Anda di halaman 1dari 5

Fisika

Topik: Pemanasan Global

Subtopik: Penyebab Pemanasan Global

1. Di bawah ini yang merupakan penyebab pemanasan global adalah ….

Emisi gas kendaraan

Cuaca ekstrem

Melakukan reboisasi

Membuang sampah sembarangan

Jawaban: A

Pembahasan:

Pemanasan global adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan peningkatan suhu
atmosfer bumi yang disebabkan oleh aktivitas-aktivitas manusia yang dapat berdampak ke
atmosfer. Salah satunya adalah menggunakan kendaraan bermotor yang tidak ramah
lingkungn. Kendaraan bermotor akan mengeluarkan gas buangan (emisi) seperti CO2 dan N2O
yang dapat menyebabkan pemanasan global.

Topik: Pemanasan Global

Subtopik: Akibat Pemanasan Global

2. Perhatikan pernyataan berikut.

Suhu bumi menurun drastis

Kepunahan spesies semakin meluas

Banyaknya populasi terumbu karang

Kegagalan panen besar-besaran

Dari pernyataan berikut yang merupakan dampak pemanasan global adalah ….

(1) dan (2)

(1) dan (4)


(2) dan (3)

(2) dan (4)

Jawaban: D

Pembahasan:

Terjadinya pemanasan global memberikan dampak buruk kepada lingkungan. Diantaranya:


Naiknya suhu bumi secara drastis, kepunahan spesies, populasi terumbu karang semakin
berkurang, dan terjadinya kegagalan panen besar-besaran. Sehingga jawaban yang tepat
adalah D yaitu (2) dan (4).

Topik: Pemanasan Global

Subtopik: Pencegahan dan Penanggulangan Pemanasan Global

3. Perhatikan pernyataan di bawah ini!

Menggunakan Freon

Menggunakan energi ramah lingkungan

Melakukan reboisasi

Menggunakan kendaraan bermotor

Dari pernyataan di atas, yang tidak termasuk upaya yang dapat dilakukan untuk menanggulangi
pemanasan global adalah ….

(1) dan (2)

(1) dan (4)

(2) dan (3)

(4) saja

Jawaban: B

Pembahasan:

Pemanasan global dapat ditanggulangi dengan cara mengurangi penggunaan freon,


menggunakan energi yang ramah lingkungan, melakukan reboisasi, dan menambah jenis
transportasi umum. Sehingga yang bukan merupakan penanggulangan pemanasan global
adalah B (1) dan (4).

Topik: Lapisan Bumi

Subtopik: Karakteristik Lapisan Bumi

4. Lapisan litosfer terdiri dari batuan-batuan. Berdasarkan proses pembentukannya terdapat


tiga jenis batuan yang ada di permukaan bumi, yaitu ….

Litosfer, hidrosfer, atmosfer

Granit, andesit, basalt

Beku, sedimen, metamorf

Pualam, kapur, andesit

Jawaban: C

Pembahasan:

Berdasarkan pembentukannya, terdapat tiga jenis batuan, yaitu: batuan beku, batuan sedimen,
dan batuan metamorf.

Topik: Lapisan Bumi

Subtopik: Karakteristik Lapisan Bumi

5. Perhatikan susunan padatan lapisan bumi berikut.


Urutan yang benar untuk melengkapi gambar tersebut adalah ….

(1) inti luar (2) inti dalam, (3) kerak bumi, (4) mantel

(1) inti luar, (2) inti dalam, (3) mantel, (4) kerak bumi

(1) kerak bumi, (2) mantel, (3) inti luar, (4) inti dalam

(1) mantel, (2) kerak bumi, (3) inti luar, (4) inti dalam

Jawaban: C

Pembahasan:

Susunan bumi dari paling luar terdiri dari: kerak bumi, mantel bumi, inti luar, dan inti dalam.
Sehingga jawaban yang tepat adalah C.

Topik: Pemanasan Global

Subtopik: Pencegahan dan Penanggulangan Pemanasan Global

6. Salah satu cara dalam menanggulangi pemanasan global adalah mengurangi pemakaian
kantong plastik. Langkah ini sering disebut sebagai ….

Reduce

Reuse

Recycle

Remake

Jawaban: A
Pembahasan:

Salah satu cara dalam menanggulangi pemanasan global adalah 3R, yaitu Reduce, Reuse, dan
Recycle. Mengurangi pemakaian benda yang dapat berpotensi menjadi sampah adalah
pengertian dari Reduce.

Topik: Lapisan Bumi

Subtopik: Litosfer

7. Daya tarik magnetis bumi menjadi kuat karena adanya kandungan …dan … pada inti bumi.

Perak (Ag) dan Emas (Au)

Nitrogen (N) dan Besi (Fe)

Besi (Fe) dan Nikel (Ni)

Nikel (Ni) dan Tembaga (Cu)

Jawaban: C

Pembahasan:

Inti bumi berperan sebagai pusat bumi. Kandungan utama inti bumi adalah Besi/Ferum (Fe) dan
Nikel (Ni), sehingga daya tarik magnetis bumi menjadi kuat.

Anda mungkin juga menyukai