Anda di halaman 1dari 12

MAKALAH

“System Ekonomi”

Di Ajukan Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah “Pengantar Ekonomi”

Dosen Pengampu :Luthfi Riadi S.E.I, M.H.

Disusun Oleh :

Kholili

Rokib

SEKOLAH TINGGI EKONOMI DAN BISNIS ISLAM AL – ANWAR

(STEBIA) BANGKALAN

PRODI : EKONOMI SYARI’AH

2020
KATA PENGANTAR

‫بسم الله الرحمن الرحيم‬


Segala puji bagi Allah SWT, kami meminta pertolongan dan ampunan
kepada-Nya. Kami berlindung dari segala macam kejahatan jiwa dan kejahatan
perbuatan kami. Shalawat dan salam semoga selalu tercurah ke haribaan
Rasulullah , para keluarga dan sahabatnya serta orang-orang yang selalu setia
mengikuti mereka hingga hari akhir nanti. Dengan rasa syukur yang besar, penulis
haturkan kepada Allah SWT karena dapat menyelesaikan pembuatan makalah
yang berjudul “system ekonomi”.

Dalam penyelesaian Makalah  ini, penulis banyak mendapatkan bantuan 


dan dorongan dari berbagai pihak secara langsung maupun tidak langsung,  baik
yang berupa moril maupun materil. Oleh karena itu, penulis haturkan  terima
kasih dengan iringan doa Jazakumullah khoiron katsiran kepada semua pihak
yang telah membantu penyelesaian makalah ini.

Penulis berusahasebaik mungkin di dalam penyusunan dan penyelesaian


makalah ini. Penulis juga menyadari kemungkinan adanya kekurangan atau
kesalahan yang tidak disengaja dalam isi makalah ini, karena kesempurnaan
hanyalah milik Allah SWT. Penulis berharap, semoga hasil dari makalah ini dapat
bermanfaat baik bagi diri penulis sendiri maupun bagi para pembaca.

Bangkalan. 18 februari 2020

Penulis

2
Daftar isi
KATA PENGANTAR.......................................................................................................2
BAB I PENDAHULUAN..................................................................................................4
A. Latar belakang........................................................................................................4
B. Rumusan masalah...................................................................................................4
BAB II PEMBAHASAN...................................................................................................5
A. System Ekonomi....................................................................................................5
B. Macam- Macam System Ekonomi.........................................................................6
1. Sistem Ekonomi Liberal-Kapitalis.........................................................................6
2.Sistem Ekonomi Sosialis-Komunistik.....................................................................7
3. Sistem Ekonomi Pancasila.....................................................................................8
4.Sistem ekonomi dalam islam...................................................................................9
5. Koperasi...........................................................................................................10
BAB III PENUTUP.........................................................................................................11
A. Kesimpulan..........................................................................................................11
B. Saran....................................................................................................................11
DAFTAR PUSTAKA......................................................................................................12

3
BAB I

PENDAHULUAN
A. Latar belakang

Masalah ekonomi merupakan masalah mendasar yang terjadi di semua


Negara. Oleh karena itu, dalam menyikapi permasalahan ekonomi tiap Negara.
Masing-masing Negara menganut system ekonomi yang sesuai dengan kondisi
dan ideology Negara yang bersangkutan. Peranan pemerintah sebagai regulator
didalam perekonomian suatu Negara di bagi menjadi dua, yaitu jangka panjang
dan jangka pendek. Di mana pada jangka panjang pemerintah harus mengantarkan
masyarakat pada kemakmuran, kesejahteraan lahir batin, serta harus menghadapi
masalah jangka panjang seperti masalah pertumbuhan ekonomi. System ekonomi
sangat berpengaruh besar pada keberhasilan pemerintah dalam mencapai misi
kemakmuran dan menyejahterakan perekonomian masyarakatnya. Bahkan tidak
hanya pemerintah, pihak swastapun menggunakan system ekonomi demi
tercapainya kemakmuran dan kesejahteraan baik untuk diri sendiri ataupun pihak–
pihak lainnya.

