Anda di halaman 1dari 4

ANALISIS GERAKAN PADA LUMBAL

NO NAMA GERAKAN ANALISIS GERAKAN


.
1. FLEKSI Dalam gerakan ini, sendi yang bergerak adalah three
joint kompleks :
- Intervertebral joint :Corpus vertebra segmen
thoraco lumbar bergerak kearah anterior inferior
dan bergerak kearah anterior untuk segmen
lumbal dan segmen lumbosacral. Diskus
intervertebralis posterior melebar dan diskus
intervertebralis anterior menyempit, nucleus
pulposus terdorong kearah posterior.
- Facet joint : facet kiri dan kanan mengalami
opening
 Ligamen :Kapsul ligament sendi facet akan
mengalami peregangan serta ligament bagian
posterior (ligamen longitudinal posterior,
ligament flavum, ligament interspinosus,
ligament supraspinosus).
 Otot :M.Rectus abdominis dan M.Obliqus
Externus dan Internus.
 Tulang yang bergerak :
- Processus thorco lumbal lebih menonjol ke
arah posterior
- Lordosis lumbal hilang
-Spina Iliaca Posterior Superior menonjol
kebelakang (backward tilt)
- Terjadi nutasi pada sacrum
 Axis : Frontal
 Bidang gerak : Sagital
2. EKSTENSI Dalam gerakan ini, sendi yang bergerak adalah three
joint kompleks :
- Intervertebral joint :Corpus vertebra bergerak
kearah postero-inferior untuk segmen
thoracolumbar dan bergerak kearah posterior
untuk segmen lumbal dan segmen lumbosacral,
diskus intervertebralis anterior melebar dan
diskus intervertebralis posterior menyempit,
nucleus pulposus terdorong kearah anterior.
- Facet joint : facet kiri dan kanan mengalami
closing
 Ligamen :Ligamen bagian anterior (Ligamen
longitudinal anterior).
 Otot :M.Longissimus, M.Iliocostalis,
M.Multifidus, M.Spinalis.
 Tulang yang bergerak :
- Spina Iliaca Posterior Superior bergerak ke
arah anterior ( forward tilt )
- Lordosis lumbal semakin membesar
- Sacrum bergerak counter nutasi mengikuti
arah gerakan lumbal.
 Axis : Frontal
 Bidang gerak : Sagital

3. LATERAL FLEKSI KE Dalam gerakan ini, sendi yang bergerak adalah three
KANAN joint kompleks :
- Intervertebral joint : corpus vertebra bergerak
kearah lateral kanan. Diskus intervertebralis
lateral kiri mengalami melebar dan diskus
intervertebralis kanan menyempit, Nukleus
pulposus bergeser kearah lateral kiri.
- Facet joint :Facet kanan mengalami closing dan
facet kiri mengalami opening.
 Ligamen : Ligamen intertransversalis sisi kiri,
ligamen flavum kiri, ligament iliolumbal sisi kiri
 Otot : Erector spine (Iliocostalis ipsilateral,
longissimus ipsilateral, spinalis ipsilateral,
quadratus lumborum ipsilateral).
 Tulang yang bergerak :
- Sacrum mengikuti gerakan lumbal.
- Spina Iliaca Posterior Superior sebelah kanan
naik sedangkan sebelah kiri turun (lateral tilt
kiri)
 Axis : Sagital
 Bidang gerak : Frontal

4. ROTASI KE KANAN Dalam gerakan ini, sendi yang bergerak adalah three
joint kompleks:
- Intervertebral joint :Corpus vertebra yaitu
berputar ke arah lateral kanan. Diskus
intervertebralis tetap (tidak melebar dan
menyempit), Nukleus pulposus tetap di
tempatnya dan serabut annulus fibrosus
mengikuti gerakan rotasi.
- Facet joint : Facet kanan dan kiri mengalami
opening.
 Ligamen yang membatasi gerakan : Ligamen
intertransversalis kedua sisi, ligamen iliolumbal
kedua sisi, dan ligamen flavum kedua sisi
 Tulang yang bergerak :
- Sacrum bergerak mengikuti gerakan lumbal
- SpinaIliaca Posterior Superior kiri naik dan
berputar kearah kanan
 Otot : M.Longissimus, M.Eksternal Oblique
contralateral, M.Internal Oblique ipsilateral,
M.Multifidus contaralateral dan M.Rotatores
contralateral
 Axis : Longitudinal
 Bidanggerak : Transversal

5. DRAW IN ABDOMINAL Dalam gerakan ini, sendi yang bergerak adalah three
joint kompleks :
- Intervertebral joint : Corpus vertebra
thoracolumbal melengkung ke arah posterior.
Diskus intervertebralis bagian posterior sedikit
melebar, dan diskus intervertebralis anterior
sedikit menyempit, Nukleus pulposus akan
bergerak kearah posterior sehingga mengulur
serabut annulus fibrosus bagian posterior.
 Facet joint : facet kiri dan kanan bergerak slide
ke arah anterior
 Ligamen :Kapsul ligament sendi facet akan
mengalami peregangan serta ligament bagian
posterior (ligamen longitudinal posterior,
ligament flavum, ligament interspinosus,
ligament supraspinosus).
 Otot : Transverse abdominis, multifidus,
diafragma
 Axis : Frontal
 Bidang gerak : Sagital

Anda mungkin juga menyukai