Anda di halaman 1dari 1

KATA PENGANTAR

Alhamdulilah puji dan syukur kita ucapkan kehadiran Allah SWT, karena berkat
rahmat dan karunia-Nya penulis dapat menyelesaikan laporan kegiatan Kuliah Kerja
Lapangan (KKL) yang dilaksanakan dari tanggal 20 Januari 2020 sampai 30 Januari
2020. KKL ini merupakan salah satu mata kuliah wajib yang diikuti setiap mahasiswa
FKIP yang mencakup latihan pengalaman di lapangan maupun membantu tugas-tugas di
sekolah yang dilaksanakan secara terbimbing dan terpadu.Dalam menyelesaikan laporan
ini, kami banyak melibatkan semua pihak yang telah turut serta membantu dan
meluangkan waktu dalam membimbing kami dalam Kuliah Kerja Lapangan (KKL),
sehingga kegiatan KKL ini dapat berjalan lancar. Untuk itu, kami mengucapkan terima
kasih kepada:

1. Bapak Jonni,SE,M.SI. selaku Ketua STKIP Muhammadiyah Pagar Alam


2. Bapak Yoga Pratama,M.Pd. selaku Dosen Pembimbing Lapangan (KKL)
3. Bapak Heriyandi Erik,M.Pd. selaku dosen pembimbing Lapangan ( KKL)
4. Seluruh dosen beserta staf yang berpartisipasi dalam kegiatan KKL
5. Teman-teman mahasiswa seperjuangan STKIP Muhammadiyah Pagar Alam

Semoga Allah SWT membalas budi baik kepada semua pihak yang telah membantu
penulis dalam pelaksanaan Kuliah Kerja Lapangan (KKL) (Jakarta-Yogyakarta-Malang-
Bali-Bandung) dan semoga dapat berhasil menjadi guru atau tenaga kerja pendidik yang
berguna dan professional.

Penulis menyadari bahwa penyusunan Laporan Program Kuliah Kerja Lapangan ini
masih banyak kekurangan dan jauh dari kesempurnaan, oleh karena itu kami
mengharapkan kritik dan saran yang sifatnya membangun demi kesempurnaan laporan
ini di masa-masa yang akan datang. Penulis berharap semoga laporan ini dapat berguna
bagi para pembaca pada umumnya dan untuk Mahasiswa STKIP Muhammadiyah Pagar
Alam khususnya.

Pagaralam,10 Februari 2020


Penyusun

Anda mungkin juga menyukai