Anda di halaman 1dari 4

Nama : Regina

Nim : 04021181823001
Kelas : Reguler A 2018

“PENGARUH SENAM JANTUNG SEHAT SERI II TERHADAP KADAR KOLESTEROL TOTAL PADA
PENDERITA OBESITAS DI PUSKESMAS SIMPANG TIMBANGAN KABUPATEN OGAN ILIR”

 Tujuan
1. Tujuan Umum
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh senam jantung sehat seri II terhadap
perubahan kadar kolesterol total pada penderita obesitas.
2. Tujuan Khusus
Secara khusus penelitian ini bertujuan untuk :
a. Mengetahui kadar kolesterol total pada penderita obesitas sebelum
melakukan senam jantung sehat seri II.
b. Mengetahui kadar kolesterol total pada penderita obesitas setelah
melakukan senam jantung sehat seri II.
c. Mengetahui besar perubahan rata-rata kadar kolesterol total pada
penderita obesitas pretest dan posttest senam jantung sehat.

 Hipotesis
Hipotesis penelitian
Senam jantung sehat seri II berpengaruh signifikan terhadap kadar kolesterol total pada
penderita obesitas

Hipotesis statistika
Rerata sebelum dan setelah berbeda tidak signifikan

Rerata sebelum dan setelah berbeda signifikan

 Jenis dan desain penelitian


Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental analitik dengan desain Pre Eksperimental
dengan bentuk rancangan one group Pre dan Post Test.

 Populasi

Populasi pada penelitian ini adalah seluruh penderita obesitas yang terdapat diwilayah kerja
puskesmas Simpang Timbangan Kabupaten Ogan Ilir pada tahun 2016

Kriteria Penelitian
a. Kriteria inklusi
1) Responden bersedia mengikuti intervensi dari awal hingga akhir ( 33 kali tatap muka )
2) Responden secara sukarela menandatangi informed consent.
3) Responden berusia 30-50 tahun
4) Responden yang mempunyai berat badan kategori obesitas menurut
perhitungan Indeks Massa Tubuh (IMT)
5) Responden yang mempunyai kadar kolesterol total > 200
6) Responden tidak mengkonsumsi obat antikolesterol
7) Responden tidak memiliki komplikasi penyakit yang mempengaruhi
kolesterol total seperti diabetes mellitus, penyakit ginjal, hipeotiroid
dan hipertiroid.
b. Kriteria Eklusi
1) Responden obesitas yang mengalami ganguan pada tulang dan persendian sehigga
mengalami kesulitan untuk berolahraga
2) Responden obesitas dengan komplikasi serius seperti ( gagal jantung, osteoporosis , dan lain
lain )

Berdasarkan hasil survei pendahuluan, penderita obesitas yang memenuhi kriteria inklusi dan
eksklusi berjumlah 30 orang. Besar populasi N = 30 orang.

 Sample

Besar sampel minimal dihitung menggunakan rumus berikut


Berdasarkan rumus tersebut diperoleh besar sampel minimal 20 orang, dengan perkiraan
dropout sebanyak 10% maka besar sampel yang diperlukan untuk tujuan penelitian ini adalah n
= 18 orang

Teknik sampling dilakukan secara total sampling, yaitu seluruh unit populasi yang memenuhi
kriteria inklusi dan eksklusi diambil sebagai unit sampel, dengan demikian diharapkan diperoleh
sebanyak 20 orang.

 Variabel
• Definisi Operasional
Kadar kolesterol total sebelum senam jantung sehat adalah Konsentrasi kolesterol total dalam
darah perifer sebelum senam jantung sehat

Kadar kolesterol total setelah senam jantung sehat adalah Konsentrasi kolesterol total dalam
darah perifer setelah senam jantung sehat
Perubahan kadar kolesterol sebelum dan setelah senam adalah selisih kadar kolesterol sebelum
dan setelah dilakukan senam

Kolesterol merupakan variabel dependen numerik, dan pada penelitian diasumsikan sebaran
datanya pada masing-masing kelompok sampel berdistribusi normal.
Senam jantung disebut sebagai perlakukan, pada penelitian disebut sebagai variabel
independen atau faktor yang terdiri atas dua klasifikasi (kelompok). Dengan kata lain populasi
penelitian ini terdiri atas dua kelompok yang bersifat berpasangan, yaitu kelompok sebelum
dilakukan senam dan kelompok setelah dilakukan senam.

Signifikansi pengaruh senam jantung terhadap kolesterol diuji menggunakan alat AUTOCHECK 3
in Multi Monitoring System.

Anda mungkin juga menyukai