Anda di halaman 1dari 21

Desember 07, 2016

Sekilas tentang Bahasa Rusia

Bahasa Rusia (русский язык) adalah bahasa slavia yang paling utama dipakai di Rusia sebagai
bahasa resmi. Selain di Rusia adapun beberapa negara yang menggunakan bahasa ini diantaranya
Ukraina, Moldova, Latvia, Estonia, Turkmenistan, dan negara-negara lain yang pernah menjadi
bagian dari Uni Soviet.

Bahasa ini merupakan bahasa paling besar kelima dari segi jumlah penuturnya setelah bahasa
Mandarin, Inggris, Spanyol, dan Hindi. Tak hanya itu bahasa Rusia juga sebagai bahasa resmi
PBB dan badan - badan khusus selain Arab, Prancis, Mandarin, Inggris, dan Spanyol. 

Bila dilihat dari pelafalan bahasa, bahasa ini mirip dengan Bahasa Ukraina dan Bahasa Belarus
di Slavia Timur, yang akar bahasanya dari Bahasa Slavia Timur Tua. Bahasa ini juga di
pengaruhi oleh Gereja Slavonic yang dapat dilihat dari kosa kata, bentuk kalimat, dan sastranya. 
 Здравствуйте 😀
меня зовут иани 
Я Индонезийский .мне 24 года 
Мои хобби это чтение книг ,музыка , изучение иностранных языков , кулинария и
путешествия 
 

Federasi Rusia ( Rusia: Росси́йская Федера́ция, tr. Rossiyskaya Federatsiya; IPA: [rɐˈsʲijskəjə
fʲɪdʲɪˈratsɨjə] atau Rusia (Rusia: Росси́я, tr.Rossija; IPA: [rɐˈsʲijə] adalah sebuah negara berdaulat
yang membentang dengan luas di sebelah timur Eropa dan utara Asia. Dengan wilayah seluas
17.125.200 km²,Rusia adalah negara terluasdi dunia. Wilayahnya mencakup seperdelapan luas
daratan bumi,penduduknya menduduki peringkat kesembilan terbanyak di dunia dengan jumlah
sekitar 146 juta jiwa (Maret 2016).Wilayahnya membentang sepanjang Asia Utara dan sebagian
Eropa timur, Rusia memiliki 11 zona waktudan wilayahnya terdiri dari berbagai tipe lingkungan
dan tanah. Dari barat laut sampai ke tenggara, Rusia berbatasan dengan Norwegia, Finlandia,
Estonia, Latvia, Lituania dan Polandia (keduanya berbatasan dengan Kaliningrad Oblast),
Belarusia, Ukraina, Georgia, Azerbaijan, Kazakhstan, Tiongkok, Mongolia, dan Korea Utara.
Negara ini berbatasan laut dengan Jepang di Laut Okhotsk dan negara bagian Alaska, Amerika
Serikat di Selat Bering.

 
Belajar Bahasa Rusia
Huruf besar:

А Б В Г Д Е Ё Ж З И Й К Л М Н О П РС Т У Ф Х Ц Ч Ш Щ Ъ Ы Ь Э Ю Я
Huruf kecil:
а  б  в  г  д  е  ё  ж  з  и  й  к  л  м  н  о  п  рс  т  y ф  х  ц  ч  ш  щ  ъ  ы  ь  э  ю  я
Dalam belajar bahasa Rusia, huruf besar dan kecil di atas memiliki penggolongan, berikut
penggolongannya:

