Anda di halaman 1dari 2

Kalimantan Selatan merupakan salah satu provinsi di Pulau Kalimantan.

Kalimantan Selatan terkenal


dengan hutan hujan tropis yang tersebar di berbagai wilayah provinsi tersebut. Hutan hujan tropis di
Kalimantan Selatan memiliki tingkat keanekaragaman hayati yang tinggi dan memegang peranan
penting dalam berbagai aspek kehidupan terutama dalam menjaga proses ekosistem. Salah satu bentuk
peranan tersebut dapat tercermin dari besarnya pengaruh hutan hujan tropis terhadap kehidupan
masyarakat yang tinggal di sekitarnya.

Salah satu hutan hujan tropis yang cukup terkenal di Kalimantan Selatan berlokasi di Desa Loklahung
Kecamatan Loksado Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Hutan hujan tropis tersebut berada tepat di kaki
pegunungan Meratus. Karena letaknya yang berada di kaki gunung, hutan hujan tropis di Desa
Loklahung memiliki fungsi dan pengaruh yg besar bagi masayarakat yang tinggal di desa tersebut, salah
satunya masyarakat Suku Dayak Meratus. Dayak Meratus yang juga dikenal sebagai Dayak Bukit
merupakan nama bagi sub-sub Suku Dayak yang bermukim di sepanjang Pegunungan Meratus, tepatnya
di lembah atau tepi sungai. Suku Dayak Meratus di Desa Loklahung umumnya masih menjalani
kehidupan sehari-hari secara tradisional dan memanfaatkan lingkungan sekitar untuk bertahan hidup,
termasuk memanfaatkan hutan untuk berbagai aktivitas maupun kepentingan lainnya.
Penelitian dilakukan di Jalan Malaris Desa Loklahung Kecamatan Loksado Kabupaten Hulu Sungai Selatan
pada tanggal 7 Desenber 2019.

Penelitian ini merupakan survey eksploratif dengan teknik pengambilan data melalui observasi dan
wawancara langsung kepada masyarakat. Masyarakat yang diwawancara merupakan tokoh kunci atau
umumnya merupakan kaum tua dengan warisan pengetahuan dari generasi sebelumnya yang
diturunkan secara lisan. Observasi dilakukan melalui pengamatan langsung terhadap tempat penelitian
maupun kegiatan masyarakat terkait. Data yang diambil merupakan data mengenai pemanfaatan hutan
oleh Suku Dayak Meratus Desa Loklahung.

Alat yang digunakan dalam penelitian ini antara lain alat tulis, buku, perekam suara, dan kamera.

Anda mungkin juga menyukai