Anda di halaman 1dari 1

Jakarta. Apa yang muncul pertama kali di dalam benak kalian?

Apa pendapat kalian


tentang Jakarta? Sebagian orang hal pertama yang terbesit dibenak mereka adalah bahwa Jakarta
merupakan kota metropolitan, kota yang tidak pernah tidur. Tetapi bagiku, jika aku membaca
dan mendengar kata ‘Jakarta’ itu bukan hanya sekedar kota yang tidak pernah tidur, melainkan
Jakarta adalah kota kelahiranku, kota dimana aku tumbuh dewasa dan kota dimana aku mengenal
kehidupan di dunia. Kotaku, Kota yang indah beserta banyak kenangan dalamnya untukku. Akan
aku ceritakan,seberapa indahnya kotaku.

Berawal pada suatu malam dipusat kota Jakarta. Aku yang merupakan salah satu dari
banyaknya orang yang sedang berjalan berlalu lalang di jalanan protokol bisa merasakan lampu
yang menghiasi sejumlah gedung yang berjejer dengan rapi di samping jalan memberikan daya
tariknya dan suasana syahdunya malam di ibu kota. Bukan hanya terangnya cahaya lampu
Jakarta di malam hari yang menarik untuk dipandang, tapi panorama yang disekitarnya pun
tampak indah. Membuat perasaanku yang lelah akan hari ini tergantikan dengan perasaan yang
tenang dan damai.

Keindahan lampu yang dipancarkan dari gedung-gedung itu terlihat jelas menyebar dari
Bundaran HI, Jalan Sudirman hingga Jalan HR Rasuna Said. Ditambah bersamaannya dengan
pancaran lampu dari kendaran-kendaraan yang melintasi jalan-jalan tesebut berpadu.
Menurutku,suasana malam Kota Jakarta adalah hal yang paling aku dambakan, membuat
kerinduan akan ibukota dikala kita berada jauh dari hiruk-pikuk kota.

Anda mungkin juga menyukai