Huruf vocal:
А а Е e Ё ё И и О оУ y Ы ы Э э Ю ю Я я
Huruf konsonan:
Б б В в Г г Д д Ж ж З з Й й К к Л л М м Н н П п Р рС с Т т Ф ф Х х Ц ц Ч ч Ш ш Щ щ
Yang bukan merupakan huruf tapi hanya tanda pelafalan:
ЪъЬь
Cara Baca dalam Belajar Bahasa Rusia
Berikut ini fonetik bunyi dari setiap huruf huruf sebagai dasar belajar bahasa Rusia agar mudah
dimengerti:
A a = /a/ 
Б б = /b/
В в = /v/ atau /w/ (bunyi di antara v dan w)
Г г = /g/
Д д = /d/
Е е = /ye/
Ё ё = /yo/
Ж ж = /zh/
З з = /z/
И и = /i/ (“i” lunak)
Й й = /ĭ/ (“i” diftong)
К к = /k/
Л л = /l/
М м = /m/
Н н = /n/
О о = /o/
П п = /p/
Р р = /r/
С с = /s/
Т т = /t/
У у =  /u/
Ф ф = /f/
Х х = /kh/
Ц ц = /ts/
Ч ч = /ch/
Ш ш = /sh/
Щ щ = /sy/
Ъ ъ = tanda pengeras
Ы ы = /y/ (“i” keras, “i” yang diucapkan dengan posisi lidah agak ke belakang)
Ь ь = tanda pelunak
Э э = /e/
Ю ю = /yu/
Я я = /ya/

  

Belajar cara mengucapkan nomor dalam bahasa Rusia


Bilangan kardinal

1
один  [odin]

2
два  [dvah]

3
три  [tri]

4
четыре  [che-ti-ryeh]

5
пять  [pyat']
6
шесть  [shest']

7
семь  [syem]

8
восемь  [voh-syem]

9
девять  [deh-vyat']

10
десять  [dyeh-syat']

Angka 11-20

Kita dapat melihat pola sederhana di sini. Angka-angka 11-19 dibentuk dengan menambahkan "-
надцать" ke nomor yang sesuai 1-9.

11
одиннадцать  [odi-nad-sat']

12
двенадцать  [dve-nat-sat']

13
тринадцать  [tri-nat-sat']

14
четырнадцать  [chye-tir-nat-sat']

15
пятнадцать  [pyat-nat-sat']

16
шестнадцать  [shes-nat-sat']

17
семнадцать  [sim-nat-sat']

18
восемнадцать  [vosem-nat-sat']

19
девятнадцать  [devyat-nat-sat']

20
двадцать  [dvat-sat']

Angka puluhan

10
десять  [de-syat']

20
двадцать  [dvat-sat']

30
тридцать  [trit-sat']

40
сорок  [soh-rohk]

50
пятьдесят  [pyat-dee-syat]

60
шестьдесят  [shes-dee-stat ]

70
семьдесят  [syem-dee-syat]

80
восемьдесят  [voh-sem-dee-syat]

90
девяносто  [de-vya-mohs-to]

100
сто  [stoh]

Angka ratusan

100
сто  [stoh]

200
двести  [dvyes-ti]
300
триста  [tri-stah]

400
четыреста  [chye-ti-rye-stah]

500
пятьсот  [pyat-soht]

600
шестьсот  [shist-soht]

700
семьсот  [sem-soht]

800
восемьсот  [voh-sem-soht]

900
девятьсот  [dee-vyat-soht]

   1000 
тысяча  [ti-sya-chah]

Gabungan angka dalam bahasa Rusia terbentuk sama seperti dalam bahasa Indonesia. Sebagai
contoh, angka dua puluh satu (21) Anda hanya perlu menggabungkan dua puluh (20) dan satu
(1).

21
двадцать один  [dvat-sat' odin]
22
двадцать два  [dvat-sat' dvah]
23
двадцать три  [dvat-sat' tri]

1000000
миллион  [mi-li-on]

2000000
два миллиона  [dva mi-li-on]

Bilangan urut
первый pertama
второй kedua
третий ketiga
четвёртый keempat
пятый kelima
шестой keenam
седьмой ketujuh
восьмой kedelapan
девятый kesembilan
десятый kesepuluh
одиннадцатый kesebelas
двенадцатый kedua belas
тринадцатый ketiga belas
четырнадцатый keempat belas
пятнадцатый kelima belas
шестнадцатый keenam belas
семнадцатый ketujuh belas
восемнадцатый kedelapan belas
девятнадцатый kesembilan belas
двадцатый kedua puluh

