Anda di halaman 1dari 4

TUGAS PEMBELAJARAN KELAS RANGKAP 2

NAMA: HARIADI HAMDAN


NIM : 837962868

1. Sebutkn inti utama pengorganisa

Pengorganisasian kelas merupakan serangkaian perilaku guru dalam upayanya menciptakan dan
memelihara kondisi kelas yang memungkinkan para peserta didik mencapai tujuan-tujuan belajarnya
secara efesien atau memungkinkan peserta didik belajar dengan baik.

2. Sebutkan 3 unsur pengorgnisasin kelas dalam arti fisik!

1.Vasibilitas

Dapatkah siswa melihat papan tulis atau tampilan-tampilan visual lain? Apakah guru memiliki
pandangan yang jelas mengenai wilayah-wilayah pengajaran yang akan mereka amati?

2. Aksesibilitas

Apakah wayah-wilayah ber-traffic tinggi seperti pintu masuk sudah benar-benar dipertimbangkan
secara efisien dalam kelas?

3.Pengalihan ( perhatian )

Apakah mungkin wilayah-wilayah yang gaduh dipisakan dari wilayah-wilayah lainnya? Apakah
pintu atau jendela kelas mengundang siswa untuk turut hanyut didalamnya

3. Sebutkan dan jelaskan hal-hal yang perlu dilakukan dalam membuka pelajaran!`.

a. Membangkitkan perhatian/minat siswa. Beberapa cara untuk membangkitkan


perhatian dan minat siswa antara lain:

 Variasi gaya mengajar guru.

 Penggunaan alat bantu mengajar.

 Variasi dalam pola interaksi.

b. Menimbulkan motivasi. Siswa yang memiliki motivasi belajar tinggi akan mendorong
perhatian dan minatnya terkonsentrasi pada hal-hal yang harus dipelajari, sehingga
dapat mencapai tujuan belajar secara maksimal. Cara untuk menimbulkan motivasi
belajar pada siswa, antara lain:

 Bersemangat dan antusias.

 Menimbulkan rasa ingin tahu.

 Mengemukakan ide yang tampaknya bertentangan.

 Memerhatikan dan memanfaatkan hal-hal yang menjadi perhatian siswa.

c. Memberi acuan atau struktur. Cara memberikan acuan atau struktur dapat dilakukan
guru antara lain:

 Mengemukakan kompetensi dasar, indikator hasil belajar, dan batas-batas tugas.

 Memberi petunjuk atau saran tentang langkah-langkah kegiatan.

 Mengajukan pertanyaan pengarahan.

d. Menunjukkan kaitan. Apabila guru akan menjelaskan materi baru, maka harus
dikaitkan dengan materi yang telah diketahui sebelumnya. Beberapa hal yang perlu
dilakukan guru adalah:

 Mencari batu loncatan.

 Mengusahakan kesinambungan.

 Membandingkan atau mempertentangkan.

4. Sebutkan peranan guru PKR yang ideal!

Sebagai sumber informasi yang kreatif, guru PKR harus kreatif, ia bukan saja menjadi sumber
informasi tetapi juga sebagai manusia sumber, yang berperan untuk memecahkan masalah
keadaan yang serba kurang. Ia harus memberi arahan kepada muridnya agar mereka tidak
membuang-buang waktu dan tenaga, agar setiap murid terlibat dalam segala macam kegiatan

5. Sebutkan komponen komponen keterampilan mengajar kelas kecil dan perseorangan!

a. Keterampilan mengadakan pendekatan pribadi

Salah satu prinsip pengajaran kelompok kecil dan perorangan adalah terjadinya hubungan yang
akrab ddan sehat antar aguru dengan peserta didik dan peserta didik dengan peserta didik. Hal ini
dapat terwujud apabila guru memiliki keterampilan berkomunikasi secara priibadi yang dapat
diciptakan antara lain dengan:

1. Menunjukkan kehangatan dan kepekaan terhadap kebutuhan dan perilaku peserta didik,
2. Mendengarkan dengan penuh rasa simpati gagasan yang dikemukakan peserta didik,
3. Merespon secara positif pendapat dari setiap peserta didik,
4. Membangun hubungan berdasarkan rasa saling mempercayai,
5. Menunjukkan kesiapan untuk membantu,
6. Menunjukkan kesediaan untuk menerima perasaan peserta didik dengan penuh pengertian,
serta
7. Berusaha mengendalikan situasi agar siswa merasa aman, terbantu, dan mampu menemukan
pemecahan masalah yang dihadapinya.
b. Keterampilan mengorganisasikan kegiatan pembelajaran
Selama kegiatan kelompok kecil atau perseorangan belangsung, guru berperan sebagai
organisator yang mengatur dan memonitor kegiatan dari awal sampai akhir. Dalam hal ini guru
memerlukan keterampilan sebagai berikut:

1. Memberikan orientasi umum tentang tujuan, tugas, dan cara mengerjakannya,


2. Memfariasikan kegiatan untuk mencegah timbulnya kebosanan peserta didik dalam belajar,
3. Membentuk kelompok yang tepat,
4. Mengkoordinasikan kegiatan,
5. Membagi perhatian pada berbagai tugas dan kebutuhan peserta didik, serta
6. Mengakhiri kegiatan dengan kulminasi.
c. Keterampilan membimbing dan memberi kemudahan belajar
Keterampilan ini memungkinkan guru membantu peserta didik untuk maju tanpa mengalami
frustasi. Hal ini dapat dicapai bila guru memiliki keterampilan berikut:

1. Memberi penguatan secara tepat,


2. Melaksanakan supervisi proses awal,
3. Melaksanakan supervisi proses lanjut, serta
4. Melaksanakan supervisi pemaduan.
d. Keterampilan merancang dan melaksanakan kegiatan pembelajaran
Tugas guru yang utama adalah membantu siswa melakukan kegiatan, baik secara perseorangan
maupun secara kelompok. Untuk itu guru harus mampu membuat perencanaan kegiatan belajar
mengajar yang tepat bagi setiap siswa dan kelompok serta mampu melaksanakannya.
Keterampilan merancang dan melaksanakan kegiatan belajar mengajar ini meliputi:

1. Membantu peserta didik menetapkan tujuan belajar,


2. Merancang kegiatan belajar,
3. Bertindak sebagai penasihat peserta didik, serta
4. Membantu peserta didik menilai kemajuan belajarnya sendiri.
 

Anda mungkin juga menyukai