Anda di halaman 1dari 2

Assalamu’alaikum Wr.Wb.

Puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, berkat karunia Nyalah kita dapat dipertemukan pada pagi
hari ini dengan keadaan sehat dan tanpa kekurangan sesuatu apapun.

Dalam kesempatan yang baik ini izinkan saya untuk menyampaikan pidato tentang ““Menjaga
Kesehatan untuk Menyongsong Masa Depan”.?????

Dalam kehidupan hal yang sangat penting ialah kesehatan, tanpa disadari kesehatan merupakan hal
yang tidak bisa dielakkan pada kehidupan, tanpa kesehatan semua aktivitas akan terhambat seketika,
semua tugas akan terbengkalai dan tidak akan selesai pada waktunya, pada kondisi sekarang ini penyakit
dapat menyerang bisa dimana saja dan kapan saja tanpa memandang usia penderitanya.

Maka dari itu kesehatan merupakan suatu hal yang harus di nomor satukan dalam kehidupan, jika tubuh
sehat maka semua aktivitas akan berjalan dengan lancar sehingga apa yang ingin dicapai akan diperoleh
dengan mudah sesuai usaha yang dilakukan.

Khususnya bagi para pelajar, pelajar sudah sepatutnya menjaga kesehatannya karena banyak tuntutan
yang harus diselesaikan dalam dunia pendidikan sehingga sangat memerukan kesehatan untuk
mengerjakan semua tanggung jawab itu.

Hal ini bisa dilakukan dari kegiatan yang sederhana seperti bangun pagi, sarapan sebelum berangkat,
mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin yang mendukung aktivitasnya, olah raga, banyak
meminum air putih, dan mempunyai istirahat yang cukup.

Tidak kalah pentingnya seharusnya kita menjaga kesehatan tubuh dimulai dari diri sendiri dan keluarga,
dengan cara menjaga kebersihan lingkungan disekitaran kita tinggal, agar kesehatan tetap terjagam
karena lingkungan yang kotor akan mempengaruhi kesehatan dan dapat menjadi sumber penyakit
dikemudian hari.
Maka dari itu marilah kita jaga kesehatan diri dari sekarang, jangan biarkan tubuh ini akan merasakan
sakit dikemudian hari, mulailah dengan pola hidup sehat dan teratur.

Demikian pidato yang dapat saya sampaikan, semoga hidup kita bisa lebih sehat, terimakasih atas
perhatiannya

Wassalamu’alaikum.Wr.Wb

Anda mungkin juga menyukai