Bagaimana? Menarik tidak? Untuk mempermudah mengingat huruf-huruf yang ada dalam
alfabet Rusia, cobalah untuk menulis namamu dengan huruf-huruf tersebut. Misalnya nama
kamu adalah Rizka Sanggar Darmawan, maka nama tersebut dalam huruf Rusia menjadi Ризка
Санггар Дармаван. Misalnya namamu adalah Bayu Murtiawan, maka tulisan huruf Rusianya
menjadi Баю Муртиаван. Coba deh.
Setelah belajar alphabet Rusia, sekarang waktunya mengenal kosakata dalam bahasa Rusia.
Слова [slαva] ‘kata-kata’
Untuk memulai pelajaran mengenai kata-kata dalam bahasa Rusia, yang paling mudah adalah
kata benda. Kata benda bahasa Rusia mengenal 3 jenis kelamin (род), yaitu:

1. Мужской род [muškoj rot] ‘maskulin’. Kata benda berjenis maskulin biasanya diakhiri
dengan konsonan, Contohnya стул [stul] ‘meja’, человек [čιlαv’ek] ‘orang’, студент [stud’ιnt]
‘mahasiswa’.
2. Женский род [ženskij rot] ‘feminim’. Kata benda berjenis feminim biasanya diakhiri dengan
vokal -а atau –я. Contohnya машина [mαš’inα] ‘mobil’, девушка [d’evuškα] ‘gadis’, студентка
[stud’entkα] ‘mahasiswi’.
3. Средний род [srednij rot] ‘netral’. Kata benda berjenis netral biasanya diakhiri dengan vokal
–е atau о. Contohnya окно [αkno] ‘jendela’, кофе [kof’ι] ‘kopi’, кино [kιno] ‘bioskop’.
Benda-benda di sekitar kita
Kursi               стол [stol]
Komputer        компютер [kαmp’jut’ιr]
Gadis kecil      девочка [d’evαčkα]
Lampu             лампа [lampα]
Pintu                дверь [dver’]
Rumah             дом [dom]
Pemuda           молодой человек [mαlαdoj čιlαv’ek]
Wanita             женшина [ženš’inα]
Kemeja            рубашка [rubaškα]
Tangan            рука [rukα]
Gedung           здание [sdan’ι]
Radio              радио [rad’ια]
Kertas             бумага [bymagα]
Buku               книга [kn’igα]

Sebagai penanda kata jamak dalam bahasa Rusia, akhiran pada suatu kata benda berubah. Kata
jamak diakhiri dengan huruf и atau ы. Contohnya стулы [stuly] ‘meja-meja’, студенты
[stud’ιnty] ‘mahasiswa’, учебники [učepn’ik’i] ‘buku buku pelajaran’, машины [mαš’iny]
‘mobil-mobil’, девушки [d’evuški] ‘gadis-gadis’, студентки [stud’entki] ‘mahasiswi-
mahasiswi’, окно [αkno] ‘jendela’, кофе [kof’ι] ‘kopi’, кино [kιno] ‘bioskop’.
Kamu bisa mencari sendiri contoh kata-kata benda lainnay dalam bahasa Rusia. (Saran: coba
googling atau belilah Kamus Bahasa Rusia J)
Setelah mengenal kata benda dalam bahasa Rusia, mari mengenal kata kerja. Kata kerja dalam
bahasa Rusia, seperti juga kebanyakan bahasa Eropa, memiliki kekhasan yang disebut konjugasi.
Konjugasi adalah perubahan akhiran pada kata kerja yang menandakan siapa (subjek) yang
melakukannya. Contoh kata читать[čitat’] ‘membaca’. Konjugasi pada bahasa Rusia terdapat
enam subyek, yaitu saya я, kamu ты, dia он/она/оно, kami мы, kalian вы, mereka они.
ЧИТАТЬ (infinitif)
Я                     читаЮ
Ты                   читаЕШЬ
Он/она/оно     читаЕТ
Мы                  читаЕМ
Вы                   читаЕТЕ
Они                 читаЮТ
Akhiran yang dibuat dengan huruf kapital adalah rumus. Artinya, untuk setiap kata kerja infinitif
dengan akhiran –АТЬ, konjugasi yang terjadi seperti di atas.
Contoh penggunaannya dalam kalimat adalah:
Я читаю                                  Saya membaca
Ты читаешь                            Kamu membaca
Марина читает                      Marina membaca (Marina = dia)
Мы читаем                             Kami membaca
Вы читаете                             Kalian membaca
Папа и мама читают             Papa dan mama membaca (papa dan mama = mereka)
Selain kata читать, contoh lain yang merupakan dasar pada pengenalan konjugasi adalah kata
kerja говорить.
ГОВОРИТЬ (infinitif)
Я                     говорЮ
Ты                   говорИШЬ
Он/она/оно     говорИТ
Мы                  говорИМ
Вы                   говорИТЕ
Они                 говорЯТ

