Anda di halaman 1dari 7

BAB III

PERATURAN DAN TATA TERTIB PESERTA PKKMB


FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
TAHUN 2019

A. Peraturan dan Tata Tertib Umum

1. Mematuhi peraturan dan tata tertib PKKMB.

2. Menjaga nama baik civitas akademika FIP UNY.

3. Membudayakan 5 S (Senyum, Salam, Sapa, Sopan, dan Santun).

4. Menjaga 5 K (Kebersihan, Keamanan, Ketertiban, Kedisiplinan, dan Kenyamanan)


selama kegiatan PKKMB berlangsung.

5. Saling menghargai dan menghormati antar komponen PKKMB.

6. Mengikuti rangkaian kegiatan PKKMB sebagai salah satu syarat untuk mendapatkan
sertifikat PKKMB.

7. Mengikuti petunjuk dan instruksi dari pemandu.

8. Memperhatikan materi yang disampaikan selama kegiatan PKKMB berlangsung.

9. Membawa peralatan dan perlengkapan yang sudah ditentukan

10. Peserta diwajibkan membawa penugasan PKKMB.


11. Berpartisipasi aktif selama kegiatan PKKMB berlangsung.

12. Apabila peserta terpaksa meninggalkan kegiatan PKKMB, peserta wajib melakukan
perizinan sesuai dengan prosedur yang berlaku.

13. Kegiatan makan saat PKKMB berlangsung hanya diperbolehkan pada waktu
ISHOMA.

14. Panitia dan Pemandu PKKMB tidak bertanggung jawab atas kehilangan barang –
barang yang dibawa peserta PKKMB apabila peserta tidak mengikuti instruksi.

15. Bagi peserta yang merasa sakit dimohon untuk segera menghubungi pemandu di
gugus masing-masing atau Tim P3K PKKMB.
16. Peserta wajib menonaktifkan dan menyimpan alat komunikasi selama kegiatan
PKKMB berlangsung.

17. Dilarang tidur selama kegiatan PKKMB berlangsung.

18. Dilarang menggunakan aksesoris berlebihan (misalnya kuteks, gelang, bros


mencolok).

19. Dilarang menggunakan make up yang berlebihan (misalnya softlens berwarna, blush
on, foundation atau alas bedak lainnya, mascara, eyeliner, extention, dan lipstick
dengan warna mencolok).

20. Dilarang keras membawa dan menggunakan sejata tajam, senjata api, narkoba,
minuman keras, rokok, dan vapor.

21. Dilarang melakukan perbuatan kriminal, asusila, dan perbuatan tidak sopan, atau hal –
hal yang mengandung SARA selama kegiatan PKKMB berlangsung.

22. Bagi peserta yang tidak mematuhi peraturan atau tata tertib akan mendapatkan sanksi
sesuai yang telah ditentukan.

B. Ketentuan Pakaian Peserta PKKMB

1. Peserta Putra

a. Kemeja putih lengan panjang, tidak bermotif, dengan satu saku di sisi kiri, dan dasi
hitam polos panjang.

b. Celana panjang berbahan kain, berwarna hitam polos, non jeans, tidak ketat, tanpa
model (tidak setengah pinggang dan bisa dinaikan minimal di atas betis).

c. Sepatu wajib hitam polos (PDH/Pakaian Dinas Harian atau pantofel).

d. Kaos kaki putih polos 10 cm di atas mata kaki.

e. Ikat pinggang hitam tanpa model.

f. Memakai kaos dalam (singlet) warna putih polos.

