Anda di halaman 1dari 8

KATA PENGANTAR

Puji syukur kita panjatkan atas kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas izin-Nya

akhirnya kami dapat menyelesaikan tugas kelompok Ekonomi yang ibu berikan kepada kami

melalui tulisan ini. Selain itu kami juga mengucapkan terima kasih kepada ibu kantin dan buku

pengantar lainnya yang telah membantu kami dalam penyempurnaan tugas ini.

Kami seluruh anggota dari kelompok 5 mohon maaf apabila terdapat penulisan kata-

kata yang salah dan kurang berkenan di hati untuk bisa di baca, kami berharap semoga ibu

dapat memakluminya .

Bagan Batu, 03 NOVEMBER 2014

Penyusun,

SELURUH ANGGOTA KELOMPOK 5

TERTANDA TANGAN,

(JAKA MUA’RIF) (YAN KHAIRUL AKBAR)

(ELLY YULITA) (HAFIZOTUL ADAWIYAH)

(NUR’AINI) (ISMI NOFELYA)

i
Daftar Isi

Tujuan Penelitian ………………………………………………………………… 1

Latar Belakang Masalah…………………………………………………………….. 2

Rumusan Masalah………………………………………………………………….... 2

Melakukan Observasi/ penyelesaian ……………………………………………… 3

Kesimpulan…………………………………………………………………………… 4

Referensi ……………………………………………………………………………… 5

Daftar Pustaka ………………………………………………………………………… 8

ii
Tujuan Penelitian/Observasi

1. Untuk mengetahui penerapan ilmu ekonomi di lingkungan


sekolah ,

2. Untuk mengetahui kegiatan konsumsi di kantin sekolah


SMA N 1 Bagan Sinembah,

3. Dapat mengetahui perbedaan konsumsi antara siswa kelas


X, XI dan XII, dan

4.
Agar dapat menerapkan ilmu ekonomi di dalam kehidupan
sehari-hari termasuk sekolah .

Kegiatan Konsumsi
A. Latar Belakang Masalah
1.1 Pengertian Ilmu Ekonomi
a. Menurut Mankiw
Ilmu ekonomi adalah studi tentang bagaimana masyarakat
mengelola sumber daya-sumber daya yang selalu terbatas
dan langka.

b. Menurut P.A Samuelson


Ilmu ekonomi : suatu studi mengenai individu dan
masyarakat membuat pilihan, dengan atau tanpa
menggunakan uang, menggunakan sumber daya yang
terbatas, tetapi dapat digunakan dalam berbagai cara untuk
menghasilkan barang dan jasa dalam mendistribusikannya
untuk kebutuhan dan konsumsi, sekarang dan dimasa datang
kepada berbagai individu dan golongan masyarakat.

1.2 pengertian kegiatan konsumsi


Konsumsi adalah kegiatan menghabiskan atau mengurangi
nilai suatu barang ataupun jasa untuk memenuhi kebutuhan.

Perilaku konsumen :
a. teori pendekatan cardinal
b. teori pendekatan ordinal

B. Rumusan Masalah

a. makanan apa saja yang menjadi favorit anak kelas X ?


b. makanan apa saja yang menjadi favorit anak kelas XI ?
c. makanan apa saja yang menjadi favorit anak kelas XII

 Apakah ada perbedaan konsumsi antara siswa kelas X, XI, dan XII di
kantin SMAN 1 BAGAN SINEMBAH?

Melakukan Penelitian/Observasi
Lokasi : Kantin Bulek Tomblok
Hari/tanggal : Sabtu, 18 Oktober 2014
Pukul : 11.51:02 WIB
Narasumber : Bulek Tomblok
Pewawancara : Elly Yulita
Hafizotul Adawiyah

Dokumentasi : Ismi Nofelya


Nur’Aini

Penulis Jawaban : Jaka Mua’rif


Yan Khairul Akbar

Media : Kamera dan tablet

Mendiskusikan Konsumsi (inti percakapan)


Adawiyah : Makanan apa saja yang menjadi favorit siswa kelas X
bulek?
Bulek : Kalau untuk kelas X, jenisnya banyak, ada yang makan
lontong, nasi goreng, miso, gorengan, minuman dan hampir
semua makanan disini anak kelas X yang membeli.
Elly : Lalu, kalau untuk anak kelas XI biasanya apa saja makanan
favoritnya disini bulek?
Bulek : Kalau untuk anak kelas XI hanya sebagian yang hanya beli
di kantin bulek, karna mungkin letak kantin bulek agak jauh
dari anak kelas XI, kalau pun mereka beli disini, biasanya
membeli jajanan ringan dan minuman.
Adawiyah : Jadi bulek, bagaimana dengan makanan favorit anak kelas
XII ? apakah mereka juga jarang membeli makanan disini?
Bulek : Iya, jarang sekali. Sangat sedikit sekali jumlah anak kelas
XII yang membeli jajanan disini, makanan yang di beli pun
sama dengan anak kelas XI.
3
KESIMPULAN
Berdasarkan dari hasil observasi dan kegitan konsumsi yang telah kami
lakukan :
konsumsi pada kantin bulek tomblok lebih berpusat di kelas X hal ini
dikarenakan letak kantinnya yang lebih dekat kearah kelas X daripada kelas XI dan
XII yang jaraknya sangat jauh dari kantin bulek tomblok.

Oleh karena itu,kita tentu bisa melihat ada perbedaan konsumsi yang sangat
menonjol sekali dari barang jajanan yang dikonsumsi kelas X, XI, dan XII. Dapat
Disimpulkan bahwa, perbedaan tingkat konsumsi antara ke-3 pihak yaitu kelas X,
XI,XII sangat dipengaruhi oleh tata letak dan jarak kantin ke kelas yang lain,
sehingga permintaan makanan dan penjualan makanan lebih dipusatkan untuk
siswa kelas X.

4
REFERENSI / DOKUMENTASI
Pendokumentasian saat proses berwawancara di kantin bulek tomblok

5
DAFTAR PUSTAKA
Astuti, Dewi Sari dan Sawiji, Hery. 2013. Ekonomi Peminatan:
Mediatama
Oktima, Nurul. 2012.Kamus Ekonomi.Surakarta : Aksara Sinergi Media

Anda mungkin juga menyukai