Спасибо 😄

Alphabet Rusia punya 33 huruf gan

Spoiler Bahasa Rusia


Spoiler for :

1.Kata Benda Berkelamin


Pasti agan agan semua ngira kalo maklhuk hidup aja yang punya kelamin??eit agan

salah,ternyata oh ternyata bahasa juga punya gan/sis

Seperti kita tahu setiap kata benda dalam Bahasa Rusia memiliki jenis kelamin. seperti meja
bola, pulpen, baju semua benda-benda itu memiliki jenis kelaminnya masing-masing Ini tentu
berbeda dengan Bahasa Indonesia yang tidak mempunyai aturan seperti itu. Lagian iseng amat ya
kata benda kok sampai perlu ditentukan jenis kelaminnya hehheheh, tapi begitulah Bahasa
Rusia.

Tapi untungnya bukan perkara sulit dalam menentukannya bila kita tau ciri-cirinya mana yang
jantan dan mana yang netral serta betina. Kalau manusia dapat dibedakan jenis kelaminnya mana
cewek mana cowok bisa dari wajah,suara, bentuk tubuh atau kalo masih kurang jelas ya harus
diintip kelaminnya hehehheh

Nah dalam bahasa Rusia istilah kata jantan dan betina biasa memakai istilah maskulin dan
feminim dan bagi yg bukan termasuk keduanya disebut neteur atau netral.

Untuk yang maskulin ciri-cirinya bisa dilihat dari akhirannya. jika akhirannya konsonan maka
kata itu berjenis kelamin maskulin.

Contoh nih gan (yang maskulin gan contohnya )


contoh:
человек = orang
телефон = telepon

Feminim gan
Nah untuk yang feminin cirinya adalah kata yang berakhiran "а" atau "я" . Dan juga kata dengan
akhiran "ь" umumnya adalah kata dalam bentuk feminim
contoh
собака = anjing
газета =koran
Мария = Maria
кровать = kasur

*kalo kasur emang feminiim banget gan


Untuk kata benda yang netral maka cirinya adalah kata dengan akhiran "o" atau "e"
contoh:
полотенце = handuk
письмо = surat

Cara penggunaan gan


Spoiler for :

Bagaimana penggunaannya dalam kalimat?

Misalkan kita mau mengatakan "rumah besar", rumah dalam bahasa Rusia ditulis дом, kita lihat
akhirannya adalah konsonan maka jenis katanya adalah maskulin . dalam bahasa Rusia kata
keterangan seperti bagus,tinggi,baik,pendek,besar ,kecil,warna dan sebagainya akan berubah
akhirannya sesuai dengan jenis kelamin bendanya. mari kita perhatikan contoh berikut;

большой дом = rumah besar


большая собака = anjing besar
большое письмо = surat besar

Kata keterangan untuk benda maskulin berakhiran "ой", "ий" atau "ый":
хороший (bagus),
высокий (tinggi),
синий (biru).

Kata keterangan untuk benda feminine berakhiran "ая" atau "яя":


хорошая (bagus)
высокая (tinggi),
синяя (biru).

Kata keterangan untuk benda netral berakhiran "ое" atau"ее":


высокое (tinggi),
хорошее (bagus),
синее (biru).

CONTOH: kata "besar" menurut jenis kelaminnya


большой = besar (masculine)
большая = besar (feminine)
большое = besar(neuter)
CONTOH: kata "bagus" menurut jenis kelaminnya
хороший = bagus (masculine)
хорошая = bagus (feminine)
хорошее = bagus (neuter)
CONTOH: kata "tinggi" menurut jenis kelaminnya
высокий = tinggi (masculine)
высокая = tinggi (feminine)
высокое = tinggi (neuter)
Sumber gan:http://rusiayazik.blogspot.com/

Ada Grammarnya juga gan


Spoiler for :

Akusativ Case. (Objek kalimat)


Untuk membentuk kalimat sederhana seperti "saya ingin anjing" anda perlu akusativ case. Case
ini digunakan untuk objek kalimat, dalam hal ini kata "anjing". kalau dalam bahasa ingris misal
kita menggunakan kata "me" kalau sebagai objek bukannya "I" atau "him" bukannya "he"
Dalam bahasa Rusia semua kata benda memakai case.

