Anda di halaman 1dari 3

Judul Skripsi : Audit Teknologi Informasi di Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam

Negeri Maulana Malik Ibrahim Dengan Menggunakan Framework Cobit 4.1

Penyusun : Pahrur Rozi Nasution

Pengkritis : Muhammad Faishal Al Faraby (11180930000019)

Oshid Akbar Pratama (11180930000027)

Muhammmad Jaelani Abdul Azis (11180930000029)

1. Abstrak

Dalam penulisan pada skripsi ini abstraknya skripsi ini terbilang baik karena isi dari
abstrak yang ditulis sudah meliputi dari keseluruhan skripsi nya seperti latar belakang dalam
pembuatan skripsi ini, uraian singkat topik skripsi, metode atau teknik yang digunakan dalam
skripsi, dan hasil yang telah dicapai dalam skripsi.

2. Latar belakang

Latar belakang nya pada skripsi ini mudah untuk dimengerti dan dipahami, latar belakang
pada penelitian ini menjelaskan bahwa Sebagai Fakultas yang terus berbenah mengikuti
perkembangan jaman, Fakultas Sains dan Teknologi terus memperbaiki sistemnya. Saat ini
sistem yang ada di Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Maulana Malik
Ibrahim masih banyak dijalankan secara manual dan sistem informasi yang ada masih bersifat
sektoral. Sehingga sering terjadi masalah dan kendala.

3. Identifikasi Masalah

Identifikasi masalah dijelaskan dengan baik, penyusun menjelaskan bahwa masalah dan
kendala akibat dari sistem informasi yang masih manual dan sektoral ini adalah, rawan
kehilangan data, seperti hilangnya nilai mahasiswa dan data penting lainnya, terjadinya
kesalahan pengambilan keputusan pada proses registrasi mahasiswa. Maka dari itu seiring
berkembangnya teknologi, proses audit diperlukan dalam melakukan hal tersebut.

4. Rumusan Masalah

Rumusan masalah pada skripsi ini cukup baik yang membahas tentang Bagaimana
melakukan Audit Teknologi Informasi di Fakultas Sains dan teknologi Universitas Islam Negeri
Maulana Malik Ibrahim Malang menggunakan framework COBIT 4.1. Namun hanya sekedar
menjelaskan bagaimana melakukan audit pada Teknologi Informasi di Fakultas tersebut tidak
menjelaskan apa yang ingin di teliti dan apakah sistem informasi pada Fakultas Sains dan
Teknologi tersebut dapat melindungi aset, memiliki integritas data, dan membantu tujuan
organisasi dapat tercapai.

5. Metode dalam mengambil data

Peneliti mengambil data menggunakan kuisioner, namun Peneliti dalam pengumpulan


data pada penelitian ini, baik itu terhadap struktur organisasi Fakultas Sains dan Teknologi
Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahi Malang maupun terhadap responden kuisoner,
peneliti tidak melakukan pembuktian terhadap hasil kuisoner. Diharapkan, pada penelitian
selanjutnya hendaknya melakukan pembuktian terhadap hasil kuisoner yang dilakukan sehingga
data yang didapatkan akan lebih akurat.

6. Teori yang mendukung

Teori yang mendukung cukup untuk menunjang kebenaran dalam penelitiian ini
dikatakan bahwa COBIT digunakan organisasi yang bergantung kepada TI untuk hasil informasi
yang relevan dan dapat diandalkan dan juga sebagai alat kontrol pengelolaan TI yang baik.
Seperti yang diketahui bahwa perkembangan TI sekarang ini telah berkembang dengan pesat
yang penggunaannya sudah meluas pada banyak bidang. Dalam teori-teori yang mendukung,
menyebutkan sebagai suatu organisasi yang tergantung pada TI. Diperlukan sebuah pengelolaan
TI yang baik didalamnya. Maka dari itu peneliti mengakatan, COBIT sebagai alat tata kelola TI
yang perlu diterapkan di Fakultas.

7. Metode Penelitian yang digunakan

Penelitian ini menggunakan pendekatan studi kasus dan bersifat deskriftif kualitatif
bedasarkan tahapan-tahapan pengukuran tingkat kematangan dalam krangka COBIT 4.1. Studi
kasus dilakukan di Fakultas Sains dan Teknologi. Data-data yag dibutuhkan diperoleh dari pihak
Fakultas untuk diolah. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metodelogi penelitian yang
cukup baik karena terdapat susunan alur metodologinya yaitu dari Pengumpulan Data, Mapping
ke Bisnis Goal, Pemetaan Bisnis Goal & ITG, Pemetaan ITG ke ITP, Mapping Need Level,
Penentuan Control Objektif, Mengukur Maturity Level, dan Hasil Audit.
8. Pembahasan

9. Kesimpulan

Anda mungkin juga menyukai