Anda di halaman 1dari 2

KEMENTERIAN KESEHATAN RI

POLITEKNIK KESEHATAN PALEMBANG

Kode Dokumen : FR-JUR-004.02

UJIAN TENGAH SEMESTER (UTS) GENAP


PRODI KEPERAWATAN LUBUKLINGGAU
TAHUN AKADEMIK 2019/2020

MATA KULIAH : Dokumentasi Keperawatan


SEMESTER/SKS : III / 2 SKS (1 SKS Teori; 1 SKS Praktik)
DOSEN : Ns. Eva Oktaviani, M.Kep., Ns.Sp.Kep. An
Ns. Sapondra Wijaya, M.Kep

Soal Nomor 1 dan 2 dikerjakan untuk mahasiswa dengan nomor absensi ganjil!

1. Ny. W, usia 30 tahun, paska operasi laparotomi hari ke-2. Mengeluh nyeri dengan skala 8 di daerah
luka operasi. Klien masih terlihat berbaring saja di temat tidur dan terpasang kateter. Klien tampak
meringis dan sesekali menangis ketika perawat menganjurkan untuk miring kanan. Terpasang IVFD
RL 20 tetes/menit di lengan kiri. Vital sign pasien menunjukkan suhu 39ºC, Nadi 148x/menit, RR
18x/menit, TD 90/80 mmHg, akral hangat. Luka tampak tertutup perban dan tampak adanya
rembesan.
2. Tn. B berusia 50 tahun, mengeluh sesak napas dan batuk berdahak produktif. Klien mengaku
perokok aktif. Ada Riwayat tekanan darah tinggi sejak 1 tahun yang lalu. Saat ini klien terpasang
oksigen nasal kanul 4lpm, pasien tampak nyaman dengan posisi semi fowler. Tanda-tanda vital suhu
36,9ºC; nadi 85x/menit; RR 55x/menit; TD 130/70 mmHg. Klien tampak kesulitan untuk
mengeluarkan dahak.

Soal Nomor 3 dan 4 dikerjakan untuk mahasiswa dengan nomor absensi genap!
3. Suster Y melakukan anamnesa pada Tn.L ditemukan hasil bahwa klien sering demam naik turun
berlangsung selama seminggu. Mual dan tidak nafsu makan. Klien mengaku berat badan cenderung
turun terus sudah 2 bulan ini turun 3 kilogram dari 55 kg, TB 155 cm. Ditemukan ulserasi dan jamur
disekitar mulut, kulit bersisik dan gatal. Klien tampak batuk dan sulit mengeluarkan lendir. Tanda-
tanda vital saat dilakukan anamnesa : suhu : 39˚C, Nadi : 100x/menit, TD : 120/90 mmHg, RR :
15x/menit.
4. Ny. S datang ke UGD dengan keluhan diare selama 3 hari. Klien berumur 50 th dan mengatakan
sudah diare selama 2 hari. BAB encer berlendir dengan frekuensi 7 kali setiap harinya. Menurut
hasil observasi perawat badan klien panas, warna dan bau feses khas. Setelah ditanya kembali klien
mengatakan sebelumnya makan makanan pedas. Berdasarkan pemeriksaan fisik didapatkan tanda-
tanda vital : TD 110/70 mmHg, Nadi 78 x/menit, RR  20x/menit, Suhu 38,5°C. Keadaan umum 
Lemah, Mukosa bibir kering, turgor kulit tidak elastis.

PERTANYAAN!
1. Buatlah analisis data dari kasus tersebut
2. Susun prioritas diagnosis keperawatan berdasarkan analisis data
3. Buatlah nursing care plan (Rencana Keperawatan) berdasarkan prioritas diagnosis keperawatan

Petunjuk mengerjakan Soal!


1. Mahasiswa hanya dibenarkan menggunakan Buku 3 S (SDKI, SLKI, dan SIKI) sebagai referensi
penulisan proses keperawatan
2. Tidak dibenarkan untuk diskusi dengan teman selama UTS berlangsung.
3. UTS maksimal dikumpulkan Senin, 6 April jam 13.00 WIB
KEMENTERIAN KESEHATAN RI
POLITEKNIK KESEHATAN PALEMBANG

1. Contoh pembuatan ANALISIS DATA

No Data Masalah Keperawatan Etiologi


1. DS: Gangguan pola tidur Perjalanan penyakit
 Pasien mengatakan
tidak bisa tidur
akhir-akhir ini

DO: Pasien terlihat


pucat

dst

2. …..
3. dst

2. Prioritas Diagnosis Keperawatan (Tulis diagnosis lengkap P+E+S)


1.
2.
3.dst

3. Contoh pembuatan RENCANA KEPERAWATAN (NURSING CARE PLAN)

Hari/tanggal Diagnosis Tujuan Keperawatan Intervensi Rasional


Keperawatan Keperawatan
Senin/6 Tulis diagnosis (Lihat buku SLKI, Tulis sesuai dengan Lihat buku SIKI Jelaskan alasan
April 2020 lengkap (P+E+S) kriteria SMART) secara ilmiah
Setelah dilakukan tindakan keperawatan setiap
selama 3x24 jam, maka ….(sebutkan intervensi yang
masalah keperawatan dan ekspetasi dari dipilih
buku SLKI), dengan kriteria hasil:
(buat tabel untuk sklanya)
1. …….
2. …….
Dst

Keterangan Skala:
1.
2.
dst

Anda mungkin juga menyukai