Akusativ case juga digunakan setelah preposisi "B" (ke, kedalam) dan “на” (pada, kepada)
ketika menunjukan gerakan menuju sesuatu.

Kata benda maskulin :


1. kalau kata benda inanimate, tidak ada perubahan.
2. Jika kata benda animate dan berakhiran konsonan tambahkan “а”.
3. Jika kata benda animate, ganti “й”, dengan “я”.
4. jika kata benda animate, ganti “ь”, tambahkan “я”.
Kata menda feminim
1. Ganti “а” dengan “у”.
2. Ganti “я” dengan “ю”.
3. Tidak ada perubahan jika terdapat tanda “ь” .
Kata benda netral:
1. Kata benda inanimate (tidak bergerak) tidak ada perubahan (hampir semua kata benda
inanimate tidak ada perubahan)
Pronouns akusativ case
Dibawah ini bentuk pronouns yang dapat digunakan sebagai objek kalimat (akusativ case)
Меня - saya(sbg objek) atau dalam bhs inggris "Me"
Тебя - You (informal)
Его - dibaca ("yevo") buka yego huruf "г" kadang harus dibaca sbg "v/f" dia atau - Him
Её - dia (perempuan atau Her (inggris)
Нас - kami atau Us (inggris)
Вас - anda /kalian (formal, atau plural)
Их - mereka atauThem (inggris)

Dative Case (Objek tak langsung)


Case ini digunakan dalam bahasa Rusia untuk objek tak langsung dalam kalimat. Pada kalimat
"Adam memberi bunga ke Anna", kata "Anna" harus dalam dative case. Objek tak langsung
normalnya orang yang menerima dari objek langsung
Membentuk Dative Case
kata benda maskulin:
1. Jika kata benda berakhiran konsonan tambahkan “у”.
2. ganti “й”, dengan “ю”.
3. ganti “ь”, tambahkan “ю”.
Bentuk jamak - Dative Case
Lihat pada huruf terakhir kata (tertulis seperti di kamus) kemudian..
1. jika berakhiran konsonan tambahkan "ам".
2. ganti "а", "о" dengan "ам".
3. ganti huruf terakhir dengan "ям"
Beberapa Contoh:
Адам - Адаму "Adam" dalam dativ case menjadi "Adamu"
Елена - Елене Elena dalam dativ case menjadi "Elenye"
Молоко - Молоку dibaca molako jadi molaku artinya susu
Вино - Вину dibaca Vina (wine) jadi Vinyu

Pronouns dative case.


personal pronoun dalam dativ case, yang harus anda gunakan sebagai berikut:
(agar lebih mudah dipahami padanan katanya dalam bahasa inggris)
Мне - me.
Тебе - you (informal).
Ему (m), Ему (n), Ей (f) - him, it, her.
Нам - us.
Вам - you (formal, or plural).

Им - them.
Menggunakan dative case untuk objek tak langsung
Objek tak langsung adalah orang atau objek dalam kalimat yang menerima sesuatu. Sebagai
contoh dalam kalimat "Ivan memberi bunga kepada Anna" maka Anna adalah objek tak
langsung. maka harus menggunakan dative case. Pada kalimat ini dative case digunakan dalam
menempatkan kata "kepada"

Bila kalimat diatas diubah susunan katanya menjadi "Ivan memberi Anna bunga, kata "Anna"
masih menggunakan dative case, karna Anna sebagai orang yg menerima objek. Dalam bahasa
rusia susunan kata dapat di ubah2, karna menggunakan sistem case maka setiap kata bisa di
ubah2 susunannya lebih bebas ketimbang bahasa indonesia. Dengan alasan ini anda perlu
mengenali bentuk case -nya secara efektif.
Objek tak langsung adalah orang atau objek dalam kalimat yang menerima sesuatu. Sebagai
contoh dalam kalimat "Ivan memberi bunga kepada Anna" maka Anna adalah objek tak
langsung. maka harus menggunakan dative case. Pada kalimat ini dative case digunakan dalam
menempatkan kata "kepada"

