Anda di halaman 1dari 3

SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU

(SIPENMARU)
POLITEKNIK KESEHATAN KEMENTERIAN
KESEHATAN BENGKULU
TAHUN AKADEMIK 2020/2021

JALUR MANDIRI
A. Persyaratan Calon Peserta
1. Lulus dari pendidikan :
- SMU/SMA/MA atau sederajat.
- SMK/MAK dengan pilihan jurusan yang sesuai dan ditetapkan oleh Panitia Poltekkes
dalam Panduan Sipenmaru Poltekkes masing-masing dengan ketentuan SMK
Keperawatan untuk memilih jurusan Keperawatan atau Kebidanan. SMK Tata Boga,
Agribisnis Pertanian untuk memilih jurusan Gizi. SMAK dan SMF, Teknik Kimia,
Analis untuk memilih jurusan Analis atau Farmasi. SMK Semua Kompetensi Keahlian
untuk memilih jurusan Kesehatan Lingkungan atau Promosi Kesehatan.
- Paket C.
2. Usia calon peserta maksimal 27 tahun pada awal Tahun Akademik kecuali peserta
TUBEL dan IBEL.
3. Memiliki kesehatan yang mendukung kelancaran proses pembelajaran di Poltekkes.
4. Tinggi badan khusus Jurusan Keperawatan dan Prodi Kebidanan sebagai berikut :
Keperawatan dan Kebidanan
- Perempuan minimal 150 cm.
- Laki-laki minimal 155 cm.
5. Jurusan Kesehatan Lingkungan, Analis Kesehatan, Gizi dan Promosi Kesehatan:
- Perempuan minimal 145 cm.
- Laki-laki minimal 150 cm
6. Calon peserta warga negara asing yang ingin mengikuti seleksi wajib memenuhi
ketentuan sebagai berikut :
1). Calon peserta mendaftar ke institusi Poltekkes Kemenkes Bengkulu.
2). Calon peserta tersebut wajib mengikuti seluruh ketentuan dan proses Sipenmaru
Poltekkes Kemenkes.
Apabila calon peserta tersebut dinyatakan lulus dan diterima di institusi Poltekkes
Kemenkes, maka yang bersangkutan harus mengurus Kartu Ijin Tinggal Terbatas
(KITAS) di Kanwil Imigrasi Provinsi setempat sesuai dengan peraturan perundang-
undangan yang berlaku.
7. Jika mendaftar sebagai peserta Gakin
Calon peserta dari Keluarga Kurang Mampu atau Gakin dapat mendaftar Jalur Jalur
Mandiri dengan melampirkan:
a) Surat Keterangan Tidak Mampu dari Kelurahan/Desa mengetahui camat dan dinas
sosial masing masing Kabupaten dan Kota.
b) Rekening listrik 3 bulan terakhir
c) Foto kondisi rumah tampak depan, samping kanan-kiri, belakang, dapur dalam
rumah dengan ukuran foto 3 R.
d) Kelulusan Jalur Gakin ditentukan setelah dilaksanakan survey.
8. DTPK (Daerah Terpencil Perbatasan Kepulauan)
Calon peserta seleksi berasal dari DTPK (Daerah Terpencil Perbatasan Kepulauan)
dibuktikan dengan Surat Rekomendasi dari Pemerintah Kabupaten/Kota setempat.

B. Mekanisme Pendaftaran
1. Calon peserta melakukan pendaftaran secara online melalui website
http://sipenmaru.poltekkes-kemenkes-bengkulu.ac.id,
2. Peserta mengisi data pada form pendaftaran kemudian sistem akan memunculkan nomor
ID dan peserta mencetak ID
3. Pembayaran dapat dilakukan melalui ATM Mandiri menggunakan nomor ID sebagai
nomor Rekening dan melalui teller ATM Mandiri dengan menunjukkan nomor ID
Tata cara Pembayaran Melalui Bank Mandiri
a. Via Teller
Mengisi Form Setor: Nama dan Nomor ID > Bukti Setor Menampilkan Password/Pin
yang akan digunakan untuk login
b. Via ATM
Masukkan PIN -> Pilih Bayar Atau Beli->Pendidikan->Masukkan Kode Institusi
10117 -> Masukkan Nomor ID -> Bukti Setor Menampilkan Password/PIN yang
akan digunakan untuk login
4. Alur Pendaftaran
5. Setelah membayar, peserta akan mendapatkan PIN/Password untuk akses login dan
mengisi form pendaftaran dan mencetak Kartu Peserta Ujian.
6. Peserta wajib mengikuti uji tulis pada pada 04 Juni 2020 Pukul 08.00WIB (wajib hadir 1
jam sebelum pelaksanaan uji tulis).
7. Peserta yang dinyatakan Lulus uji tulis, selanjutnya diwajibkan mengikuti tes kesehatan
dan wawancara

C. Jadwal Pelaksanaan
Jalur Mandiri

1 Pendaftaran Jalur
Umum/ Jalur
Mandiri 6 April – 30 Mei 2020 http://www.poltek
100.000 kesbengkulu.ac.id
- 1 Pilihan 125.000
- 2 Pilihan Pilih menu
2 Uji Tulis 04 Juni 2020 - SIPENMARU
2 Tes Kesehatan 8-10 Juni 2020 150.000

3 Registrasi 17 Juni s/d 19 Juni Sesuai Biaya


2020 UKT

Anda mungkin juga menyukai