Anda di halaman 1dari 15

SIKLUS II

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN


(RPP)

Satuan Pendidikan : SD Muhammadiyah 2 Surakarta


Kelas/ Semester : IV/I
Tema : Indahnya Kebersamaan
Subtema/Pb : Kebersamaan dalam Keberagaman/5
Alokasi : 1 x Pertemuan( 6x35 menit )

I. KOMPETENSI INTI ( KI )
1. Menerima, menjalankan dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.
2. Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan
percaya diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan
tetangganya
3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati [mendengar,
melihat, membaca] dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang
dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang
dijumpainya di rumah, sekolah, dan tempat bermain.
4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis, dan
logis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak
sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan peri-laku anak beriman
dan berakhlak mulia.

II. KOMPETENSI DASAR


Matematika
3.3 Memahami aturan pembulatan dalam membaca hasil pengukuran dengan
alat ukur
4.14 Menyajikan hasil pengukuran panjang atau berat berdasarkan
pembulatan yang disajikan dalam bentuk tabel sederhana
PJOK
3.2 Memahami pengaruh aktivitas fisik dan istirahat terhadap pertumbuhan
dan perkembangan tubuh
4.5 Mempraktikkan pola gerak dasar berirama bertema budaya daerah yang
sudah dikenal yang dilandasi konsep gerak mengikuti irama (ketukan)
tanpa/ dengan musik

III. INDIKATOR
Matematika
Menyelesaikan soal-soal pembulatan Harga
PJOK
1. Menerapkan pola gerak dasar berirama
2. Merancang pola gerak dasar berirama hasil karya sendiri secara
berkelompok

IV. TUJUAN PEMBELAJARAN


1. Setelah mengenal konsep, siswa mampu menyelesaikan soal-soal
pembulatan harga dengan benar.
2. Setelah mengamati demonstrasi yang dilakukan guru, siswa mampu
menerapkan pola gerak dasar berirama dengan teknik yang benar.
3. Secara berkelompok, siswa mampu merancang pola gerak dasar
berirama dengan teknik yang benar.
V. MATERI PEMBELAJARAN
1. Pembulatan bilangan
2. Pola gerak dasar berirama
VI. MODEL DAN METODE PEMBELAJARAN
1. Pendekatan : scientific
2. Model : Kooperatif Plantet Questions
3. Metode : Ceramah, tanya jawab, diskusi, penugasan, latihan
VII. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
waktu
Pendahuluan 1. Mengkondisikan kelas pada situasi belajar. 10 Menit
2. Tanya jawab tentang pelajaran yang lalu.
3. Menjelaskan tujuan pembelajaran yang akan
dilaksanakan.
4. Memotivasi dan mengajak peserta didik untuk
berpartisipasi aktif dalam pembelajaran.
5. Membagikan amplop yang berisi soal-soal sebelum
memulai pelajaran.
Inti 225

1. Guru memperagakan beberapa gerakan sesuai Menit

dengan intruksi yang ada pada beberapa amplop.

2. Siswa memperhatikan dengan seksama dan

menyesuaikan dengan intruksi pada amplop yang

didapatkan tanpa diketahui teman lain.

3. Siswa yang mendapat intruksi sama dengan yang

diperagakan guru, mengangkat tangan dan

membacakan soal yang ada pada amplop tersebut

dan menjawabnya.

4. Siswa yang tidak dapat menjawab pertanyaan, bisa

dijawab oleh siswa yang lain secara berebutan.

5. Guru menjelaskan sedikit materi dari pertanyaan-

pertanyaan pembulatan bilangan.

6. Guru memberi Reward pada siswa yang banyak


menjawab pertanyaan.

7. Peserta didik diberi kesempatan mengajukan

pertanyaan terhadap materi yangbelum jelas.

8. Siswa menuju halaman sekolah untuk melakukan

kegiatan senam irama.

9. Guru menyiapkan musik/lagu tradisional setempat

untuk mengiringi senam irama.

10. Guru mendemonstrasikan gerakan senam.

11. Siswa menuliskan hal-hal yang sudah dipelajari

(sesuai dengan kegiatan perenungan yang ada pada

buku siswa).
Penutup 20 Menit

1. Guru bersama siswa menyimpulkan materi

pembelajaran.

2. Siswa mengerjakan soal evaluasi secara individu.

3. Guru memberikan tindak lanjut dengan memberikan

tugas kepada siswa.

4. Pelajaran ditutup dengan salam.

VIII. MEDIA DAN SUMBER BELAJAR

1. Buku siswa tematik kelas IV Kemendiknas 2014 halaman 64-67.

2. Amplop pertanyaan

IX. EVALUASI/PENILAIAN
1. Prosedur : proses dan hasil
2. Teknik tes : Tes dan nontes
3. Jenis : Tes tertulis dan unjuk kerja
4. Bentuk : Isian dan rublik penilaian
5. Alat tes : LKS, lembar evaluasi dan lembar pengamatan

Surakarta, 27 Agustus 2014


Supervisor 2 Mahasiswa

Hamzah Fansyuri, S.PdI,S.Pd Heni Marlinawati


NIPM. - NIM.824624676

Mengetahui
Kepala Sekolah SD Muhammadiyah 2

Suyanto, S.Ag, M.PdI


NIPM.512 099 212
Lampiran I
MATERI PEMBELAJARAN
Lampiran II

Media pembelajaran(kartu soal)

Contoh instrumen dalam kartu soal

JANGAN TUNJUKKAN KARTU INI PADA SIAPAPUN


Saya akan membahas tentang cara pembulatan bilangan.
Ketika saya memencet hidung, angkat tangan dan tanyakan pertanyaan berikut ini:

Jika angka satuan kurang dari 5 maka bilangan dibulatkan ke atas atau
kebawah?

Hapalkan dan ungkapkan pertanyaan dengan kata-katamu sendiri.


Lampiran III

Media pembelajaran ( kartu soal )

Contoh instrumen dalam kartu soal

JANGAN TUNJUKKAN KARTU INI PADA SIAPAPUN


Saya akan membahas tentang cara pembulatan bilangan.
Ketika saya petik jari, angkat tangan dan tanyakan pertanyaan berikut ini:

Bilangan 36 dibulatkan menjadi berapa?

Hapalkan dan ungkapkan pertanyaan dengan kata-katamu sendiri!


LEMBAR KERJA SISWA 1
LEMBAR KERJA SISWA 2
LEMBAR KERJA SISWA 3
Lampiran IIV
LEMBAR EVALUASI

1. 12.677 jika dibulatkan ke ratusan terdekat menjadi . . .


2. 8.450 jika dibulatkan ke ribuan terdekat menjadi . . .
3. 34.990 jika dibulatkan ke ribuan terdekat menjadi . . .
4. 23.786 jika dibulatkan ke puluhan terdekat menjadi . . .
5. 699 jika dibulatkan ke puluhan terdekat menjadi . . .
Lampiran V
KUNCI JAWAB EVALUASI

1. 12.700
2. 8.000
3. 35.000
4. 23.790
5. 700

PENSKORAN NILAI

Skor = benar x 10 = 5 x 1 = 50

Nilai Akhir = Jumlah skor x 2


= 50 x 2 = 100
Lampiran VI
PENILAIAN UNJUK KERJA

Kreasi senam irama dinilai dengan daftar periksa. (PJOK)

Anda mungkin juga menyukai