Bila kalimat diatas diubah susunan katanya menjadi "Ivan memberi Anna bunga, kata "Anna"
masih menggunakan dative case, karna Anna sebagai orang yg menerima objek. Dalam bahasa
rusia susunan kata dapat di ubah2, karna menggunakan sistem case maka setiap kata bisa di
ubah2 susunannya lebih bebas ketimbang bahasa indonesia. Dengan alasan ini anda perlu
mengenali bentuk case -nya secara efektif.
Past Tense
Dalam bahasa Rusia anda akan sering ingin bercerita atau berbicara tentang sesuatu yang terjadi
di waktu lampau.Untuk itu kita perlu mempelajari bentuk past tense dalam Bhasa Rusia.
Sekalinya anda telah menyelesaikan pelajaran ini anda akan dapat mengkombinasikan
pengetahuan tentang sistem case ke bentuk kalimat sederhana dan bercerita.
Tensis dalam Bahasa Rusia berbeda dengan bahasa Inggris
Membentuk Kata kerja past tense

Dalam bahasa Rusia tensis lampau dibentuk berbeda dengan present tense. Anda akan mengingat
lagi bahwa kalau kita konjugasi kata kerja dalam tensis present itu tergantung pada subjeknya
(cont: pertama, kedua, ketiga). dalam bentuk lampau kita melihatnya pada gender dari subjeknya.
Anda hanya perlu mengambil akar kata katakerja dan menambahkan satu dari akhiran berikut
ini;

Masculine: -л
Feminine: -ла
Neuter: -ло
Plural: -ли
Mari kita coba dengan kata “Знать” (mengetahui)

Masculine: Знал
Feminine: Знала
Neuter: Знало
Plural: Знали
Jika anda melihat kalimat pendek dibah ini anda akan melihat bahwa kata kerja berhubungan
dengan gender dari subjeknya.

Он знал - Dia(laki2) tahu-----------He knew


Она знала - Dia (perempuan) tahu-------------She knew
Оно знало - Ia (benda) tahu-----------It knew
Они знали - Mereka tahu----------They knew
Мы знали - Kami tahu ----------------We knew

Я знал - Saya (pria) tahu -------


Я знала - Saya (perempuan) tahu --------
Ты знал - Anda tahu ( berbicara kepada pria)
Ты знала - Anda Tahu (berbicara kepada perempuan)
Владимир знал - Vladimir tahu (subjek pria)
Дима знал - Dima tahu -----------(subjek pria)
Елена знала - Elena tahu -----------(subjek wanita)
Ольга знала - Olga tahu ----------(subjek wanita)
Собака знала - anjing tahu-----------gender feminim

Anda akan teringat bahwa akhiran kata kerja sesuai dengan perbedaan bentuk pronoun “Он”. Ini
akan membantu anda mengingat bagaimana membentuk kata kerja. bila menggunakan pronoun
seperti Я, Ты, dan Вы maka akan tergantung pada gender orang yg dimaksud.

Spoiler for :
Tantangan Bahasa Rusia
Dalam menggunakan Bahasa Rusia juga ada tantangan gan
Kata "PERGI" yang rumit
Belajar bahasa Rusia adalah sebuah tantangan, bahasa ini rumit kompleks dan banyak aturan
benget "rese" banget istilahnya. Pertama mau belajar bahasa Rusia belom apa-apa udah di
suguhin alphabet yang aneh simbol-simbol yang mirip rumus-rumus matematika atau fisika gitu
deh mana hurufnya kapital semua lagi mirip tulisan "alay"

Kalau bahasa Indonesia sederhana banget misalnya kita bilang "Saya pergi" atau "kamu
pergi",kata pergi ya pergi gak ada bedanya mau saya yg pergi atau dia yang pergi , kata pergi itu
gak berubah. Namun Dalam bahasa Rusia dibikin rumit, misalnya kita mau menggunakan kata
"pergi" maka ada aturannya ; yang pergi siapa? saya,kamu,dia, atau mereka? memang lain-lain
ya kata "pergi" buat pelaku yg berbeda? nah kurang ajarnya lagi kata pergi itu dibagi dua, pergi
dengan berjalan kaki atau pake kendaraan istilahnya loe mau pergi jalan kaki kek...mau ngesot
kek.. mau naik ojek kek gak masalah.Parahnya lagi kegiatan pergi itu rutin apa nggak? kalau gak
rutin kata yang dipakai lain dan kalau rutin kata yang dipakai beda pula