B. Rumusan masalah
1) Apa itu system ekonomi
2) Apa itu ekonomi kapitalis
3) Apa itu ekonomi sosialis
4) Apa itu ekonomi pancasila
5) Apa itu ekonomi islam
6) Apa itu koperasi

4
BAB II
PEMBAHASAN
A. System Ekonomi

Sistem ekonomi berasal dari 2 kata yaitu system dan ekonomi, Sistem
menurut Chester A. Bernard, adalah suatu kesatuan yang terpadu secara holistik,
yang didalamnya terdiri atas bagian-bagian dan masing-masing bagian memiliki
ciri dan batas tersendiri1. Ekonomi adalah ilmu sosial yang mempelajari aktivitas
manusia yang berhubungan dengan produksi ,distribusi, dan konsumsi terhadap
barang dan jasa2. Mengenai gabungan antara dua kata tersebut banyak difinisi-
difinisi yang muncul, diantaranya adalah:

 Gilarso

System ekonomi adalah keseluruhan tata cara untuk mengordinasikan


perilaku masyarakat (para produsen, konsumen, pemerintah, bank, dan
sebagainya) dalam menjalankan kegiatan ekonomi (produksi, distribusi,
konsumsi, infestasi, dan sebagainya) sehingga terbentuk satu kesatuan yang
teratur dan dinamis sehingga kekacauan dalam bidang ekonomi dapat dihindari.

 Gregory Grossman Dan M. Manu

System ekonomi adalah sekumpulan komponen- komponen atau unsur-


unsur yang terdiri atas unit- unit ekonomi, serta lembaga- lembaga ekonomi yang
bukan saja saling berhubungan dan berinteraksi melainkan juga saling menopang
dan memengaruhi.

 Mc Eachern

Seperangkat mekanisme dan institusi untuk menjawab pertanyaan apa,


bagaimana, dan untuk siapa barang dan jasa diproduksi (what, how, and for
whom).

1
Kholid Albar S.E M.H pengertian system 2019
2
https://id.wikipedia.org

5
Dari definisi- definisi diatas dapat di tarik kesimpulan bahwa pada
dasarnya system ekonomi adalah suatu cara untuk mengatur dan mengorganisir
semua kegiatan ekonomi dalam anggota masyarakat, baik dari pihak pemerintah
ataupun pihak swasta, berdasarkan prinsip tertentu, demi mencapai kemakmuran
atau kesejahteraan3.

B. Macam- Macam System Ekonomi

Setelah kita mengetahui apa itu system ekonomi kita juga perlu tahu
macam-macam system ekonomi, diantaranya yaitu:

1. Sistem Ekonomi Liberal-Kapitalis

Sistem ekonomi liberal-kapitalis adalah suatu sistem yang memberikan


kebebasan yang besar bagi pelaku-pelaku ekonomi untuk melakukan kegiatan
yang terbaik bagi kepentingan individual atau sumber daya-sumber daya ekonomi
atau faktor produksi. Secara garis besar, ciri-ciri ekonomi liberal kapitalis adalah
sebagai berikut :

 Adanya pengakuan yang luas terhadap hak pribadi


 Praktek perekonomian di atur menurut mekanisme pasar
 Praktek perekonomian digerakan oleh motif keuntungan (profile motife)

System ekonomi pasar dikemukakan oleh Adam Smith yang memiliki Ciri
sebagai berikut :

 Setiap individu bebas memiliki barang dan alat-alat produksi.


 Kegiatan ekonomi di semua sector dilakukan oleh pihak swasta
 Pemerintah tidak ikut campur tangan dalam kegiatan ekonomi.
 Modal memegang peranan penting dalam kegiatan ekonomi.

 Setiap orang diberi kebebasan dalam memakai barang dan jasa


 Semua kegiatan ekonomi didorong oleh prinsip laba.
 Berlakunya persaingan secara bebas.