2. Peserta Putri

a. Kemeja putih lengan panjang, tidak ketat, panjang baju dari pinggang ke bawah
minimal 15 cm, dan dasi hitam polos panjang.
b. Rok hitam panjang non jeans, non jersey, berbahan kain (non sifon/rampel), tidak
menerawang, tidak bermotif, tidak ketat, tidak ada belahan, dan panjang tidak di atas
mata kaki, diwajibkan model rok A.

c. Sepatu hitam wajib pantofel atau flatshoes (full hitam, tidak bertali, tidak bermotif,
tanpa aksesoris, non karet) serta menggunakan kaos kaki putih polos dengan panjang
minimal 15 cm dari mata kaki.
d. Bagi peserta putri muslim menggunakan jilbab putih polos, segi empat tidak instan,
tidak berbahan kaos, non rawis, tidak bermotif, tidak bermodel, tidak menggunakan
aksesoris yang berlebihan dan tidak menerawang (disarankan berbahan wolfis atau
katun). Memakai ciput atau pet berwarna hitam/putih polos tidak bermodel.

e. Peserta yang tidak berjilbab, rambut diharnet hitam. Jika tidak bisa dihairnet, maka
dijepit.

f. Memakai kaos dalam panjang warna putih polos (manset).

C. Ketentuan Kerapian Peserta PKKMB

1. Peserta putra

a. Pakaian bersih, rapi, dan sopan.

b. Kemeja dimasukkan.

c. Lengan baju dikancingkan dan tidak digulung.

d. Pakaian tidak ketat.

e. Mengenakan celana tidak di bawah pinggang.

f. Rambut rapi dan tidak diwarna, disisir, tidak menutupi dahi, tidak menyentuh kerah,
dan tidak menutupi telinga.

g. Dilarang memakai aksesoris (misal kalung, tindik, gelang, cincin) kecuali jam
tangan.

h. Dilarang mengenakan jaket selama PKKMB berlangsung.


2. Peserta Putri

a. Bagi yang tidak memakai jilbab, rambut ditata rapi sesuai dengan ketentuan, tidak
diwarna, poni dijepit ke belakang.

b. Pakaian bersih, rapi, dan sopan.

c. Kemeja dikeluarkan.

d. Pakaian tidak ketat dan tidak menerawang.

e. Bagi yang berjilbab, memakai ciput atau pet agar rambut tidak terlihat.

f. Penggunaan jilbab tidak bermodel.

g. Dilarang menggunakan aksesoris berlebihan (misalnya kuteks, gelang, bros


mencolok).

h. Dilarang menggunakan make up yang berlebihan (misalnya softlens berwarna,


blush on, foundation atau alas bedak lainnya, mascara, eyeliner, extention, dan
lipstick dengan warna mencolok).

i. Dilarang mengenakan jaket selama PKKMB berlangsung.

D. Ketentuan Waktu
1. Seluruh peserta PKKMB wajib hadir tepat waktu selama kegiatan PKKMB
berlangsung.
2. Seluruh peserta PKKMB wajib mengikuti kegiatan PKKMB sesuia dengan waktu
yang telah ditentukan.
3. Seluruh peserta PKKMB wajib meninggalkan lokasi PKKMB setelah kegiatan
berakhir.

E. Perizinan

1. Peserta PKKMB yang tidak mengikuti PKKMB, diwajibkan untuk membuat surat
izin yang ditujukan kepada Koordinator PKKMB FIP UNY 2019, kemudian akan
disampaikan kepada Wakil Dekan III FIP UNY.

2. Peserta PKKMB yang tidak mengikuti PKKMB dengan alasan sakit wajib
menggunakan surat keterangan dokter.
3. Segala bentuk surat perizinan peserta PKKMB harus diserahkan kepada pemandu
gugus masing-masing, maksimal 1 x 24 jam sebelum acara dimulai.

4. Bagi peserta PKKMB yang sakit atau dalam kondisi yang darurat (kecelakaan)
diperbolehkan mengumpulkan surat keterangan dokter atau bukti medical check up
maksimal H + 7 PKKMB.

