Anda di halaman 1dari 5

BAB IV

METODELOGI PENELITIAN
4.1 Jenis dan Rancangan Penelitian
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif yaitu
suatu metode penelitian yang dilakukan dengan tujuan utama untuk
membuat gambaran atau deskripsi tentang suatu keadaan secara objektif
(Notoatmodjo. 2005).
Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan Case Study dengan
cara meneliti suatu permasalahan melalui suatu kasus yang terdiri dari unit
tunggal.

4.2 Tempat dan Waktu Penelitian


4.2.1 Tempat Penelitian
Penelitian ini dilakukan di Rumah Sakit RSAL Surabaya tepatnya pada Ruang Rawat

Penyimpanan Rawat Inap.Secara rinci waktu pelaksanaan penelitian ini sebagai berikut :
Waktu Pelaksanaan

Jan Feb Mar Apr Mei Juni


NO Kegiatan

1 Penyusunan Rekomendasi 01

2 Penyusunan Proposal 10

3 Pengurusan perijinan dan etik rumah 22

sakit

4 Pengambilan data awal 10

5 Proses penelitian 16

6 Analisis data 03

7 Revisi Proposal 15

8 Sidang Proposal 20

9 Presentasi Akhir Penelitian 20

4.2.2 Waktu Penelitian


Penelitian ini dilakukan pada bulan Februari 2021 di Rumah Sakit RSAL Surabaya
4.3 Populasi dan Sample penelitian
4.3.1 Populasi
Populasi adalah keseluruhan obyek yang diteliti (Notoadmojo, 2012). Populasi yang digunakan
pada penelitian ini adalah 100 data pasien pada instalasi rawat jalan di RSAL Dr.Ramelan Suarabaya.

4.3.2 Sampling Penelitian


Menurut J. Supranto (2006:204), “ sampel adalah sebagian dari populasi yang di teliti.” Dalam
pengambilan sampel peneliti menggunakan suatu Teknik guna mendapatkan sampel yang benar-benar
mewakili dari keseluruhan populasi hal ini di namakan teknik sampling. Metode pengambilan sampel
yang digunakan yaitu simple random sampling karena tekniknini menggunakan pengambilan acak tanpa
memandang strata maupun umur pasien yang tersedia pada populasi.

4.4 Variabel Penelitian dan Definisi Operasional

Definisi operasional ini bertujuan untuk membatasi ruang lingkup atau pengertian variable – variable
yang diamati atau diteliti. Definisi operasional ini juga bermanfaat untuk mengarahkan kepada
pengukuran atau pengamatan terhadap variable – variable yang bersangkutan serta pengembangan
instrument ( Notoatmojo, 2012; 85)

4.5 Instrumen Penelitian

Definisi instrumen penelitian adalah alat-alat yang akan digunakan untuk mengumpulkan data,
instrumen penelitian ini dapat berupa kuesioner, formulir observasi, formulir-formulir lain yang berkaitan
dengan pencatatan data dan sebagainya. (Notoadmojo,2010)
Dalam penelitian ini menggunakan instrument penelitian berupa lembar kuisioner untuk
mengidentifikasi data kepuasan pasien terhadap pelayanan di RSAL Dr.Ramelan Surabaya. Uji validitas
dilakukan untuk mengetahuisejauh mana ketepatan suatu alat ukur dalam melakukan pengukuran
atas apa yang diukur. Data dikatakan valid apabila nilai rhitung> nilai rtabel. Data yang diuji
validitasnya merupaka data yang diperoleh dari kuisioner pendahuluan 2.1)Jika data valid maka
dilanjutkan ke tahap berikutnya.2)Jika data tidak valid maka data atau atribut yang tidak valid
tersebut akan dihapus dan tidak akan digunakan lagi pada kuisioner penelitian .

4.6 Metode Pengumpulan Data

Pengumpulan data merupakan suatu proses yang dilakukan untuk memperoleh informasi
yang dibutuhkan dalam rangka mencapai tujuan penelitian.Data yang dikumpulkan
merupakan data primer dan data sekunder.

4.6.1 Data Primer

Data primer merupakan data yang diperoleh melalui pengamatan langsung melalui
wawancara dan penyebaran kuisioner yang langsung diperoleh dari responden, yaitu berupa
jawaban pertanyaan dari kuesioner yang disebarkan tentang variabel kualitas pelayanan (X) dan
kepuasan pasien (Y) serta karakteristik/profil responden sebagai data pendukung. Data yang
dibutuhkan dalam penelitian ini adalah data primer yaitu data yang diperoleh dari hasil
penyebaran kuesioner kepada responden. Penyebaran kuesioner, teknik pengumpulan data yang
disebarkan kepada responden dengan menyusun daftar pertanyaan. Dengan cara responden
cukup menjawab pertanyaan pada kolom yang sudah tersedia menggunakan Skala Likert, yaitu
memberi pilihan 5 jawaban alternatif diantaranya : Sangat Setuju diberi skor 5, Setuju diberi skor
4, Netral diberi skor 3, Tidak Setuju diberi skor 2, dan Sangat Tidak Setuju diberi skor 1.

4.6.2 Data Sekunder

Adalah data yang berasal dari sumber-sumber yang berhubungan dengan obyek penelitian yang
berupa laporan/catatan perusahaan.

4.7 Metode Penyajian dan Analisis Data

Analisis data yang digunakan adalah analisis univariat yang dilakukan terhadap tiap variabel
dari hasil penelitian. Pada umumnya analisis ini hanya menghasilkan distribusi dan persentase
dari tiap variabel. Cara penyajian data dalam penelitian ini adalah dengan penyajian data dalam
bentuk tabular dan tekstular.

Anda mungkin juga menyukai