Anda di halaman 1dari 2

RESUME JENIS JENIS KURIKULUM

MATA KULIAH KAJIAN DAN EVALUASI KURIKULUM

Resume ini dibuat untuk memenuhi tugas mata kuliah Kajian dan Evaluasi Kurikulum

Dosen Pembimbing :
Prof. Dr. Sunardi M.Sc.

Disusun Oleh :
Elvani Hertati
S812002007

UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA


S2 TEKNOLOGI PENDIDIKAN
TAHUN AJAR 2019/2020
Jenis - Jenis Kurikulum
Penetapan istilah tentang jenis-jenis kurikulum ada perbedaan antara kurikulum
perencaan dengan kurikulum pelaksanaan. Goodlad & Associates (1979) menyatakan bahwa
ada 5 bentuk yang berbeda dalam kurikulum perencaanaan yang terdiri dari kurikulum
ideologi, kurikulum formal, kurikulum yang dirasakan, kurikulum operasional, dan
kurikulum pengalaman. Istilah dalam kurikulum pelaksanaan berbeda dengan kurikulum
perencanaan diantaranya yaitu kurikulum yang direkomendasi, kurikulum tertulis, kurikulum
yang didukung, kurikulum yang diajarkan, kurikulum yang diuji, dan kurikulum yang
dipelajari.
 Kurikulum yang Direkomendasi
Kurikulum yangg direkomendasikan merupakan jenis yang dirancang dengan level
lebih tinggi dari umumnya, mereka sering disampaikan sebagai rekomendasi kebijakan,
daftar tujuan, persyaratan lulus yang disarankan, dan rekomendasi umumnya tentang isi dan
urutan bidang studi seperti matematika.
 Kurikulum Tertulis
Kurikulum tertulis adalah sebuah komponen penting dari keaksaraan otentik
diantaranya kemampuan membaca, menulis, dan berpikir yang efektif.
 Kurikulum yang Didukung
Kurikulum yang didukung adalah kurikulum yang direfleksikan dan terbentuk oleh
sumber daya yang dialokasikan untuk mendukung dan menyampaikan kurikulum tersebut.
 Kurikulum yang Diajarkan
Kurikulum yang diajarkan merupakan kurikulum yang disampaikan, sebuah
kurikulum berdasarkan pengamatan yang tampak dalam perlakuan sebagai pengajaran guru.
 Kurikulum yang Diuji
Komponen dalam kurikulum ini menentukan kesesuaian antara apa yang diajarkan
dan apa yang dipelajari.
 Kurikulum yang Dipelajari
Istilah kurikulum yang dipelajari yang dimaksud adalah menunjukkan perubahan
dalam nilai-nilai, pandangan-pandangan, dan sikap yang terjadi sebagai hasil dalam
pengalaman sekolah.
 Komponen dalam Kurikulum
1. Kebijakan kurikulum
2. Tujuan kurikulum
3. Bidang studi
4. Program studi
5. Mata pelajaran
6. Unit studi
7. Pembelajaran
 Kurikulum Tersembunyi
Kurikulum tersembunyi mungkin tampak sebagai aspek-aspek kurikulum legenda
yang terletak di luar batas-batas upaya yang disengaja sekolah.
1. Konstanta dari Kurikulum Tersembunyi
2. Variabel dari Kurikulum Tersembunyi
a. Variabel organisasi
b. Variabel sistem sosial
c. Variabel budaya

Anda mungkin juga menyukai