Anda di halaman 1dari 2

TUGAS KEPERAWATAN KELUARGA

1. Buatlah struktur keperawatan keluarga kamu.


2. Buatlah genogram 3 generasi ke atas.
3. Tentukan fungsi keluarga kalian menurut Friedman.

JAWAB :
1. Struktur Peran :
a) Ayah : Peran Ayah sebagai kepala keluarga, mencari nafkah, dan sebagai pengambil
keputusan.
b) Ibu : Peran Ibu sebagai orang yang merawat, mengasuh keluarga dengan baik.
c) Anak 1 : Peran Anak pertama adalah sebagai panutan untuk adik, mematuhi perintah
orang tua, menyanyangi orang tua, menuntut ilmu.
d) Anak 2 : Peran Anak kedua adalah menyayangi orang tua dan kakak, berlaku sopan,
menuntut ilmu, berlaku baik.
Nilai atau norma dalam keluarga mnyesuaikan dengan nilai agama yang dianut dan yang
berlaku di lingkungan.
Pola komunikasi dalam keluarga dilakukan secara terbuka. Bahasa sehari-hari yang
dipakai adalah bahasa Jawa dan Indonesia. Kalau ada suatu masalah, akan diselesaikan
dengan musyawarah.
2.

Tn. T Ny. M Tn. S Ny. S

Tn. A Ny. A Tn. A

An. I An. V
3. Menurut Saya, fungsi keluarga Saya berada pada fungsi afektif, fungsi sosialisasi, fungsi
ekonomi, dan fungsi perawatan kesehatan.
a. Fungsi Afektif, keluarga kami saling mendukung dan menghargai keinginan
masing-masing dan apabila keinginan tersebut tidak baik, maka orang tua Saya
akan memberitahu bahwa itu tidak baik. Keluarga kami juga saling menyayangi
dan mampu menjaga kerukunan rumah tangga.
b. Fungsi Sosialisasi, di dalam keluarga kami, orang tua mangajarkan bagaimana
cara bersosialisasi dengan orang lain. Memberitahu tingkah laku apa saja yang
baik dan buruk dalam bersosialisasi.
c. Fungsi Ekonomi, dalam keluarga kami orang tua bekerja untuk dapat memenuhi
kebutuhan sandang, pangan, papan yang cukup dan baik.
d. Fungsi Perawatan Kesehatan, jika salah satu keluarga kami ada yang sakit akan
segera pergi ke puskesmas atau rumah sakit untuk periksa.

Anda mungkin juga menyukai