F. Bentuk Tindakan yang Dikenakan Sanksi

1. Keterlambatan
a. 1 – 15 menit : Teguran lisan.

b. 15 – 30 menit : Membuat jadwal sehari-hari.

c. Lebih dari 30 menit :Mereview jurnal Bahasa Indonesia sesuai


dengan prodi masing-masing dan membuat
surat pernyataan tidak akan mengulangi yang
ditandatangani oleh Koordinator PKKMB FIP
UNY 2019, dan Koordinator Pemandu
Kedisiplinan untuk kemudian diserahkan ke
Pemandu masing-masing gugus.

2. Maksimal terlambat

a. 1 kali : Teguran lisan

b. 2 kali : Mereview jurnal internasional sesuai


prodi masing-masing.
c. 3 – 4 kali : Membuat artikel sesuai dengan jurnal
yang telah direview sebelumnya dan
membuat surat pernyataan permintaan
maaf yang ditunjukan kepada Wakil
Dekan III FIP UNY dan diserahkan ke
Pemandu masing – masing gugus.

3. Kategori bentuk tindakan yang dikenakan sanksi

a. Kategori ringan
1) Makan selama kegiatan PKKMB berlangsung.

2) Membuat suasana menjadi tidak kondusif pada saat kegiatan PKKMB sedang
berlangsung.

3) Tidur selama kegiatan PKKMB berlangsung

4) Terlambat satu kali

b. Kategori sedang

1) Berpakaian tidak sesuai dengan ketentuan.

2) Atribut tidak lengkap.

3) Tidak membawa penugasan.

4) Menggunakan aksesoris berlebihan (misalnya kuteks, gelang, bros mencolok).

5) Menggunakan make up yang berlebihan (misalnya softlens berwarna, blush on,


foundation atau alas bedak lainnya, mascara, eyeliner, extention, dan lipstick dengan
warna mencolok).

6) rambut tidak rapi dan diwarna

7) Membuang sampah tidak pada tempatnya.

8) Menggunakan alat komunikasi selama kegiatan PKKMB berlangsung.

9) Terlambat dua kali

c. Kategori berat

1) Melakukan perbuatan kriminal, asusila, dan perbuatan tidak sopan, atau hal-hal
yang mengandung SARA selama kegiatan PKKMB berlangsung.

2) Meninggalkan kegiatan PKKMB tanpa izin dari Pemandu atau Panitia PKKMB.

3) Membawa atau menggunakan senjata tajam, minuman keras, obat-obatan terlarang,


rokok/vapor, dan hal-hal yang berbau pornografi.

4) Tidak berangkat dan tidak mengikuti kegiatan PKKMB tanpa keterangan.


5) Terlambat lebih dari dua kali
G. Kategori Sanksi

1. Kategori ringan

a. Teguran lisan.

2. Kategori sedang

a. Teguran lisan.

b. Mengganti atau memperbaiki kesalahan.

c. Mereview jurnal sesuai dengan prodi masing-masing.

d. Mengerjakan penugasan ulang dan mendapat tugas tambahan.

e. Mengumpulkan resensi buku bertema pendidikan.

f. Penyitaan barang selama kegiatan PKKMB berlangsung.


3. Kategori berat

a. Teguran lisan.

b. Mereview jurnal internasional sesuai dengan prodi masing-masing

c. Penyitaan barang.

d. Membuat surat pernyataan permintaan maaf yang ditandatangani Koordinator


PKKMB FIP UNY 2019, Koordinator Pemandu Kedisiplinan, serta Wakil Dekan III
FIP UNY dan diserahkan kepada Pemandu gugus masing – masing.

e. Untuk tindakan kriminal akan dilaporkan dan diserahkan kepada pihak yang
berwajib.

Catatan: Hal – hal yang belum tercantum dalam peraturan diatas akan diatur di kemudian
hari sesuai hasil musyawarah Pemandu Kedisiplinan dengan persetujuan dari Sie Keamanan
PKKMB beserta Tim Advokasi Bidang Hukum.

Anda mungkin juga menyukai