"Saya pergi ke sekolah" dalam bahasa Rusia ditulis Я иду в школу dibaca Ya idu v skolu
kata pergi pada kalimat diatas memakai kata иду.
Pergi pada kalimat ini maksudnya pergi dengan berjalan kaki bukan pake mobil atau kendaraan.
Nah kalo yang pergi itu kamu bukan saya maka ditulis lain lagi misalnya "kamu pergi ke
sekolah" maka kata pergi berubah kaya gini nih "Ты идёшь в школу"
dibaca Ti idyosh v skolu

Nah kurang ajarnya lagi kalau ternyata kita pergi kesekolah tuh adalah termasuk hal rutin yg kita
lakukan karna kita pelajar misalnya , maka kata "pergi" jadi lain lagi kalimatnya jadi gini Я
хожу в школу каждый день dibaca Ya khozu v skolu kazdiy den atau saya pergi ke sekolah tiap
hari.
Stres kan tuh bahasa? heheh banyak aturan ga simpel.

Sekarang kalau saya perginya naik bis atau kendaraan ke sekolah jadi gimana bahasanya? jadi
gini nih Я еду в школy dibaca ya yedu v skolu walau ga ditulis bis atau mobil orang sono dah
ngerti kalau yang pergi itu pake kendaraan bukan jalan kaki
Nah terus kalau saya pergi ke sekolah tuh rutin naik bis bukan jalan kaki jadi gimana tuh?

kalau memang rutin pake kendaraan perginya kalimatnya jadi lain lagi kaya gini nih

Я езжу в школy dibaca ya yezhu v skolu artinya saya pergi (pake kendaraan rutin bukan jalan
kaki atau ngesot) ke sekolah.

Jadi bagi anda yang masih mau belajar Bahasa Rusia siapkan mental dan otak yang encer
semangat pantang menyerah dan jangan lupa banyak berdoa dan minum susu.

Mari kita lihat perubahan2 kata "pergi" dalam bahasa rusia pada kaliamt2 dibawah ini sebagai
bahan pelajaran

Идти - Pergi (jalan kaki, tidak rutin)


(Я иду, Ты идёшь, Он идёт, Мы идём, Вы идёте, Они идут)
Kata kerja berubah sesuai dengan subjeknya
Я иду в школу - Saya pergi ke sekolah
Я иду в кино - Saya pergi ke bioskop
Ты идёшь в кино? - Kamu pergi ke bioskop?
Он идёт в гостиницу - Dia (m) pergi ke hotel
Мы идём в кафе - Kita pergi ke kafe
я иду в университет - Saya pergi ke universitas

Ходить - Pergi - (jalan kaki -sering atau rutin )


(Я хожу, Ты ходишь, Он ходит, Мы ходим, Вы ходите, Они ходят )

Я хожу в школу - Saya pergi ke sekolah


Я часто хожу в кино - Saya sering pergi ke bioskop
Мы ходим в кафе каждый день - Kita pergi ke kafe tiap hari

Ехать - Pergi - (menggunakan transport tapi tidak rutin/sering)


(Я еду, Ты едешь, Он едет, Мы едем, Вы едете, Они едут )

Я еду в школу - Saya pergi ke sekolah (pake transpot)


Я еду в кино на метро - Saya pergi ke bioskop naik metro
Он едет в гостиницу на такси - Dia pergi ke hotel naik taxi
Мы едем в кафе - Kita pergi ke kafe (pake transport)
Он едет в Лондон - Dia pergi ke London

Ездить - Pergi -( menggunakan kendaraan dan rutin/sering)


(Я езжу, Ты ездишь , Он ездит , Мы ездим, Вы ездите, Они ездят)

