Anda di halaman 1dari 2

Ada Kecelakaan di Tambang Freeport,

Seorang Pekerja Tewas


Wilpret Siagian - detikNews
Selasa, 18 Okt 2016 17:11 WIB

Foto: Andhika Akbarayansyah


Jayapura - Seorang pekerja bernama Nelson Pondayar tewas akibat
kecelakaan kendaraan jenis Dozer di lokasi tambang PT Freeport
Indonesia di Wanagon West Gresberg. Selain itu seorang pekerja
lainnya mengalami patah kaki bernama Yereth Usior.

Dari informasi yang didapatkan detikcom, kecelakaan kendaraan jenis


Dozer dengan nomor lambung DZ 0193 itu terjadi di Wanagon West
Gresberg pada Senin (17/10/2016) pukul 17.55 WIT.

"Korban meninggal atas nama Nelson Pondayar, No ID 902477


bertugas sebagai operation gressberg crew 1 dan korban luka-luka
atas nama Yereth Usior, No ID 823686, bertugas sebagai Operation
Gresberg Crew 1," kata seorang sumber detikcom.
Menurut dia, sekitar pukul 18.35 WIT ada informasi dari ops center HL
bahwa ada insiden kecelakaan di area Gresberg. Kemudian pukul
18.55 WIT, personel Polsek Tembagapura beserta SRM Investigasi
langsung merespons menuju lokasi kejadian menggunakan 2 unit
mobil.

Saat tiba di lokasi pukul 19.05 WIT, tim menemukan korban Yereth
Usior kemudian melakukan evakusi dan dilarikan ke rumah sakit
Tembagapura di mile 68 menggunakan mobil ambulans. Sedangkan
aparat kepolisian dari Polsek Tembagapura kemudian melakukan olah
TKP.

Dari catatan kepolisian, korban terguling dengan dozer DZ 0193 akibat


jalan yang dilewati tidak dapat menahan beban berat dozer sehingga
jalan tersebut ambruk ke bawah dan dozer tersebut terguling pada
ketinggian 20 meter.

"Kemungkinan korban tidak menggunakan safety belt sehingga saat


dozer terguling korban terlempar keluar dan tertimbun oleh material,"
ujar sumber tersebut.

Ketika hal itu dikonfirmasikan kepada Public Relation PT Freeport


Indonesia, Riza Pratama, pihaknya belum bisa dihubungi.

Nova Bayu Aryono


0517040058
D4 K3-6C

Anda mungkin juga menyukai