Anda di halaman 1dari 5

MAKALAH TUGAS IPS

Aktivitas kelompok hal 96

Nama anggota : ~ Angel Ramadhani P

~ Anindya Novianti

~ Fitri Resna F Z

~ Reyna Riyanti

~ M Taufik K

~ Reza Rizki P

Kelas : 9 C
~ Perubahan Evolusi/ sosial lambat

contoh perubahan Evolusi, misalnya menggunakan uang kertas sebagai alat pertukaran dan jual beli.
Sekarang bahkan kita kadang tidak perlu menggunakan uang kertas, bisa dengan transfer melalui
internet banking atau ATM. Bentuk transfer ( transasi ). Fanansial mengalami evolusi, dan barter, uang
kertas, sampai uang digital.

Perubahan evolusi atau sosial lambat merupakan perubahan sosial yang memerlukan waktu lama dan
diikuti oleh rentahan perubahan kecil yang terjadi secara lambat.

Contoh gambar perubahan Evolusi :

~ Perubahan Revolusi/ sosial cepat

Contoh perubahan Revolusi, misalnya yaitu revolusi agraria atau revolusi hijau yang berusaha
mengubah tata cara pertanian dari tradisional ke modern untuk meningkatkan hasil pertanian.

Perubahan Revolusi dapat didefinisikan, sebagai perubahan yang berlangsung secara cepat. Tipikal
revolusi tidak hanya cepat, melainkan juga bersekala besar. Dan hal- hal yang mendasar dalam
masyarakat ikut mengalami perubahan.
Contoh gambar perubahan Revolusi :

~ Perubahan yang pengaruhnya kecil

Contoh perubahan yang pengaruhnya kecil, misalnya yaitu perubahan potongan dan warna rambut
anak-anak saat liburan sekolah. Semulanya, potongan rambutnya rapih dan berwarna hitam. Ketika
libur, rambutnya dipotong ala undercut dan di cat berwarna .

Perubahan yang pengaruhnya kecil merupakan perubahan yang tidak membawa perubahan pada
unsur struktur sosial masyarakat. Perubahan pengaruh kecil artinya perubahan tersebut hanya dianut
oleh sebagian kecil orang yang menyukai saja sehingga perubahan ini tidak membawa pengaruh berarti
bagi sebagian besar masyarakat.

Contoh perubahan yang pengaruhnya kecil :


~ Perubahan yang pengaruhnya besar

Contoh perubahan yang pengaruhnya besar, misalnya yaitu kondisi desa kinahrejo dilereng gunung
merapi yang meletus beberapa tahun silam berubah menjadi wisata lava. Perubahan tersebut terjadi
setelah awan panas menyapu bersih rumah –rumah dan penduduk desa yang enggan mengungsi.

Perubahan yang pengaruhnya besar adalah perubahan yang membawa perubahan dalam sendi-sendi
kehidupan dalam suatu masyarakat.

Contoh gambar perubahan yang pengaruhnya besar :

~ Perubahan yang direncanakan/ Planned Change

Contoh perubahan yang direncanakan, misalnya yaitu pembangunan bandara baru di Yogyakarta.
Perubahan tersebut dikehendaki oleh pemerintah daerah sebagai solusi. Namun bermasalah karna
sebagian penduduk yang tanahnya akan digusur.

Perubahan yang direncanakan atau planned change merupakan perubahan yang memang diinginkan
dan dikehendaki oleh masyarakat atau pihak yang menginginkan perubahan.

Contoh gambar perubahan yang direncanakan :


~ Perubahan yang tidak direncanakan/ Unplanned Change

Contoh perubahan yang tidak direncanakan, misalnya bencana alam seperti gunung meletus. Bencana
alam adalah perubahan yang tidak direncanakan karena kita tidak tahu kapan itu akan terjadi. Bencana
alam juga terjadi sesuai waktu, atau terkadang terjadi akibat perubahan yang direncanakan seperti
penggunaan traktor dalam teknologi pertanian.

Perubahan yang tidak direncanakan adalah perubahan yang terjadi di luar jangkauan pengawasan
masyarakat. Perubahan yang tidak di rencanakan terkadang terjadi sebagai akibat perubahan yang
direncanakan.

Contoh gambar perubahan yang tidak direncanakan :

Anda mungkin juga menyukai