Anda di halaman 1dari 3

PENTINGNYA BEASISWA UNTUK DAERAH-DAERAH TERPENCIL DAN

PERAN PEMERINTAH

Oleh :
Astrid Lestary

 Beasiswa adalah pemberian berupa bantuan yang diberikan kepada perorangan


yang bertujuan untuk digunakan demi keberlangsungan pendidikan yang ditempuh.
Beasiswa dapat dikelompokkan menjadi dua yaitu beasiswa prestasi dan beasiswa tidak
mampu. Tentu dua hal tersebut (beasiswa prestasi dan beasiswa tidak mampu) tidak
berdiri sendiri-sendiri. Dua hal tersebut saling mempengaruhi hanya saja berbeda
porsinya. Misal, jika yang dimaksud adalah beasiswa prestasi maka parameter utama
yang digunakan adalah pencapaian prestasi seseorang. Namun jika terdapat beberapa
orang calon penerima yang memiliki pencapaian prestasi yang setara makan parameter
ketidak mampuan dalam kesejahteraan dapat dijadikan alat bantu untuk dapat member
nilai tambah dalam proses seleksi penerima beasiswa. Begitu pun sebaliknya untuk
beasiswa tidak mampu.

Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional,


menyebutkan bahwa setiap peserta didik pada setiap satuan pendidikan berhak
mendapatkan beasiswa bagi yang berprestasi yang orang tuanya tidak mampu
membiayai pendidikannya. Pasal 12 (1.d), menyebutkan bahwa setiap peserta didik pada
setiap satuan pendidikan berhak mendapatkan biaya pendidikan bagi mereka yang
orang tuanya tidak mampu membiayai pendidikannya. Selain itu di dalam Undang-
undang Nomor 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi di dalam Pasal 76 Ayat (2) juga
jelas mengamanahkan tentang pemenuhan hak Mahasiswa yaitu mahasiswa pemerintah
harus memberikan (a) beasiswa kepada Mahasiswa berprestasi; (b) bantuan atau
membebaskan biaya Pendidikan; dan/atau (c) pinjaman dana tanpa bunga yang wajib
dilunasi setelah lulus dan/atau memperoleh pekerjaan. 

Kita mencari beasiswa bukan karena sadar dengan kualitas. Kita menjadi scholarship


hunter karena bernafsu untuk travelling ke luar negeri. Alasan memerlukan
beasiswa adalah hal yang timbul saat banyak kebutuhan yang harus terpenuhi. Untuk
melengkapi kebutuhan tersebut, tentu kita membutuhkan setidaknya bantuan dari
orang lain.

Namun, kualitas beasiswa Indonesia masih ternilai bermasalah. Karena dalam


pelaksanaan dan pengadaan beasiswa, dianggap masih belum mampu menciptakan
keadilan dan kekurang tepatannya dalam menentukan sasaran. Dikatakan kurang tepat
sasaran, karna masih banyak oknum yang memberikan beasiswa terhadap pelajar yang
ekonomi bisa dibilang dengan lebih dari cukup, dan semangat belajar yang biasa saja.
Bahkan, ada oknum yang memberikan beasiswa terhadap anak “pejabat” untuk mencari
muka. Padahal, jika kita telaah, masih banyak pelajar yang yang justru kurang dari segi
ekonomi dan mempunyai tingkat kecerdasan dan jiwa semangat belajar yang tinggi.
Biasanya, pelajar ini terdapat di daerah-daerah terpencil dan jauh dari ibu kota.

Pada akhirnya, kecerdasan yang ada di daerah terpencil tersebut harus terkubur dan
menjadi abu yang dengan gampangnya tertiup angin.

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dijelaskan di atas maka tujuan masalah
yaitu :
1. Membuat beasiswa yang dapat mencakup seluruh rakyat Indonesia dengan adil,
dari sabang sampai marauke.
2. Memfokuskan beasiswa untuk pelajar ( siswa dan mahasiswa ) yang ada di
daerah terpencil khususnya yang jauh dari ibu kota dan daerah wisata
dikarenakan banyaknya daerah dan pulau di NKRI.
3. Meningkatkan kualitas pelajar Indonesia dengan beasiswa.

Peraturan Pemerintah Nomor 48 tahun 2008 tentang Pendanaan Pendidikan, Bagian


Kelima, Pasal 27 ayat (1), menyebutkan bahwa Pemerintah dan Pedoman Beasiswa dan
Bantuan Biaya Pendidikan PPA 2015 ~ 2 ~ pemerintah daerah sesuai kewenangannya
memberi bantuan biaya pendidikan atau beasiswa kepada peserta didik yang orang tua atau
walinya tidak mampu membiayai pendidikannya. Pasal 27 ayat (2), menyebutkan bahwa
Pemerintah dan pemerintah daerah sesuai dengan kewenangannya dapat memberi
beasiswa kepada peserta didik yang berprestasi.

