Limbah sabut kelapa diperoleh dari Pasar Kelapa Prembun Kabupaten Kebumen. Aquades, HCl,
NH4Cl, AgNO3, gas N2, NaOH, asam oksalat, indicator PP dan silinap diperoleh dari toko Kimia Indrasari
Semarang. Selain itu, zeolit diperoleh dari Yogyakarta.
1. HCl = 6N
2. NH4Cl =1N
3. NaOH = 0,1 N
4. asam oksalat= 0,04
5. Kecepatan pengadukan 300rpm
Biomassa sebanyak 50 gram beserta 500 ml silinap dan katalis NZA 0,5 gram, dimasukkan kedalam
reactor pirolisis. Dipirolisis pada shuh 400,450,500 °C tanpa kehadiran oksigen dan selama 10,20,30
menit. Diaduk dengan pengaduk listrik pada kecepatan pengadukan 300 rpm. Biooil yang dihasilkan
ditampung dalam gelas piala.
Tahap analisa diantaranya uji pH dengan menggunakan pH meter, uji densitas menggunakan
piknometer, uji viskositas menggunakan viskosimeter Ostwald, sedangkan analisa kimia dilakukan
dengan menggunakan GC-MS.