hidup sehat.
Kondisi demografi: Yaitu tren karakteristik fisik penduduk suatu negara seperti
jenis kelamin, usia, tingkat pendidikan, lokasi geografis, pendapatan, komposisi
anggota keluarga, dan unsur-unsur lain yang tercakup dalam statistik
kependudukan.
Kondisi teknologi: Merupakan aspek lingkungan umum yang paling cepat
perubahannya. Informasi menjadi sumber utama keunggulan kompetitif.
Pengaruh terhadap organisasi: Mengubah tatanan struktur dan manajemen
organisasi.
Kondisi dunia global: Meningkatnya jumlah pesaing dan pasar global.
3. Bentuk pengaruh apa saja yang mempengaruhi lingkungan terhadap manajer ?

Di dalam lingkungan manajer terdapat pengaruh – pengaruh yang menyebabkan


suatu faktor tertentu yang dapat mempengaruhi suatu kepastian , yaitu diantara
lain karena adanya tingkat ketidakpastian lingkungan atau dalam Bahasa
Inggrisnya disebut environmental uncertainty dan juga bisa disesbabkan oleh
karena hubungan antara organisasi dengan berbagai pihak yang berkepentingan
terhadap organisasi atau dalam Bahasa Inggrisnya disebut stakeholder.
DAFTAR PUSTAKA

https://www.academia.edu/29653156/BUDAYA_DAN_LINGKUNGAN_ORG
ANISASI

Anda mungkin juga menyukai