Sebagaimana telah dijelaskan pada undang-undang diatas, beasiswa merupakan


program dari pemerintah untuk pelajar yang tidak mampu. Tetapi, masih banyak beasiswa
yang diberikan kepada anak yang ekonominya bisa dibilang memadai. Bahkan jabatan
orang tua ikut mengambil andil disana. Banyak pula beasiswa yang dapat dibeli oleh anak
pejabat dan mengakibatkan pelajar yang sebelumnya mendapatkan beasiswa harus rela
amenyerahkan beasiswanya. Istilah ini biasa kita sebut “ beli bangku “.

Masih banyak beasiswa yang salah target. Belum lagi, pelajar yang salah target
tersebut terbilang belum pantas untuk mendapatkan beasiswa. Lalu, pelajar seperti apa
yang pantas mendapatkan beasiswa? Jawabannya, adalah pelajar yang berada di daerah
terpencil dan di daerah jauh dari ibu kota. Banyak sekali bakat dan kecerdasan yang
tersembunyi di daerah luar ibu kota. Mengapa mereka tidak ke ibu kota untuk mendaftar
beasiswa? Karna, untuk keluar dari daerahnya saja membutuhkan biaya yang tidak sedikit.

Yang perlu pemerintah perhatikan pertama adalah kualitas pelajar Indonesia, karna
pelajar Indonesia merupakan penerus bangsa Indonesia. Penerus bangsa yang baik, akan
mengharumkan nama bangsa Indonesia dan menaikkan derajat bangsa Indonesia. Sehingga,
Indonesia tidak lagi dikenal dengan penduduknya yang malas dan kurang pendidikan.
Darimana asalnya pelajar Indonesia yang berkualitas? Pelajar-pelajar ini harus di cari
kedalam seluk-beluk Indonesia yang terkenal dengan negri yang banyak pulau dan suku.
Caranya, dengan pemerintah memperluas kesempatan untuk mendapatkan beasiswa
sampai daerah terpencilpun.

Yang kedua, adalah Indonesia perlu menambahkan lagi program-program beasiswa


dan juga penambahan wawasan tentang beasiswa. Banyak anak negri kita yang belum
mengenal beasiswa. Apakah beasiswa itu merupakan biaya untuk siswa atau biaya
pendidikan untuk siswa. Minimnya pengetahuan pelajar Indonesia mengenai beasiswa ini,
juga merupakan salah satu faktor mengapa peminat beasiswa di Indonesia sedikit. Banya
yang belum tau cara mendapatkan beasiswa dan apa keuntungan mendapatkan beasiswa.

Oleh sebab itu, peran pemerintah sangat diperlukan dalam jalannya pemberian beasiswa.
Program beasiswa yang baik sangat diperlukan. Beasiswa tersebut harus adil dan tepat sasaran agar
tidak ada lagi korban. Banyak daerah-daerah terpencil di Indonesia yang memerlukan beasiswa dan
kekurangan informasi tentang beasiswa. Maka dari itu, peran Pemerintah juga diperlukan untuk
pendidikan Indonesia ini agar Indonesia dapat menyamai negara-negara lain yang pendidikannya
sudah maju. Beasiswa10000 merupakan program yang tepat untuk kami para pelajar Indonesia
karna mau mendengarkan keluh kesah kami dan memajukan pendidikan Indonesia dengan
beasiswa.

Daftar pustaka

http://kemahasiswaandikti.blogspot.co.id/2015/11/beasiswa-dan-bantuan-biaya-
pendidikan_12.html

https://feniandrianinotes.wordpress.com/2017/08/24/dapat-beasiswa-ppa-di-semester-2-ngalahin-
kakak-tingkat-why-not/

http://www.rumahbelajarabi.com/2016/08/apa-kalian-pantas-mendapat-beasiswa.html

http://www.anakui.com/beasiswa-untuk-apa-dan-siapa/#.WuRnlKSFPIU

https://www.kompasiana.com/delesdede/permasalahan-pelik-beasiswa-
nasional_591d0fc9d89373cb20d2ed81

http://dunia-penelitian.blogspot.co.id/2011/10/pengertian-tinjauan-pustaka.html

Anda mungkin juga menyukai