Anda di halaman 1dari 1

Assalamu'alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh

Alhamdulilah hirobil alamin wabihi nastainu ala umuridunya wa diin wa sholatu


wassalamu ala asrofil anbiai wal mursalin wa ala alihi washakhbihi ajmain ama badu.
Puji syukur kita haturkan kepada Allah, atas segala limpahan Rahmat Taufik dan
hidayah nya,
Sholawat dan salam semoga tercurah kepada junjungan umat Islam nabi
Muhammad SAW sebagai suri tauladan bagi kita semua, dan semoga kita
mendapatkan syafaatnya di hari akhir. Amin
Yang terhormat pimpinan yayasan islam al islamiyyah, guru dan teman teman yang
saya cintai.

Pada kesempatan yang berbahagia dan menyenangkan ini saya akan

sedikit berceramah mengenai keutamaan sholat.

Teman temanku, kita semua tahu sholat merupakan tiang agama. Maka

kita sebagai umat muslim yang beriman agaknya selalu dirikan sholat

yang khusuk dan benar

Jika seorang hamba mendirikan shalat sesuai dengan ketentuan dan


petunjuk syariat, maka shalat tersebut akan mencegah dari perbuatan keji
dan mungkar. Sebagaimana firman Allah Ta’ala,
dalam QS AL - Ankabut ayat 45 yang berbunyi :
Inna Sholata tanha ‘anil fahsya‘i wal munkar
yang artinya : “Sesungguhnya shalat itu mencegah dari perbuatan keji dan
mungkar.” 

Karena sungguh Allâh Azza wa Jalla menciptakan makhluk hanya


untuk beribadah kepada Allâh . Dan ibadah yang paling utama
dilakukan oleh manusia adalah shalat.

Demikian yang dapat saya sampaikan.. mohon maaf bila ada kekurangan.
Wassalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh.

Anda mungkin juga menyukai