3
https://www.jurnal.id

6
 Kebaikan system ekonomi pasar adalah :
a. Adanya persaingan mendorong manusia atau individu untuk terus maju
dan bertindak secara efektif dan efisien.
b. Tiap-tiap individu bebas memilih pekerjaan yang disukai sesuai
dengan minat dan bakatnya.
c. Produksi didasarkan atas kebutuhan masyarakat.
d. Kebebasan memilih alat-alat produksi dan modal.
 Keburukan system ekonomi pasar adalah :
a. Persaingan dapat menyebabkan terjadinya penindasan dan monopoli.
b. Karena motif memperoleh laba, tiap-tiap individu hanya
mementingkan diri sendiri sehingga pemerataan pendapatan sulit
dicapai atau tidak merata.
c. Sulit menghindarkan naik turunnya kehidupan ekonomi sehingga krisis
ekonomi lebih mungkin sering terjadi.
d. Timbulnya dampak imbasan.
 
2. Sistem Ekonomi Sosialis-Komunistik

Dalam sistem ekonomi sosialis-komunistis adalah kebalikannya, dimana


sumber daya ekonomi atau faktor produksi dikuasai sebagai milik negara. Suatu
negara yang menganut sistem ekonomi sosialis-komunis, menekankan pada
kebersamaan masyarakat dalam menjalankan dan memajukan perekonomian.
Dalam sistem ini yang menonjol adalah kebersamaan, dimana semua alat produksi
adalah milik bersama (negara) dan didistribusikan untuk kepentingan bersama
sesuai dengan kebutuhan masing-masing.

 Ciri-ciri sistem ekonomi Sosialis


 Lebih mengutamakan kebersamaan (kolektivisme).
 Masyarakat dianggap sebagai satu-satunya kenyataan sosial,
sedang individu-individu fikti belaka. Tidak ada pengakuan atas
hak-hak pribadi (individu) dalam sistem sosialis.

7
Dalam ekonomi ini peran pemerintah sngatlah kuat, Pemerintah bertindak
aktif mulai dari perencanaan, pelaksanaan hingga tahap pengawasan. Alat-alat
produksi dan kebijaksanaan ekonomi semuanya diatur oleh negara.

 Kelemahan-kelemahan sistem ekonomi Sosialis


 Tidak ada kebebasan memilih pekerjaan. Maka kreativitas
masyarakat tehambat, produktivitas menurun, produksi dan
perekonomian akan berhenti.
 Tidak ada insentive untuk kerja keras. Maka tidak ada dorongan
untuk bekerja lebih baik, prestasi dan produksi menurun, ekonomi
mundur.
 Tidak menjelaskan bagaimana mekanisme ekonomi
 Karl Marx hanya mengkritik keburukan kapitalisme, tapi tidak
menjelaskann mekanisme yang mengalokasikan sumber daya di
bawah sosialisme.
3. . Sistem Ekonomi Pancasila

Sistem Ekonomi Pancasila memiliki empat ciri yang menonjol, yaitu :

1) Yang menguasai hajat hidup orang banyak adalah negara /


pemerintah. Contoh hajad hidup orang banyak yakni seperti air,
bahan bakar minyak / BBM, pertambangan / hasil bumi, dan lain
sebagainya.
2) Peran negara adalah penting namun tidak dominan, dan begitu juga
dengan peranan pihak swasta yang posisinya penting namun tidak
mendominasi. Sehingga tidak terjadi kondisi sistem ekonomi
liberal maupun sistem ekonomi komando. Kedua pihak yakni
pemerintah dan swasta hidup beriringan, berdampingan secara
damai dan saling mendukung.
3) Masyarakat adalah bagian yang penting di mana kegiatan produksi
dilakukan oleh semua untuk semua serta dipimpin dan diawasi oleh
anggota masyarakat.

8
4) Modal atau pun buruh tidak mendominasi perekonomian karena
didasari atas asas kekeluargaan antar sesama manusia.

Tambahan :

Dalam sistem ekonomi pancasila perekonomian liberal maupun komando


harus dijauhkan karena terbukti hanya menyengsarakan kaum yang lemah serta
mematikan kreatifitas yang potensial. Persaingan usaha pun harus selalu terus-
menerus diawasi pemerintah agar tidak merugikan pihak-pihak yang berkaitan.

