Anda di halaman 1dari 3

BAB II

PEMBAHASAN

A. Pengertian Bedah Jantung


Bedah jantung adalah usaha atau operasi yang dikerjakan untuk
melakukan koreksi kelainan anatomi atau fungsi jantung. Bedah jantung
juga merupakan semua tindak pengobatan yang menggunakan cara infasif
dengan cara membuka atau menampilakan bagian tubuh yang akan
ditangani. Misalnya jantung. Umumnya pembukaan bagian tubuh ini
dengan membuat sayatan. Setelah bagian yang akan ditangani ditampilkan,
dilakukan tindak perbaikan yang diakhiri dengan penutupan dan
penjahitan luka.

B. Klasifikasi Bedah Jantung


1. Bedah jantung terbuka
Ancangan terbaik untuk melakukan semua operasi jantung dengan
menggunakan sirkulasi Ekstra-Kopereal adalah melalui sayatan
sternotomy medialis dan pembukaan pericard secara memanjang.
2. Bedah jantung tertutup
Bedah jantung tertutup adalah pembedahan jantung yang dilakukan
tanpa memakai bantuan sirkulasi ekstra-kopereal atau pintas jantung
paru, dan pada jatung dilakukan dengan tetap berdenyut.

C. Tujuan Operasi Bedah Jantung


Operasi jantung dikerjakan dengan tujuan bermacam-macam antara
lain :
1. Koreksi total dari kelainan anatomi yang ada, misalnya penutupan
ASD, Pateh VSD, Koreksi Tetralogi Fallot.
2. Transposition Of Great Arteri (TGA). Umumnya tindakan ini
dikerjakan terutama pada anak-anak (pediatrik) yang mempunyai
kelainan bawaan.
3. Operasi paliatif, yaitu melakukan operasi sementara untuk
tujuan mempersiapkan operasi yang definitive atau total koreksi
karena operasi total belum dapat dikerjakan saat itu, misalnya shunt
aortopulmonal pada TOF, Pulmonal atresia.
4. Repair yaitu operasi yang dikerjakan pada katub jantung yang
mengalami insufisiensi.
5. Replacement katup yaitu operasi penggantian katup yang
mengalami kerusakan.
6. Bypass coroner yaitu operasi yang dikerjakan untuk
mengatasi stenosis/sumbatan arteri koroner.
7. Pemasangan inplant seperti kawat ‘pace maker’ permanen pada
anak - anak dengan blok total atrioventrikel.
8. Transplantasi jantung yaitu mengganti jantung seseorang yang
tidak mungkin diperbaiki lagi dengan jantung donor dari penderita
yang meninggal karena sebab lain. Transmyocardial laser
revascularization
9. (TLR). Operasi jantung laser biasanya dilakukan saat
penanganan-penanganan sebelumnya telah gagal. Pada operasi
jantung jenis ini, dokter akan menggunakan teknologi laser untuk
membuat saluran di otot jantung. Tujuannya agar saluran tersebut
mampu membuat darah mengalir lebih lancar.
10. Percutaneous Transluminal Coronary Angiplasly (PTCA), atau
Angioplasti Koroner, adalah prosedur non-bedah dengan sayatan
minimal yang digunakan untuk membuka pembuluh darah
yang menyempit. Prosedur ini menggunakan kateter yang
lentur dengan balon di ujungnya, yang dikembungkan pada
lekanan tinggi di dalam dinding arteri yang menyempit. Tindakan
ini akan merontokkan plak dalam pembuluh darah dan
memperbaiki aliran darah ke otot jantung.

D. Pengertian Minimal Invasive Cardiac Surgery (MICS).


Minimal Invasive Cardiac Surgery (MICS) adalah pembedahan
jantung yang melalui sayatan-sayatan kecil dengan bantuan peralatan khusus
sehingga memungkinkan dilakukan tindakan bedah tanpa membuat trauma
besar dan meninggalkan parut kulit yang lebar.

E. Tujuan Minimal Invasive Cardiac Surgery (MICS)

Anda mungkin juga menyukai