Anda di halaman 1dari 3

Nama : Ihsan Kurnia Mahendra

NIM : B.111.17.0165

Tugas Segmentasi dan Target Pasar hari Senin 6 April 2020

MENGIDENTIFIKASI SEGMEN PASAR DAN MEMILIH PASAR SASARAN

Segmenting (Segmentasi Pasar)

Pengertian segmentasi pasar adalah pengelompokkan pasar menjadi kelompok-kelompok


konsumen yang homogen, dimana tiap kelompok (bagian) dapat dipilih sebagai pasar yang dituju
(ditargetkan) untuk pemasaran suatu produk.

Sembilan kategori utama karakteristik konsumen yang menjadi dasar untuk melakukan
segmentasi adalah:

a. Segmentasi Geografis

b. Segmentasi Demografis

c. Segmentasi Psikologis

d. Segmentasi Psikografis

e. Segmentasi Sosial Budaya

f. Segmentasi Terkait Pemakaian

g. Segmentasi Situasi Pemakaian

h. Segmentasi Manfaat

i. Segmentasi Gabungan

Hal-hal Yang Perlu Diperhatikan Dalam Melakukan Segmentasi.

a. Variabel-Variabel Segmentasi
Dalam hubungan ini Kotler (1995) mengklasifikasikan jenis-jenis variable segmentasi sebagai
berikut:

1) Segmentasi Geografi

2) Segmentasi Demografi

3) Segmentasi Psikografi

4) Segmentasi Tingkah Laku

Srategi Pemasaran

Segmentasi pasar merupakan langkah pertama dalam strategi pemasaran tiga tahap. Strategi
pemasaran tiga tahap yaitu:

a. Membagi pasar ke dalam kelompok-kelompok yang homogen.

b. Memilih satu segmen atau lebih yang dijadikan target. Pemasar harus mengambil keputusan
atas dasar bauran pemasaran yang khusus yaitu produk, harga, saluran, dan/atau daya tarik
promosi khusus untuk setiap segmen yang berbeda.

c. Menentukan product positioning (posisi produk) sehingga dirasakan oleh para konsumen di
setiap segmen yang dibidik sebagai produk yang memberikan kepuasan lebih baik daripada
berbagai penawaran bersaing lainnya.

Kriteria untuk membidik segmen pasar secara efektif

Untuk menjadi target yang efektif, maka segmen pasar tertentu haruslah:

a. Dapat diidentifikasi,

b. Mencukupi (dari sudut ukuran),

c. Stabil atau bertumbuh,

d. Dapat dimasuki (dapat dijangkau) dari sudut media maupun biaya.

Targeting (Penetapan sasaran pasar)


Setelah perusahaan mengidentifikasi peluang segmen pasar, selanjutnya adalah mengevaluasi
beragam segmen tersebut untuk memutuskan segmen mana yang menjadi target market. Dan
perusahaan harus memperhatikan lima pola pemilihan pasar sasaran:

1) Konsentrasi segmen tunggal

2) Spesialisasi selektif

3) Spesialisasi pasar

4) Spesialisasi produk

5) Pelayanan penuh (full market coverage)

Positioning

Positioning adalah image atau citra yang terbentuk di benak seorang konsumen dari sebuah nama
perusahaan atau produk. Posititioning adalah bagaimana sebuah produk dimata konsumen yang
membedakannya dengan produk pesaing. Dalam hal ini termasuk brand image, manfaat yang
dijanjikan serta competitive advantage. Inilah alasan kenapa konsumen memilih produk suatu
perusahaan bukan produk pesaing.

Positioning pada hakikatnya adalah menanamkan sebuah persepsi, identitas dan kepribadian di
dalam benak konsumen. Untuk itu agar positioning kuat maka perusahaan harus selalu konsisten
dan tidak berubah. Karena persepsi, identitas dan kepribadian yang terus menerus berubah akan
menimbulkan kebingungan di benak konsumen dan pemahaman mereka akan tawaran
perusahaan akan kehilangan fokus.

Anda mungkin juga menyukai