Anda di halaman 1dari 3

Nama : Dhea Shintya Putri

NIM : 2019.C.11a.1040

Prodi : S1 Keperawatan Tingkat IB

Mata Kuliah : Bahasa Indonesia

Dosen : Drs. Albertus Purwaka, M. A.

Paragraf Persuasi tentang manfaat air putih

Perlu diketahui banyak manfaat yang terkandung dalam air putih, namun
banyak yang kurang sadar dengan hal itu. Tidak sedikit orang yang malas untuk
minum air putih dengan berbagai alasan. Misalnya karena air putih tak berasa alias
hambar, membosankan dan bagi beberapa orang dengan minum air putih justru dapat
menimbulkan mual. Padahal, dengan mencukupi konsumsi air putih akan
memberikan banyak kegunaan bagi kesehatan tubuh. Air putih akan memperlancar
metabolisme dan memberikan kesegaran pada kulit.

Kebutuhan akan jumlah air putih yang harus dikonsumsi bagi sebagaian orang
tak sama. Kebutuhan air putih buat olahragwan akan berbeda jika dibandingkan oleh
mereka yang bukan berporfesi sebagai atlit. Rutin minum air putih setiap hari
sangatlah luar biasa bagi kesehatan tubuh apalagi jika saat pagi hari setelah bangun
tidur sangat disarankan untuk minum air putih diawali dengan 1 gelas di pagi hari
untuk menggantikan cairan tubuh yang hilang saat tidur. Rata-rata jumlah ideal yang
harus dikonsumsi ialah delapan gelas per hari atau kira-kira 2 liter setiap harinya..
Idealnya, setiap kilogram berat tubuh buat orang dewasa yang dalam kondisi sehat
atau normal kebutuhannya sebanyak 30 ml. 70 persen dari tubuh manusia terdiri dari
kandungan air dan air ini digunakan oleh organ tubuh diantaranya ginjal, jantung
serta otak manusia selama 24 jam setiap hari bahkan saat kita sedang tidur. Adapun
beberapa kegunaan minum air putih bagi tubuh yaitu :

 Membersihkan sistem pencernaan, minumlah air putih hangat di pagi hari


setelah anda bangun tidur, karena dengan anda minum air putih hangat maka
racun dan kotoran yang mengendap dalam sistem metabolisme tubuh dan
pencernaan akan terbuang, sehingga tubuh anda akan sehat dan fit setiap hari.
Untuk hasil yang lebih maksimal campurkan sedikit madu dan lemon ke
dalam air putih hangat tersebut sehingga proses pembersihan dalam tubuh
akan semakin baik.
 Melancarkan peredaran darah, dengan minum air putih hangat maka sistem
pencernaan dan sistem metabolisme tubuh menjadi bersih dan sehat, sehingga
peredaran darahpun akan lancar, dan tentunya kita akan terhindar dari
berbagai macam penyakit.
 Terhindar dari sembelit, sembelit tentunya sangat mengganggu kesehatan
tubuh kita dan jika dibiarkan akan menimbulkan masalah bagi tubuh, karena
menumpuknya kotoran didalam perut, menjadikan tubuh kita sarang penyakit,
karena itu dengan minum air putih hangat maka saluran pencernaan akan
lancar dan pergerakan usus akan menjadi baik dalam mencerna makanan,
sehingga tubuh menjadi sehat.
 Membantu program diet, untuk anda yang sedang menjalankan program diet,
tentunya minum air putih hangat yang dicampur dengan perasan lemon sangat
besar manfaatnya, karena lemak yang berada dalam sistem pencernaan akan
terpecah dan terbuang bersama kotoran. Dengan meminum air terlebih dahulu
maka perut akan merasa kenyang sebelum diisi makanan dan dampaknya
asupan makanan yang masuk ke dalam tubuh akan sedikit berkurang.
Penelitian dari American Chemical Society membuktikan bahwa orang
dewasa yang mengkonsumsi air 2 gelas secara rutin setiap kali mau sarapan
hingga makan malam bisa menurunkan berat badan sekitar 2.5 kg lebih
banyak dibandingkan mereka nan melakukan diet biasa.
 Kesehatan kulit, tubuh tentunya sangat membutuhkan air yang cukup
sehingga keringat dapat keluar dengan baik, karena keluarnya keringat sangat
baik bagi kesehatan kulit dengan keluarnya kotoran dan garam yang
menyumbat pori-pori, selain itu kulit menjadi halus dan lembab apalagi untuk
yang hobby berolahraga, air putih sangat dibutuhkan untuk menggantikan
cairan yang keluar lewat keringat.
 Mengkonsumsi air yang cukup membuat fungsi otak dapat terjaga dengan
baik. Para ilmuwan telah mengatakan bahwa kehilangan cairan tubuh yang
muncul dampak kurangnya asupan air putih yang terjadi dalam tempo waktu
lama dapat menjadi pemicu kerusakan otak. Sebaliknya jika jumlah asupan air
yang dibutuhkan tercukupi maka kemungkinan hilangnya atau berkurangnya
fungsi otak menjadi semakin kecil.

Perlu diperhatikan juga, untuk kesehatan tubuh tentunya kita harus meminum air
putih yang benar-benar bersih dan sehat, jangan asal mengambil air dari sumber yang
sudah tercemar atau tidak bersih. Yang perlu diperhatikan juga air putih yang
dibutuhkan oleh tubuh adalah air yang mengandung mineral diantaranya Natrium,
Klor, Kalium.

Oleh karena itu biasakanlah meminum air putih yang sehat dan bersih sebanyak 8
gelas setiap hari, karena minum air putih merupakan salah satu cara untuk menjaga
agar tubuh kita tetap sehat dan terhindar dari berbagai macam penyakit.

Anda mungkin juga menyukai