Anda di halaman 1dari 2

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

POLITEKNIK NEGERI JAKARTA


Jalan Prof Dr. G.A. Siwabessy, Kampus UI, Depok 16425
Telepon (021) 7270036, Fax (021) 7270034
Laman: http://www.pnj.ac.id Surel: humas@pnj.ac.id

SURAT EDARAN
NOMOR: 6/PL3/HK.04/2020

Tentang
Upaya Kewaspadaan dan Pencegahan Penyebaran Infeksi Covid-19
Di Lingkungan Politeknik Negeri Jakarta

Berkenaan dengan ketetapan World Health Organization (WHO) yang mengubah status kejadian infeksi Covid-
19 dari Public Health Emergency of International Concern menjadi Pandemi serta menindaklanjuti Surat Edaran
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 3 Tahun 2020 tentang Pencegahan Corona Virus Disease 2019
(Covid-19) pada Satuan Pendidikan dan Surat Edaran Sekjen Kemendikbud Nomor 35492/A.A5/HK/2020 tentang
Pencegahan Penyebaran Virus Covid-19 di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Pimpinan Politeknik
Negeri Jakarta (PNJ) menetapkan upaya-upaya untuk mencegah penyebaran infeksi Covid-19 di lingkungan PNJ
dan mengantisipasi berbagai keadaan yang mungkin terjadi. Langkah-langkah ini diambil sebagai bentuk
komitmen PNJ untuk melindungi keselamatan dan kesehatan segenap warganya serta sebagai partisipasi PNJ
dalam upaya kewaspadaan dan pengendalian penyebaran infeksi Covid-19.

1. Umum
Seluruh warga Politeknik Negeri Jakarta agar:
a) mempraktikkan dan membudayakan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) sesuai dengan pedoman yang
diberikan oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia guna meningkatkan kesehatan dan daya tahan
terhadap penyakit, baik untuk diri sendiri, keluarga, maupun masyarakat terdekat;
b) secara konsisten menerapkan berbagai tindakan pencegahan penularan penyakit, khususnya infeksi Covid-
19, baik oleh diri sendiri, keluarga, maupun masyarakat terdekat;
c) menghindari tempat-tempat kerumunan orang dan tetap dirumah masing-masing;
d) menghindari kontak anggota tubuh dengan orang lain, seperti bersalaman, cium tangan, berpelukan, dan
sebagainya;
e) berdiam di rumah jika kondisi badan tidak sehat dengan meminta ijin dari atasan langsung dan
mengutamakan kolaborasi melalui WA, e-mail, telepon, dan lain sebagainya;
f) menggunakan masker jika batuk, bersin, flu, atau mengalami gangguan pernapasan lainnya;
g) menghindari penyebaran berita tidak benar terkait Covid-19;
h) turut mengedukasi masyarakat terkait Covid-19 dengan cara-cara yang tidak menyebabkan adanya
kerumunan orang.

2. Kegiatan Belajar Mengajar (Perkuliahan)


PNJ tetap melaksanakan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) dengan menerapkan kebijakan sebagai berikut:
a) Terhitung mulai hari Selasa, 17 Maret 2020, hingga menjelang Ujian Tengah Semester (sampai dengan
tanggal 10 April 2020) mengubah KBM dalam bentuk kuliah tatap muka menjadi Pembelajaran Jarak
Jauh (PJJ). Teknis pelaksanaan dan monitoring pelaksanaan PJJ dilakukan oleh masing-masing Jurusan.
Ketua Jurusan dan Kepala Program Studi diminta untuk memberikan dukungan yang dibutuhkan para
dosen untuk dapat menyelenggarakan PJJ.
b) Tetap menyelenggarakan KBM dalam bentuk praktik seperti praktik bengkel, laboratorium, studio,
praktik kerja lapangan (PKL), dan praktik di berbagai instansi, dengan terlebih dahulu memastikan bahwa
tempat-tempat praktik tersebut menerapkan upaya pencegahan penularan infeksi Covid-19. Ketua Jurusan
dan Kepala Program Studi dapat melakukan penundaan dan penjadwalan ulang penyelenggaraan praktik-
praktik tersebut disesuaikan dengan perkembangan keadaan.
c) Pelaksanaan perkuliahan kelas kerjasama yang dilaksanakan di institusi lain mengikuti ketentuan institusi
tersebut dengan izin dari Direktur.
d) Seiring dengan diimplementasikannya PJJ, para mahasiswa yang menghuni asrama PNJ dan rumah-rumah
kost di sekitar Kampus PNJ untuk sesegera mungkin kembali/pulang ke rumah orang tua/keluarga masing-
masing. Mahasiswa yang oleh karena suatu alasan tidak dapat meninggalkan asrama PNJ dan rumah kost
di sekitar Kampus PNJ diminta untuk melaporkan diri kepada Kepala Asrama agar dapat dipantau.

