Anda di halaman 1dari 1

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

UNIVERSITAS HASANUDDIN
Jl. Perintis Kemerdekaan KM. 10, Makassar 90245
Telepon (0411) 586200, 584200 Faximile. (0411) 585188

SURAT EDARAN
NOMOR : 8424 /UN4.1/KP.10.01/2020

TENTANG
PENYESUAIAN SISTEM KERJA DALAM RANGKA UPAYA PENCEGAHAN
PENYEBARAN VIRUS COVID-19 DI LINGKUNGAN UNIVERSITAS HASANUDDIN

Yth.
1. Wakil Rektor
2. Sekretaris Univcrsitas
3. Dekan Fakultas
4. Ketua Lembaga/SPI
5. Kepala Biro
6. Direktur
7. Kepala Pusat
8. Kepala Bagian Tata Usaha Fakultas/Lembaga/Satuan
di lingkungan Universitas Hasanuddm Makassar

Berdasarkan surat edaran Mentri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi nomor 34
Tahun 2020 tanggal 30 Maret 2020 dan memperhatikan surat edaran Gubernur Sulawesi Selatan
nomor 443.2/2189/B.Organisasi tanggal 30 Maret 2020, dengan hormat disampaikan bahwa
pelaksanaan tugas dosen dan tendik, tetap bekerja dari Rumah/Tempat Tinggal (Work from Home).
Penyesuaian sistem kerja dalam rangka upaya pencegahan penyebaran virus Covid-19 di Lingkungan
Universitas Hasanuddin, diperpanjang dengan ketentuan sebagai berikut:
1. Bagi dosen yang memiliki tugas tambahan, Kepala Biro, dan Kepala Bagian tetap melaksanakan
tugas seperti biasa, dengan tetap waspada terhadap perkembangan Covid-19.
2. Proses belajar mengajar dan aktifitas akademik lainnya tetap dilaksanakan secara daring, kecuali
bagi mahasiswa yang sedang melakukan penelitian di Laboratorium dalam rangka penyelesaian
studinya.
3. Untuk tenaga kependidikan yang pelaksanaan tugasnya tidak dapat dilakukan dari rumah, maka
yang bersangkutan diatur jadwalnya secara bergantian setiap hari, dimana jumlahnya maksimal 10
orang setiap hari untuk setiap ruangan, atau disesuaikan dengan pertimbangan Pimpinan unit kerja
masing-masing.
4. Pelaksanaan angka 1 s.d. angka 3 di atas berlaku mulai dari tanggal 06 April 2020 sampai dengan
tanggal 17 April 2020, atau akan disesuaikan dengan perkembangan dampak penyebaran virus
Covid-19.

Demikian surat edaran ini untuk dilaksanakan, atas perhatian dan kerjasamanya disampaikan terima
kasih.
Tanggal, 3 April 2020

Tembusan Yth.
1. Ketua MWA Unhas;
2. Ketua SA Unhas.

Anda mungkin juga menyukai