Anda di halaman 1dari 3

Nama : Apri Rahmat

NIM : G 811 18 019

MK : Perpetaan

a. Gambar alat ECHOSOUNDER dan bagian bagiannya

Fungsi :
Echosounder adalah alat untuk mengukur kedalaman air dengan mengirimkan
tekanan gelombang dari permukaan ke dasar air dan dicatat waktunya sampai echo kembali dari
dasar air. Adapun kegunaan dasar dari echosounder yaitu menentukan kedalaman suatu perairan
dengan mengirimkan tekanan gelombang dari permukaan ke dasar air dan dicatat waktunya
sampai echo
kembali dari dasar air. Data tampilan juga dapat dikombinasikan dengan koordinat global
berdasarkan sinyal dari satelit GPS yang ada dengan memasang antena GPS (jika fitur GPS pada
echosounder ada).
. Nama Alat : Side Scan
sonar (SSS)
Fungsi Side Scan Sonar (SSS) adalah sebuah sistem peralatan survey kelautan yang
menggunakan
teknologi akustik. Peralatan ini digunakan untuk memetakan dasar laut yang juga
dapat
digunakan untuk mempelajari kehidupan di dasar laut. Sistem peralatan ini merupakan strategi
penginderaan untuk merekam kondisi dasar laut dengan memanfaatkan sifat media dasar laut
yang mampu memancarkan, memantulkan dan/atau menyerap gelombang suara.
Gelombang suara yang digunakan dalam teknologi side scan sonar biasanya
mempunyai
frekuensi antara 100 dan 500 KHz. Pulsa gelombang dipancarkan dalam pola sudut yang lebar
mengarah ke dasar laut, dan gemanya diterima kembali oleh receiver dalam hitungan detik.

b. Peta Batimetri

Peta batimetri diatas menunjukkan kedalaman laut yang ada di daerah laut diantara pulau
Kalimantan dan Pulau Sumatera. Informasi tepi peta yang dimeiliki oleh peta batimetri ini masih
kurang bagus, hal ini karena peta ini tidak dilengkapi dengan judul, skala dan orientasi serta
instansi yang memproduksi peta ini. Judul merupakan salah satu informasi tepi peta yang
penting, judul berisikan  informasi tentang isi peta dan lokasi peta tersebut, bagi seseorang yang
awam terhadap peta, tanpa judul mereka akan sulit untuk mengerti apa jenis peta yang sedang
mereka baca. Skala juga merupakan salah satu komponen penting dalam informasi tepi peta,
skala berhubungan dengan wilayah cakupan yang dipetakan, skala sangat mempengaruhi banyak
tidaknya informasi yang disampaikan peta, pada skala kecil dan skala besar akan menghasilkan
informasi yang berebda karena biasanya pada skala besar informasi yang disajikan lebih detil
namun cakupan wilayah lebih sempit, sedangkan pada skala yang lebih kecil akan menghasilkan
informasi yang tidak begitu detil namun wilayah cakupan lebih luas, ketika dilakukan pada skala
yang kecil maka akan banyak informasi yang tereduksi, namun hal ini disesuaikan dengan tujuan
pembuatan peta. 

Orientasi juga merupakan slaha satu komponen informasi tepi peta yang penting dalam
menentukan orientasi dari peta itu sendiri,.Satu hal lagi yang penting adalah instansi
pembuat peta, instansi pembuat peta juga mempengaruhi kualitas dari peta tersebut,
seberapa akurat dan seberapa besar tingkat kepercayaan dari suatu peta dapat
dimnfaatkan. Semakin berakreditasi suatu instansi pembaut peta maka akan semakin
bagus peta yang dihasilkan dan keakuratannya dapat dipertanggungjawabkan.

Anda mungkin juga menyukai