1
3. Kegiatan Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat
a) Mulai tanggal 17 Maret 2020 semua kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang
menyebabkan mobilitas atau kerumunan orang ditunda sampai dengan waktu yang ditentukan kemudian.
b) Menunda/menjadwal ulang pelaksanaan kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang
melibatkan pengumpulan data dan aktivitas bersama masyarakat. Apabila tidak dapat dijadwal ulang atau
diganti dengan metode lain, maka pelaksanaan kegiatan tersebut harus disertai dengan tindakan
kewaspadaan dan pencegahan penularan infeksi Covid-19 yang sebaik-baiknya.

4. Kegiatan Kemahasiswaan
a) Mulai tanggal 17 Maret 2020 seluruh kegiatan kemahasiswaan yang menyebabkan kerumunan orang
ditunda sampai dengan waktu yang ditentukan kemudian.
b) Penggunaan fasilitas unit kegiatan mahasiswa (UKM) mulai tanggal 17 Maret 2020 ditunda sampai
dengan waktu yang ditentukan kemudian.

5. Layanan Publik dan lainnya


a) Layanan perpustakaan, administrasi akademik, dan perkantoran diselenggarakan seperti biasa dengan
mengutamakan kehati-hatian dan dengan prinsip menghindari kerumunan orang.
b) Mulai tanggal 17 Maret 2020 penggunaan fasilitas kampus oleh pihak lain yang menyebabkan kerumunan
orang tidak diperkenankan sampai dengan waktu yang ditentukan kemudian.
c) Kegiatan-kegiatan yang menyebabkan kerumunan banyak orang yang tidak dapat ditunda atau dibatalkan,
misalnya Ujian Seleksi Masuk PNJ harus diselenggarakan dengan menerapkan tindakan kewaspadaan dan
pencegahan penularan infeksi Covid-19 sebaik mungkin.
d) Menunda/menjadwal ulang kunjungan dari institusi lain, terutama kunjungan dari luar negeri.
e) Menunda/menjadwal ulang perjalanan ke luar kota yang tidak mendesak.
f) Menunda/menjadwal ulang perjalanan ke luar negeri, termasuk perjalanan ke luar negeri bagi mahasiswa
kelas kerjasama internasional dan perjalanan kerjasama lainnya. Ketua Jurusan dan Kepala Program Studi
agar berkoordinasi dengan perguruan tinggi mitra di luar negeri untuk mencari penyelesaian yang sebaik-
baiknya atas konsekuensi administratif dan akademik dari larangan ini.

Ketentuan diatas berlaku bagi seluruh warga Politeknik Negeri Jakarta dan akan dimutakhirkan dengan
mempertimbangkan situasi dan status wabah Covid-19. Hal-hal lain yang belum diatur, dilaksanakan dengan
izin Direktur.

Demikian disampaikan agar menjadi perhatian. Semoga Allah menjaga keselamatan dan kesehatan seluruh warga
Politeknik Negeri Jakarta serta senantiasa melimpahkan rahmatNya kepada kita semua.

Depok, 15 Maret 2020


Direktur,

Dr. sc. H. Zainal Nur Arifin, Dipl-Ing. HTL, M.T.


Tembusan: NIP 196308091992011001
1. Senat;
2. Para Pembantu Direktur;
3. Para Ketua Jurusan;
4. Para Kepala Pusat/Bagian/Unit;
Politeknik Negeri Jakarta

Anda mungkin juga menyukai