Anda di halaman 1dari 3

Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar pada soal pilihan tunggal pada huruf

A,B,C,D atau E di lembar jawaban!

1).Kerukunan antar umat beragama di Indonesia amat penting mengingat :1. adanya
pluralisme (agama,suku, ras, dsb), 2. integrasi bangsa (demi keutuhan NKRI), 3.
posisiagama sebagai bagian dari landasan ideal bangsa Indonesia (pada sila 1
Pancasila), 4. menjaga kedamaian antar warga negara dan untuk menjaga ketenangan
menjalankan ibadah masing-masing pemeluknya. Untuk menjaga kerukunan umat,
dan perlunya komunikasi antar pemeluk agama yang berbeda, pemerintah
membentuk FKUB (Forum Kerukunan Umat Beragama). Hal ini sesuai dengan
prinsip agama Islam yang dikenal dengan ....
A. ukhuwah basyariyah
B. ukhuwah wathaniyah
C. ukhuwah Islamiyah
D. ukhuwah nahdhiyah
E. ukhuwah ummah

2).Umat Islam sebagai umat mayoritas harus menjaga konsensus nasional sebagai
bangsa majemuk. Agama resmi yang diakui di Indonesia ada 6yang memiliki
kedudukan sama dalam konstitusi dan menjamin warganya untuk memeluknya.
Dalam konteks berbangsa-bernegara, setelah Proklamasi 1945, Islam memandang
posisi umat beragama terikat oleh komitmen kebangsaan untuk hidup berdampingan
secara damai dengan prinsip ....
A. ukhuwah basyariyah
B. muqatalah
C. mu’ahadah/muwatsaqah
D. ukhuwah insaniyah
E. muharrabah

3).Berikut ini yang bukan alasan pentingnya kerukunan antar umat beragama
adalah ....
A. adanya pluralisme agama,suku dan ras di Indonesia
B. posisiagama sebagai bagian landasan idiel bangsa Indonesia
C. menjaga kedamaian antar warga negara
D. mewujudkan disintergrasi bangsa yang majemuk
E. menjaga ketenangan menjalankan ibadah masing-masing pemeluknya

4).Agar kita bisa hidup rukun diantara warga bangsa secara damai, dibutuhkan sikap
gotong royong dan saling tolong-menolong antarkomponen bangsa. Hal ini sesuai
dengan prinsip hidup agama Islam yang dikenal dengan sikap .....
A. ta’awun
B. tasamuh
C. taadub
D. tawazun
E. tawadhu’

5).Berikut ini merupakan alasan pentingnya ukhuwah dalam Islam, kecuali ....
A. ukhuwah menjadi pilar kekuatan Islam
B. ukhuwah merupakan bagian terpenting dari iman
C. ukhuwah merupakan dasar mendirikan negara Islam di Indonesia
D. ukhuwah merupakan benteng dalam menghadapi musuh Islam
E. ukhuwah yang solid memudahkan membangun masyarakat madani.

6).Kalimat berikut,” membenarkan dengan hati, mengikrarkan dengan lisan, serta


mengamalkan dengan anggota badan” adalah pengertian dari ....
A. Taqwa
B. Iman
C. Islam
D. Ihsan
E. Irfan

7).Ketidaksamaan antara hati, lisan, dan perbuatan mengindikasikan adanya sifat ....
A. munafik
B. musyrik
C. kafir
D. fasik
E. zindiq

8).Di dalam negara Islam, orang non muslim yang hidup berdampingan secara damai
dengan umat Islam disebut kafir ....
A. dzimmi
B. harby
C. musta’man
D. musta’mal
E. mu’ahadah

9).Persaudaraan yang diikat oleh jiwa nasionalisme disebut ....


A. ukhuwah basyariyah
B. ukhuwah Islamiyah
C. ukhuwah nahdhiyah
D. ukhuwah wathaniyah
E. ukhuwah ummah

10).Yang dimaksud Islam adalah rahmatal lil ‘aalamiin adalah ....


A. Islam adalah agama yang paling benar
B. Islam menyempurnakan agama-agama sebelumnya
C. Islam mengajarkan kedamaian dan kemaslahatan
D. Islam tidak mengakui Tuhan itu berbilangan
E. Islam melarang terjadinya peperangan

Anda mungkin juga menyukai