Anda di halaman 1dari 2

NAMA : MAHESA YULIS ADITYO

NPM : A1L018032
MAKUL : ASESMEN INDIVIDU NON TES
TUGAS : 1 (SATU)

SOAL
1. Tes Kraeplin sebagai tes kepribadian, apa maksudnya.
2. Tes Kraeplin sebagai tes bakat mengindikasikan ketelitian kerja,kecepatan kerja, keajegan
kerja dan daya tahan kerja. Jelaskan masing-masing indikasi tersebut terkait dengan bakat
seseorang, beri contoh konkret.
3. Jelaskan urgensi Tes Kraeplin bagi layanan BK di sekolah.

JAWABAN
1. Tes kraeplin sebagai tes kepribadian yaitu sebuah tes yang digunakan untuk menentukan tipe
performance seseorang. Contoh misalnya:
a. Hasil penjumlahan angka yang sangat rendah, dapat mengindikasikan gejala depresi
mental.
b. Terlalu banyak salah hitung, dapat mengindikasikan adanya distraksi mental.
c. Penurunan grafik secara tajam, dapat mengindikasikan epilepsi atau hilang ingatan sesaat
pada waktu tes.
d. Rentang ritme/grafik yang terlalu besar (antara puncak tertinggi dan terendah) dapat
mengindikasikan adanya gangguan emosional.
2. Indikasinya terkait dengan bakat yaitu:
a. Kecepatan
Ini menunjukkan tempo kerja, dalam hal kecepatan juga harus dibarengi dengan
keseriusan, ketenangan, hati-hati, teliti, stabil, namun sensitif.
Mereka yang mendapatkan skor bagus dalam kecepatan pada tes Kraepelin cocok untuk
memiliki profesi Arsitek, Interior Design, Perawat, Administratif, Konselor, Manager,
Penjaga Toko, Dsb.
b. Ketelitian
Ini menunjukkan konsentrasi kerja, ketelitian ini juga disertai dengan ketenangan, hati-
hati, penuh pertimbangan, logis, kritis, dan rasional.
Mereka yang mendapatkan skor bagus dalam ketelitian dalm tes Kraepelin biasanya
memiliki kemampuan dalam menganalisa, mengorganisir, dan mendelegasikan
pekerjaaan. Profesi yang sesuai dengan kriteria ini adalah Intelijen, Pengacara, Bidan
Manajemen, Dokter, Akuntan, Programmer, Insinyur, Mekanik, Dsb.
c. Kestabilan/Keajegan
Ini menunjukkan kemampuan dalam menjaga dan menngola emosi pada saat bekerja.
Mereka yang memiliki skor tinggi dalam kestabilan/keajegan pada tes Kraepelin
umumnya dapat menghadapi perubahan mendadak secara cepat dan tenang.
Rasa percaya diri yang tinggi, dan dapat menghadapi kritik dan perbedaan.
Profesi yang sesuai dengan kriteria ini adalah, Progammer, Pilot, Pengusaha, Mekanik,
Polisi, Forensik, Insinyur, Dsb.
d. Ketahanan
Ini menunjukkan daya tahan seseorang dalam menghadapi situasi tertekan.
Mereka yang punya skor tinggi dalam ketahanan pada tes Kraepelin adalah individu yang
bisa diandalkan, bertanggung jawab, mengikuti standar dan aturan dengan teguh, Profesi
yang sesuai dengan kriteria ini adalah Hakim, Polisi, Pengacara, Atlet, Intelijen,
Pemimpin Militer, Dsb.
3. Urgensi tes Kraepelin bagi layanan Bimbingan dan Konseling di Sekolah yaitu sangat penting,
karena sebagai calon konselor masa mendatang, kita dituntut untuk mampu memahami
kepribadian dari individu atau konseli sebagai upaya peningkatan pelayanan bimbingan dan
konseling yang diberikan kepad konseli untuk memahami kepribadian dari individu atau konseli,
konselor mempunyai berbagai cara diantaranya dengan tes kepribadian yang bertujuan
mengenali lebih dalam konseli. Sehingga dalam pelayanan bimbingan dan nkonseling yang
diberikan harus sesuai kebutuhan konseli tersebut. Dengan demikian diharapkan perekembangan
individu dapat lebih optimal.

Anda mungkin juga menyukai