4. Sistem ekonomi dalam islam

Sistem ekonomi islam merupakan salah satu system ekonomi dimana


dalam pelaksanaaannya berlandaskan syari`ah islam dengan berpedoman kepada
Al-qur`an dan Al-hadits. Menurut para ahli seperti yang di kemukakan oleh
Shidqi, Ekonomi islam merupakan suatu tanggapan pemikir-pemikir muslim
terhadap tantangan ekonomi pada zamannya. Dalam upaya ini mereka dibantu
oleh Al- qur`an dan hadits, serta alasan dan pengalamannya.

 Ciri- ciri sistem ekonomi islam


 Adanya keyakinan bahwa manusia hanya bisa memegang amanah dari
Allah sang maha segalanya.
 Adanya pengakuan akan hak umat atau umum dimana hak umat lebih
diutamakan dibanding hak lainnya.
 Adanya konsep halal dan haram dimana semua produk (barang dan jasa)
harus bebas dari unsur haram yang dilarang dalam islam.

 Kelebihan Sistem Ekonomi Islam


 Menjunjung kebebasan individu.
 Mengakui hak individu terhadap harta.
 Ketidaksamaan ekonomi dalam batas yang wajar.
 Kesejahteraan individu dan masyarakat.

9
Kelemahan Sistem Ekonomi Islam

 Lambatnya perkembangan literatur ekonomi islam.


 Tidak ada representasi ideal negarayang menggunakan sistem ekonomi
islam.
 Pendidikan masyarakat yang materialisme.
 Pengetahuan sejarah pemikiran ekonomi islam kurang.

5. Koperasi4

Koperasi menurut pendekatan asal yaitu berasal dari bahasa latin


“Coopere”, yang dalam bahasa inggris disebut Coperetion (bekerja sama). Co
berarti bersama dan Operation berarti bekerja. Dalam hal ini kerja sama yang
dilakukan oleh orang-orang yang mempunyai kepentingan dan tujuan yang sama.
Menurut bung HATTA definisi kopersi menurut “Bapak koperasi Indonesia”.
Moh. Hatta adalah usaha bersama untuk memperbaiki nasib penghidupan
ekonomi berdasarkan tolong-menolong.

4
Fitrinuraisyah26.blogspot.com

10
BAB III

PENUTUP
A. Kesimpulan

System ekonomi adalah suatu cara untuk mengatur dan mengorganisir


semua kegiatan ekonomi dalam anggota masyarakat, baik dari pihak pemerintah
ataupun pihak swasta, berdasarkan prinsip tertentu, demi mencapai kemakmuran
atau kesejahteraan. Oleh karna itu setiap Negara pasti memiliki system ekonomi
tersendiri. Seperti system ekonomi kapitalis, sosialis, pancasila, dan syari’ah/
islam, demi mencapai kemakmuran dan kesejahteraan di Negara tersebut.

 System ekonomi kapitalis adalah system ekonomi yang bebas.


 System ekonomi sosialis adalah system ekonomi yang sepenuhnya diatur
oleh Negara.
 System ekonomi pancasila adalah system ekonomi yang mana peran
negara adalah penting namun tidak dominan, dan begitu juga dengan
peranan pihak swasta yang posisinya penting namun tidak mendominasi.
 System ekonomi islam adalah sistem ekonomi dimana dalam
pelaksanaaannya berlandaskan syari`ah islam dengan berpedoman kepada
Al-qur`an dan Al-hadits.
 Koperasi adalah kerja sama yang dilakukan oleh orang-orang yang
mempunyai kepentingan dan tujuan yang sama. Menurut bung HATTA
definisi kopersi menurut “Bapak koperasi Indonesia”. Moh. Hatta adalah
usaha bersama untuk memperbaiki nasib penghidupan ekonomi
berdasarkan tolong-menolong.

B. Saran
Sebagai umat muslim dan rakyat Indonesia kita harus benar-benar
mempelajari dan menerapkan system ekonomi pancasila yang berlandaskan
syari’ah

11
DAFTAR PUSTAKA

Kholid Albar S.E M.H pengertian system 2019


https://id.wikipedia.org
https://www.jurnal.id

Fitrinuraisyah26.blogspot.com

12

Anda mungkin juga menyukai