Anda di halaman 1dari 5

Nama : Tentusman Tafonao

Jurusan : PAK

ETIKA KRISTEN

Pengertian Etika Kristen

Kata Etika asalnya dari beberapa kata Yunani yang hampir sama

bunyinya, yaituv ethos atau ta etika dan ta ethika. Kata ethos artinya kebiasaan,

adat. Kata ethos dan ethikos lebih berarti kesusilaan, perasaan, batin, atau

kecenderungan hati dengan nama seseorang melaksanakan sesuatu perbuatan.

Aristoteles, seorang ahli filsafat Yunani menulis untuk Nikomachus

anaknya, sebuah buku tentang kaidah-kaidah , perbuatan manusia dan buku itu

diberinya nama: Ethika Nikomacheia. Istilah etika ini kemudian menjadi “

Terminus Technicus” istilah khusus untuk ilmu pengetahuan yang menyelidiki

soal kaidah-kaidah, kelakuan dan perbuatan manusia. Dalam bahasa latin istilah-

istilah ethos dan ethikos itu disebutkan dengan kata “mos”, dan “moralitas”. Oleh

sebab itu , kata etika sering pula atau diterangkan dengan kata “moral”. Dalam

pemakaian dikalangan ilmu pengetahuan, kata Etika itu telah mendapat arti yang

lebih dalam dari pada kata moral. Kata moral telah mendangkal artinya kadang-

kadang “moral” dan “mos” atau “mores” hanya berarti kelakuan lahir seseorang,

sedang “etika” tidak hanys menyinggung perbuatan lahir saja, tetapi senantiasa

menyinggung juga kaidah dan motif-motif perbuatan sesorang yang lebih dalam.
Apa yang dimaksud dengan Etika dinyatakan dalam bahasa Indonesia

dengan tepat oleh kata kesusilaan .kata “Sila” yang terdapat dalam bahasa

Sansekerta dan kesusastraan Pali dalam kebudayaan Buddha mempunyai banyak

arti: Pertama Sila berati norma (kaidah), peraturan, hidup, perintah. Kedua, kata

itu menyatakan pula keadaan batin terhadap perikelakuan , sopan- santun dan

sebagainya. Kata su berarti: baik,bagus yang menunjukkan norma-norma baik.

Kedua, menunjukkan sikap terhadap norma itu dan menyatakan bahwa

perikelakuan harus sesuai dengan norma. Karna itu kata kesusilaan tepat untuk

menyatakan tentang pengertia Etika.

Etika adalah ilmu yang mempelajari tentang kaidah atau norma-norma

kesusilaan, sopan-santun dan moral,perilaku,perbuatan manusia yang nampak

dalam kehidupannya sehari-hari.

Perbedaan Etika Kristen Dan Etika Umum Serta Contohnya

1. Etika Kristen

Yang dimaksud dengan Etika Kristen adalah norma-norma, kaidah-kaidah

dan perbuatan kristen yang dinampakkan sesuai dengan perilaku-perilaku yang

Alkitabiah yang menggambarkan perilaku kristus. Etika Kristen memberikan ilmu

tentang sumber, prinsip dan praktek dari apa yang benar dan salah dalam terang

alam rasio dibawah terang Alkitab yang berkelakuan manusia sebagaimana yang

ditentukan oleh Moral Ilahi. Etika Kristen ini penjelasan yang sistematis dari

teladan dan pengajaran Moral Yesus Kristus yang diterapkan didalam kehidupan

seseorang, masyarakat dan memiliki perwujudan Roh Kudus. Etika ini juga adalah
suatu ilmu pengetahuan yang normatif. Dan ia memajukan masalah tentang yang

baik.

Tujuan mempelajari Etika Kristen ini adalah untuk menaruh perhatian

pada norma-norma yang membimbing perilaku dan perbuatan manusia menuju

kepada kehidupan yang cerah dan bermoral baik seperti Yesus kristus . Etika ini

selalu berusaha untuk menolong orang-orang berpikir sesuai dengan kehendak

Allah sehigga dapat mengembangkan diri ditengah-tengah atau dilingkungan yang

ia berada.

Contoh Etika Kristen: Seseorang berperilaku sesuai dengan landasan alkitabiah

yang mencerminkan dan serta menggambarkan perilaku-perilaku kristus dalam

kehidupannya sehari-hari. Misalnya, segala yang dikehendaki Allah, itulah yang

baik, tidak berbohong.

2. Etika Umum dan khusus

Etika Umum adalah etika yang berbicara mengenai kondisi-kondisi dasar

bagaimama manusia bertindak secara etis, bagaimana manusia mengambil

keputusan etis,teori-teori dan prinsip moral dasar yang menjadi pegangan bagi

manusia dalam bertindak secara tolak ukur dalam menilai baik atau buruknya

suatu tindakan. Etika umum daopat dianalogkan dengan ilmu pengetahuan, yang

membahas mengenai pengertian umum dan teori-teori. Contohnya: Warga polines

haruslah menjadi orang yang bermoral, beriman, bertaqwa kepada Tuhan Yang

Maha Esa sehingga berwawasan dan setia kepada pancasila dan Undang-Undang
Dasar 1945. Maka seseorang tersebut dapat menegakkan kehormatan ,menjaga

persatuan bangsa dan kesatuan wilayah, serta membela bangsa dan Negara.

Etika khusus juga merupakan penerapan prinsip-prinsip moral dasar

dalam bidang kehidupan yang khusus. Bagaimana mengambil keputusan dan

betindak dalam bidang kehiduan dan kegiatan khusus yang dilakukan, yang

didasari oleh cara,teori, dan prinsip moral dasar. Penerapannya dapat baerupa

bagaimana mengambil keputusan dan bertindak dalam bidang kehidupan dan

kehidupan khusus setiap hari yang dilatarbelakangi oleh kondisi yang

memungkinkan. Contohnya, sebagai Mahasiswa polines kita harus mengikuti

proses pembelajaran sesuai peraturan, menjalankan ibadah sesuai agama yang

dianut, menghormati dosen daan staf polines, selain itu juga harus memelihara

kerukunan dan kedamaian.

Etika khusus dibagi menjadi dua:

- Etika Individual adalah menyangkut dengan kewajiban dan sikap manusia

terhadap dirinya sendiri, Contohnya: buang angin

- Etika Sosial adalah berbicara mengenai kewajiban, sikap dan pola perilaku

manusia sebagai anggota umat manusia, Contohnya: bertegur sapa ketika

berjumpa dengan sesama teman.

DAFTAR PUSTAKA

- Dr.j.verkuyl,Etika Kristen Bagian Umum (Jakarta: BPK Gunung Mulia,1985)1,2.


- Damaylisdiana.blogspot.com.

Anda mungkin juga menyukai