Он часто ездит в Лондон - Dia sering pergi ke London


Я езжу в театр каждый день - Saya pergi ke teater tiap hari
Они часто ездят в Амстердам - Mereka sering pergi ke Amsterdam
Sumber
Spoiler for :

http://rusiayazik.blogspot.com/2013/...asa-rusia.html

UPDATE GAN
Spoiler for :
UPDATE
Mari Mulai Pelajarannya!
Alfabet Sirilik (Kiril/Rusia) terdiri dari 33 alfabet, yang 11 diantaranya adalah huruf vokal, 20
konsonan, dan 2 tanda pengucapan. untuk mempermudah, saya tidak akan membagi-bagi mereka
menjadi huruf vokal, konsonan, atau tanda pengucapan.

1. Huruf Sirilik/Rusia yang sama dengan Huruf Latin


А а - Dibaca "A"
К к -Dibaca "K
М м - Dibaca "M"
O o - Dibaca "O
Т т - Dibaca "T

2. Huruf Sirilik/Rusia yang mirip dengan Huruf Latin namun pengucapan berbeda dari latin
В в - Dibaca "V
Е е - Dibaca "Ye"
Н н - Dibaca "N"
Р р - Dibaca "R"
С с - Dibaca "S"
У у -Dibaca "U" atau "Oo" dalam Root Beer
Х х - Dibaca "H" atau "Ch" dalam Patch.

3. Huruf Sirilik/Rusia yang berbeda dengan huruf latin, namun pengucapannya hampir familiar
Б б - Dibaca "B"
Г г - Dibaca "G"
Д д - Dibaca "D"
З з - Dibaca "Z"
И и -Dibaca "I" (tulisan tangan/miring и terlihat seperti huruf u dalam latin. и)
Л л - Dibaca "L"
П п - Dibaca "P"
Ф ф - Dibaca "F"
Э э - Dibaca "E"

4. Huruf Sirilik/Rusia yang berbeda dengan huruf latin, dan pengucapannya tidak familiar
Ю ю - Dibaca "U" namun seperti kata "You" (kamu)
Я я -Dibaca "Ya"
Ё ё - Dibaca "Yo"
Ж ж - Dibaca "Zh"
Ц ц - Dibaca seperti "Ts" atau "C"
Ч ч - Dibaca "Ch", seperti dalam "Church" (Gereja)
Ш ш - Dibaca "Sh" tapi lebih berat daripada Щ
Щ щ - Dibaca "Sh" sulit bagi orang asing untuk membedakan pengucapan Щ dan Ш
Ы ы - Dibaca "I" namun berbeda, seperti "I" dalam "Ill" (sakit)
Й й - Dibaca "Y" namun berbeda, seperti "Y" dalam "Boy" (anak laki-laki)

5. Tanda Pengucapan
Ъ ъ - "Simbol Keras", jarang digunakan menandakan berhenti singkat.
Ь ь - "Simbol Lembut" biasanya diganti dengan tanda ' dalam latin.

setelah belajar huruf-huruf diatas, mana sajakah yang termasuk huruf-huruf vokal? mereka
adalah:
А ("a")
Я ("ya")
Э ("e")
Е ("ye")
У ("oo")
Ю ("yoo")
О ("o")
Ё ("yo")
Ы ("i")
И ("i")
Й ("y")

Perhatian dalam menulis teks dengan huruf sirilik!


Jangan pernah menulis Ы, Ю, atau Я setelah huruf Г, К, Ж, Х, Ч, Ш, Щ! gunakanlah И, У, А!
Sumber:http://www.adjiebrotot.com/2012/10/belajar-huruf-silirik-huruf-rusia.html

Pengalaman agan-agan tentang bahasa rusia


Quote:Original Posted By AriesLeo ►
susah gan bahasa rusia ane pernah belajar sebentar tuh bahasa ama org rusianya langsung temennya
temen ane
yg ada kga mudeng2 ribet...tulisan ama bacaan beda....nyerah..makanya ane belajar bentaran

Last edited by: farrouq26 2013-07-21T17:05:12+07:00


Multi Quote Quote
KASKUS Ads - Create Your Ads / Buat Iklan
#2

farrouq26
Kaskuser
 – 
Join: 03-07-2013, Post: 48020-07-2013 23:46

Anda mungkin juga menyukai