Anda di halaman 1dari 7

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)
Satuan Pendidikan : SEKOLAH DASAR
Kelas / Semester : IV / I
Tema / Topik : PAHLAWANKU
Pertemuan Ke :2
Semester : 1 (satu)
Alokasi Waktu : 2 x 35 Menit

A. KOMPETENSI INTI
1. Menerima, menjalankan, dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.
2. Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam
berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan tetangganya.
3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati [mendengar, melihat, membaca]
dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan
kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah, sekolah, dan tempat bermain.
4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis, dan logis, dalam
karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan
yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. KOMPETENSI DASAR
PPKn
1.3 Mensyukuri keberagaman umat beragama di masyarakat sebagai anugerah Tuhan Yang
Maha Esa dalam konteks Bhineka Tunggal Ika.
2.3 Bersikap toleran dalam keberagaman umat beragama di masyarakat dalam konteks
Bhinneka Tunggal Ika.
2.4 Menampilkan sikap kerja sama dalam berbagai bentuk keberagaman suku bangsa,
sosial, dan budaya di Indonesia yang terikat persatuan dan kesatuan.
3.1 Memahami makna hubungan symbol dengan sila-sila Pancasila
4.1 Menjelaskan makna hubungan symbol dengan sila-sila Pancasila sebagai satu kesatuan
dalam kehidupan sehari-hari
Matematika
3.1 Menjelaskan hubungan antar garis (sejajar, berpotongan, berhimpit) menggunakan
0 model konkret.
4.1 Mengidentifikasi hubungan antar garis (sejajar, berpotongan, berhimpit) menggunakan
0 model konkret.

SBdP
3.2 Memahami tanda tempo dan tinggi rendah nada
4.1 Menampilkan tempo lambat, sedang dan cepat melalui lagu

C. INDIKATOR
PPKn
 Memahami keberagaman umat di lingkungan sekitar
 Menerapkan sikap toleransi dalam keberagaman umat di lingkungan sekitar
 Menyebutkan bunyi sila ke-4 dalam pancasila
 Menghubungkan makna symbol dalam sila ke-4 pancasila
 Menerapkan kandungan dari sila ke-4 pancasila
Matematika
 Menyebutkan garis dilingkungan sekitarnya
 Membedakan garis antara garis horizontal dan vertikal
SBdP
 Menjelaskan tinggi rendah nada dalam lagu “Maju Tak Gentar”
 Memahami tanda tempo dalam lagu “Maju Tak Gentar”

D. TUJUAN
1. Setelah berdiskusi, siswa mampu menjelaskan hubungan simbol dengan makna sila
keempat Pancasila dengan benar.
2. Setelah berdiskusi, siswa mampu memberikan contoh pengamalan dari sila ke empat
Pancasila dalam kehidupan sehari-hari dengan benar.
3. Setelah memahami, siswa diharapkan mampu menerapkannya dalam kehidupan sehari-
hari
4. Setelah mengamati teks lagu, siswa mampu mengidentifikasi tinggi rendah nada dari teks
lagu "Maju Tak Gentar" dengan benar.
5. Setelah diberikan contoh, siswa mampu menyanyikan notasi lagu "Maju Tak Gentar"
sesuai dengan tinggi rendah nada dengan benar.
6. Setelah bereksplorasi, siswa mampu menunjukkan contoh garis dengan model kongkrit
dengan benar.
7. Setelah bereksplorasi, siswa mampu menemukan garis dalam kehidupan sehari-hari
dengan benar.
8. Setelah bereksplorasi, siswa mampu menemukan garis vertikal dan horizontal dalam
kehidupan sehari-hari dengan benar.

E. MATERI
PPKn
 Pancasila dan penerapannya
Matematika
 Garis horizontal dan vertikal
SBdP
 Tangga nada dan tanda tempo

F. PENDEKATAN & METODE


Pendekatan : Scientific
Strategi : Inquiry
Metode : Demonstrasi
Teknik : Ceramah, Tanya Jawab, penugasan, dan Diskusi

G. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Pendahuluan 1. Mengajak semua siswa berdoa menurut agama dan 10 menit
kepercayaan masing-maing
2. Menanyakan kondisi kabar siswa
3. Melakukan komunikasi tentang kehadiran siswa
4. Mengajak berdinamika dengan tepuk kompak
5. Meminta informasi dari siswa mengenai sila-sila
dalam pancasila
6. Menginformasikan menginformasikan topik
pembahasan yang akan dipelajari
1. Guru menuliskan topik pembahasan dipapan tulis
2. Guru menjelaskan sila-sila Pancasila
3. Guru menanyakan sikap-sikap yang ada didalam sila
pancasila
4. Guru menampilkan contoh gambar Pancasila
5. Guru menjelaskan tentang symbol Pancasila
6. Guru mengajak siswa untuk menyanyikan lagu garuda
Pancasila
7. Guru membagi siswa menjadi 2 kelompok :
a. Kelompok 1 mendiskusikan tentang sila ke-1
dan ke-2
b. Kelompok II mendiskusikan tentang sila ke-3
Inti dan ke-4 50 menit
8. Guru membimbing siswa dalam berdiskusi
9. Setelah berdiskusi, siswa diberi tugas untuk
menuliskan hasil diskusi kelompoknya
10. Setelah ditulis, siswa mampu mempresentasikan
didepan kelas
11. Guru memberikan pertanyaan kepada setiap
kelompok tentang materi yang dipaparkan kelompok
lain
12. Guru memberi gambar symbol dari sila Pancasila
kepada setiap siswa
13. Kemudian guru meminta perwakilan 5 siswa untuk
mempresentasikan hasil pemikirannya didepan kelas
Penutup 1. Guru mengevaluasi materi yang baru diajarkan 10 menit
2. Guru memberi tugas untuk membuat gambar
Pancasila
3. Guru memberikan kesimpulan dari pembelajaran
yang sudah disampaikan
4. Guru dan siswa membaca doa bersama-sama sesuai
dengan kepercayaannya masing-masing
5. Guru mengucapkan salam

H. Media dan Sumber Belajar


 Video
 Powerpoint
 Gambar Pancasila
 Kertas
 Polpen
 Papan tulis
 Buku tematik kelas IV

I. Penilaian
 Penilaian sikap
 Penilaian unjuk kerja

Bondowoso, 13 Desember 2018

Mengetahui

Kepala Sekolah Wali Kelas

__________________ __________________

NIP. NIP.

LAMPIRAN 1
LEMBAR PENILAIAN
1. Penilaian Sikap

2. Penilaian Unjuk Kerja

Anda mungkin juga menyukai