Anda di halaman 1dari 4

Riset & Meta Analasis

Riset adalah memeriksa atau mencari kembali (dari kata re-search).

Riset menurut Buckley et al didefinisikan sebagai suatu penyelidikan yang


sistematis untuk meningkatkan sejumlah pengetahuan.

Tujuan Riset/penelitian adalah memperoleh pengetahuan yang dapat menjawab


pertanyaan atau memecahkan masalah.

Ilmu dan Pengetahuan


Pengetahuan merupakan hasil dari proses melihat, mendengar, merasa dan
berfikir yang menjadi dasar manusia dalam bersikap dan bertindak.
Pengetahuan yang menjelaskan fenomena alam bermanfaat untuk memprediksi
fenomena alam. Pengetahuan sudah dimiliki orang sejak jaman dahulu, contoh:
orang tau kalau mendung biasanya akan segera hujan (pengetahuan)

Ilmu merupakan bagian dari pengetahuan yang memberikan penjelasan mengenai


fakta dan fenomena alam (fakta yang benar atau yang umumnya dinilai benar) .

Ilmu sebagai sumber kebenaran adalah pengetahuan yang memiliki setidaknya 2


kriteria, yakni rasional dan teruji.

Pengetahuan yang rasional mempunyai penhertian sebagai pengetahuan yang


disusun dengan menggunakan pikiran dan timbangan yang logis atau masuk akal.

Pengetahuan yang teruji adalah pengetahuan yang disusun berdasarkan fakta


atau fenomena. Fakta dapat berupa kejadian atau segala sesuatu yagn dialami
dalam kehidupan nyata atau pengalaman manusia.
Syarat pengetahuan disebut ilmiah:
-objektif
-luas dan dalam
-relatif dan dapat diabstraksi
-dilakukan dengan sistematis dan dapat dikonkretisasi
-berkembang dan bersifat mobile
-memiliki disiplin dan metodis instrumentalis

Metode Ilmiah merupakan prosedur atau cara yang digunakan untuk memperoleh
pengetahuan yang disebut ilmu (ilmu pengetahuan)

Suatu metode disebut ilmiah apabila memenuhi syarat berikut:


1. Berdasarkan pada fakta,
2. Bebas dari prasangka
3. Menggunakan analisis
4. Menggunakan hipotesis
5. Menggunakan ukuran yang objektif
6. Menggunakan teknik kuantifikasi

Langkah-langkah penelitian ilmiah (Husein Umar, 2003):


1. Mendefinisikan dan merumuskan masalah
2. Melakukan studi kepustakaan
3. Memformulasikan hipotesis
4. Menentukan model penelitian
5. Mengumpulkan data
6. Mengolah dan menyajikan data
7. Menganalisis dan mengintepretasi
8. Membuat generalisasi dan kesimpulan
9. Membuat laporan

Penjelasan tentang beberapa sub bab dalam Penulisan Ilmiah/Skripsi


Bab 1
Latar Belakang Masalah
Menjelaskan apa yang mendorong peneliti untuk mendalamai
permasalahan penelitian., dan situasi dan kondisi yang melatar belakangi
penelitian. Latar belakang biasanya berbentuk piramida terbalik… artinya
diawal dijelaskan latar belakang secara global (dunia) kemudian semakin
mengerucut sampai pada permasalahan yang akan diteliti.

Batasan Masalah
Menjelaskan batasan masalah yang diteliti, sehingga tidak melebar.

Rumusan masalah:
Berisi pertanyaan besar penelitian.

Bab 2
Kajian Teori
Berisi sumber referensi yang dipakai untuk mendukung penelitian. Referensi
bisa berasal dari jurnal atau Buku.

Bab 3
Metodologi Penelitian
Berisi penjelasan lengkap dari variabel penelitian,metode perolehan data,
alat analisis dll yang sesuai dengan topic penelitian.

Bab 4
Pembahasan
Dijelaskan secara lengkap pengolahan data sampai dengan analisis hasil
penelitian

Bab 5
Kesimpulan
Berisi jawaban dari rumusan masalah.
Tabel Mata Analisis
Dalam Skripsi Bab 2 terdapat sub bab tentang penelitian terdahulu. Tabel meta
yang merupakan tugas MK SKBA bisa langsung dipakai untuk itu asalkan materinya
sama.

No Sumbe Judul Penulis Tujuan Objek Variabel Unit Analisis Hipotesis Alat Analisis Hasil
r

Penjelasan:

Sumber Nama jurnal dengkap dengan No, Volume tahun dll


Judul Judul Jurnal
Penuils Penulis Jurnal, apabila lebih dari 1 sebutkan semuanya
Tujuan Tujuan dari penelitian
Objek Objek dari penelitian
Variabel Variabel didalam penelitian itu
Unit Analisis Unit analisis yang dipakai dalam penelitian tersebut, misalnya perusahaan
manufaktur…..dll
Hipotesis Hipotesis dari peneliti jurnal2 yang bersangkutan
Alat Analisis Alat analisis yang digunakan untuk penelitian, misalnya regresi berganda dll
Hasil Hasil atau kesimpulan dari penelitian tersebut

Anda mungkin juga menyukai